Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal 21 Gamelan Pusaka Milik Keraton Yogyakarta

Kompas.com - 18/07/2023, 21:13 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Keraton Yogyakarta memiliki berbagai benda pusaka yang dijaga dan disakralkan, diantaranya berupa alat musik gamelan.

Gamelan adalah alat musik ansambel tradisional Jawa dengan tangga nada pentatonis dalam sistem tangga nada slendro dan pelog.

Baca juga: Mengenal Abdi Dalem Keraton Yogyakarta: Tugas, Pangkat, Pengangkatan, hingga Pemberhentian

Sebutan Gamelan berasal dari kata “gamel” dan akhiran “an” yang dalam Bahasa Jawa memiliki arti memukul atau menabuh yang merujuk pada kata benda. Sehingga gamelan bermakna seperangkat alat musik yang dimainkan dengan cara dipukul atau ditabuh.

Dilansir dari laman kratonjogja.id, masyarakat Jawa juga menyebut gamelan sebagai gangsa yang merupakan jarwa dhosok (akronim) dari tiga sedasa (tiga dan sepuluh).

Gangsa atau tiga sedasa merujuk pada elemen pembuat gamelan berupa perpaduan tiga bagian tembaga dan sepuluh bagian timah untuk menghasilkan perunggu yang dianggap sebagai bahan baku terbaik untuk membuat gamelan.

Baca juga: Kiai Dewadaru dan Kiai Janadaru, Beringin Pusaka Keraton Yogyakarta di Tengah Alun-alun Utara

Dalam hal ini, Keraton Yogyakarta diketahui memiliki pusaka berupa 21 perangkat gamelan yang dikelompokkan menjadi dua, yakni Gangsa Pakurmatan dan Gangsa Ageng.

Gangsa Pakurmatan dimainkan untuk mengiringi Hajad Dalem atau upacara adat keraton. Sementara Gangsa Ageng yang memiliki instrumen lebih lengkap dimainkan sebagai pengiring pagelaran seni budaya keraton.

Baca juga: Jamasan Pusaka, Salah Satu Tradisi Keraton Yogyakarta di Bulan Suro

21 Gamelan Pusaka Keraton Yogyakarta

Dilansir dari laman kratonjogja.id, berikut adalah nama 21 gamelan pusaka Keraton Yogyakarta beserta penjelasannya.

1. Gamelan Kanjeng Kiai Guntur Laut

Gamelan Kanjeng Kiai Guntur Laut juga dikenal dengan nama Gangsa Monggang adalah gamelan yang termasuk dalam Gangsa Pakurmatan.

Gamelan Kanjeng Kiai Guntur Laut hanya dimainkan dalam upacara kenegaraan yang penting seperti Jumenengan (upacara penobatan) Sultan, menyambut tamu yang sangat terhormat di keraton, pernikahan kerajaan, dan Garebeg.

2. Gamelan Kanjeng Kiai Kebo Ganggang

Gamelan Kanjeng Kiai Kebo Ganggang juga dikenal dengan nama Gamelan Kodhok Ngorek adalah gamelan yang termasuk dalam Gangsa Pakurmatan.

Gamelan Kanjeng Kiai Kebo Ganggang dimainkan bersama Kanjeng Kiai Guntur Laut pada acara tertentu, seperti pada Jumenengan Sultan dan Garebeg.

3. Gamelan Kanjeng Kiai Gunturmadu

Kanjeng Kiai Gunturmadu merupakan salah satu dari Gamelan Kanjeng Kiai Sekati yang termasuk dalam Gangsa Pakurmatan dan khusus dimainkan pada perayaan Sekaten.

Pada perayaan Sekaten, Gamelan Kyai Guntur Madu yang lebih tua diletakkan di Pagongan Kidul Masjid Gedhe Kauman, yaitu di sebelah kanan Sultan.

4. Gamelan Kanjeng Kiai Nagawilaga

Gamelan Kanjeng Kiai Nagawilaga merupakan salah satu dari Gamelan Kanjeng Kiai Sekati yang termasuk dalam Gangsa Pakurmatan dan khusus dimainkan pada perayaan Sekaten.

Pada perayaan Sekaten, Gamelan Kyai Nogo Wilogo yang lebih muda, diletakkan di Pagongan Lor Masjid Gedhe Kauman atau di sebelah kiri Sultan.

Gamelan Kiai Gunturmadu dalam perayaan Sekaten.kratonjogja.id Gamelan Kiai Gunturmadu dalam perayaan Sekaten.

5. Gangsa Carabalen

Gangsa Carabalen adalah gamelan yang termasuk dalam Gangsa Pakurmatan dan berfungsi antara lain untuk menyambut kedatangan tamu keraton, mengiringi latihan baris-berbaris prajurit putri, dan Garebeg.

6. Gamelan Kanjeng Kiai Surak

Gamelan Kanjeng Kiai Surak adalah gamelan yang termasuk dalam Gangsa Ageng yang berlaras slendro.

Perangkat gamelan ini merupakan gamelan yang dibawa oleh Pangeran Mangkubumi (Sri Sultan Hamengku Buwono I) saat masih berperang melawan VOC untuk menggugah semangat juang para prajurit.

Saat kesultanan telah berdiri, gamelan ini dimainkan untuk mengiringi Ngabekten dan adu banteng melawan macan.

7. Gamelan Kanjeng Kiai Kancil Belik

Gamelan Kanjeng Kiai Kancil Belik adalah gamelan yang termasuk dalam Gangsa Ageng yang berlaras pelog.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Diare Massal di Gunungkidul, Diduga karena Bakteri E Coli

Diare Massal di Gunungkidul, Diduga karena Bakteri E Coli

Yogyakarta
Maju Pilkada, Mantan Bupati Kulon Progo Ambil Formulir Penjaringan Bacabup di PDI-P

Maju Pilkada, Mantan Bupati Kulon Progo Ambil Formulir Penjaringan Bacabup di PDI-P

Yogyakarta
PAN Gunungkidul Usung Mahmud Ardi sebagai Bakal Calon Wakil Bupati

PAN Gunungkidul Usung Mahmud Ardi sebagai Bakal Calon Wakil Bupati

Yogyakarta
Gibran Janji Kawal Program di Solo Meski Tidak Menjabat Sebagai Wali Kota

Gibran Janji Kawal Program di Solo Meski Tidak Menjabat Sebagai Wali Kota

Yogyakarta
Awal Kemarau, Warga di Gunungkidul Mulai Beli Air Bersih Seharga Rp 170.000

Awal Kemarau, Warga di Gunungkidul Mulai Beli Air Bersih Seharga Rp 170.000

Yogyakarta
Persoalan Sampah di Yogyakarta Ditargetkan Kelar pada Juni 2024, Ini Solusinya...

Persoalan Sampah di Yogyakarta Ditargetkan Kelar pada Juni 2024, Ini Solusinya...

Yogyakarta
PPDB SMP Kota Yogyakarta 2024 Banyak Perubahan, Apa Saja?

PPDB SMP Kota Yogyakarta 2024 Banyak Perubahan, Apa Saja?

Yogyakarta
PPDB DIY, Standar Nilai Jalur Prestasi Diturunkan

PPDB DIY, Standar Nilai Jalur Prestasi Diturunkan

Yogyakarta
Golkar-PKB Koalisi di Pilkada Gunungkidul 2024, Sudah Ada Calon?

Golkar-PKB Koalisi di Pilkada Gunungkidul 2024, Sudah Ada Calon?

Yogyakarta
'Study Tour' Dilarang, GIPI DIY Khawatir Wisatawan Turun jika Pemerintah Tak Tegas

"Study Tour" Dilarang, GIPI DIY Khawatir Wisatawan Turun jika Pemerintah Tak Tegas

Yogyakarta
Jelang Idul Adha, Begini Cara Memilih Sapi Kurban Menurut Pakar UGM

Jelang Idul Adha, Begini Cara Memilih Sapi Kurban Menurut Pakar UGM

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Yogyakarta
Duka Keluarga Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong: Lebaran Kemarin Tak Sempat Pulang...

Duka Keluarga Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong: Lebaran Kemarin Tak Sempat Pulang...

Yogyakarta
Sejumlah Daerah Larang 'Study Tour', Pemda DIY Yakin Tak Pengaruhi Kunjungan Wisata

Sejumlah Daerah Larang "Study Tour", Pemda DIY Yakin Tak Pengaruhi Kunjungan Wisata

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com