Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemkot Yogyakarta Hibahkan Rp 2 Miliar untuk Pengamanan Pilkada 2024

Kompas.com - 14/03/2024, 18:46 WIB
Wisang Seto Pangaribowo,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta menganggarkan Rp 2 miliar untuk pengamanan Pilkada 2024. Anggaran tersebut diberikan kepada pihak kepolisian dan TNI.

Penjabat Wali Kota Yogyakarta, Singgih Raharjo merinci anggaran sebesar Rp 2 miliar ini dibagi untuk Kepolisian dan TNI.

"Untuk Polresta Rp 1,12 miliar dan Kodim Yogyakarta sebesar Rp 870 juta," ujar Singgih saat ditemui di Balai Kota Yogyakarta, Kamis (14/3/2024).

Baca juga: Soal Pilkada 2024, Sultan Minta Kepala Desa Tetap Netral

Pemberian anggaran ini melalui skema hibah dan sudah ditandatagani bersama dalam Nota Penandatanganan Hibah Daerah (NPHD).

Menurut Singgih, ada potensi gangguan keamanan dalam Pilkada 2024 mendatang. Meski begitu, gangguan keamanan diyakini tidak terlalu signifikan. Hal itu berkaca dari digelarnya Pilpres 2024.

"Pengalaman dari PIlpres Yogyakarta kondusif. Ada potensi tapi, kecil. Dari persiapan ada kampanye, dan penghitungan (potensi gangguan keamanan)," kata dia.

Singgih menambahkan dalam mengantisipasi gangguan kemanan saat Pilkada 2024 yang terpenting adalah saat sebelum proses pemungutan suara dan setelah pemungutan suara.

Ia memberikan contoh untuk menjaga kondusifitas seperti melakukan penindakan bagi para pengguna knalpot tidak standar atau brong di jalan raya seperti pada saat Pilpres 2024 lalu.

"Knalpot dibleyer (memainkan gas) membuat suasana emosional tinggi. Ini bagus, harus diteruskan karena juga menyalahi aturan lalu lintas sekaligus mengurangi ketegangan dibanding Pemilu Februari kemarin," ungkapnya.

Sementara itu, Kapolresta Yogyakarta, Kombes Pol Aditya Surya Dharma menyampaikan dalam melakukan pengamanan pada saat Pilkada 2024, pihaknya akan bekerja sama dengan TNI.

"Kalau Yogyakarta meletup daerah lain ikut. Kalau Yogyakarta bisa ditangani, insyaallah daerah lain tertangani," beber dia.

"Kami berharap pelaksanaan pilkada berjalan lancar dan aman," pungkas Aditya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Sejumlah Daerah Larang 'Study Tour', Pemda DIY Yakin Tak Pengaruhi Kunjungan Wisata

Sejumlah Daerah Larang "Study Tour", Pemda DIY Yakin Tak Pengaruhi Kunjungan Wisata

Yogyakarta
Ditemukan Selamat, 2 Nelayan Gunungkidul Disambut Tangis Haru Keluarga

Ditemukan Selamat, 2 Nelayan Gunungkidul Disambut Tangis Haru Keluarga

Yogyakarta
Hilang 2 Hari, Nelayan Ditemukan Terombang-ambing karena Mesin Kapal Rusak

Hilang 2 Hari, Nelayan Ditemukan Terombang-ambing karena Mesin Kapal Rusak

Yogyakarta
Kapal Karam, Nelayan di Gunungkidul Kirim Video kepada Petugas Minta Pertolongan

Kapal Karam, Nelayan di Gunungkidul Kirim Video kepada Petugas Minta Pertolongan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi hingga Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi hingga Siang Cerah Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Malam Ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Malam Ini Cerah Berawan

Yogyakarta
Dua Nelayan Hilang Kontak di Perairan Gunungkidul, Hasil Pencarian Masih Nihil

Dua Nelayan Hilang Kontak di Perairan Gunungkidul, Hasil Pencarian Masih Nihil

Yogyakarta
Tolak Larangan Study Tour, PHRI DIY: Awasi Kelayakan Kendaraan

Tolak Larangan Study Tour, PHRI DIY: Awasi Kelayakan Kendaraan

Yogyakarta
Jokowi Diminta Tetap Berpolitik Usai Tidak Jadi Presiden, Projo: Rakyat Masih Butuh Bapak

Jokowi Diminta Tetap Berpolitik Usai Tidak Jadi Presiden, Projo: Rakyat Masih Butuh Bapak

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Malam Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Malam Cerah Berawan

Yogyakarta
Bantul dan Yogyakarta Kerja Sama Olah Sampah, Sultan: Semoga UMKM Tumbuh

Bantul dan Yogyakarta Kerja Sama Olah Sampah, Sultan: Semoga UMKM Tumbuh

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok :Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok :Cerah Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Mahasiswa FH UGM Hendak Tabrak Mahasiswa Lain Pakai Mobil, Ini Penyebabnya

Mahasiswa FH UGM Hendak Tabrak Mahasiswa Lain Pakai Mobil, Ini Penyebabnya

Yogyakarta
Duet Kustini-Danang di Pilkada Sleman Masih Terbuka, meski Sama-sama Daftar Bakal Calon Bupati

Duet Kustini-Danang di Pilkada Sleman Masih Terbuka, meski Sama-sama Daftar Bakal Calon Bupati

Yogyakarta
Pemkot Yogyakarta Bakal Kirim Sampah ke Bantul untuk Diolah

Pemkot Yogyakarta Bakal Kirim Sampah ke Bantul untuk Diolah

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com