Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

24 Contoh Cangkriman Wancahan Bahasa Jawa Lengkap dengan Artinya

Kompas.com - 08/06/2023, 20:53 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Cangkriman adalah istilah karya sastra Jawa untuk menyebut rangkaian kata dalam Bahasa Jawa yang mengandung arti atau makna khusus, seperti tebak-tebakan.

Pada sebuah cangkriman, seseorang harus memecahkan teka-teki untuk mencari tahu arti dengan menebaknya.

Baca juga: Jenis dan Contoh Cangkriman Bahasa Jawa Lengkap dengan Artinya

Dilansir dari laman Pemerintah Kota Surakarta, ciri-ciri cangkriman adalah memiliki makna, berupa tebakan yang harus dijawab, tidak mengganggu perubahan suasana hati, dan tidak terikat bunyi atau rima.

Cangkriman dapat berfungsi sebagai hiburan, sarana pendidikan, digunakan dalam sayembara, bahkan di dalam syair atau lirik tembang atau lagu.

Terdapat empat jenis cangkriman berdasar wujudnya, yaitu cangkriman tembang, cangkriman wancahan, cangkriman pepindhan, dan cangkriman blenderan.

Baca juga: Nama-nama Anak Hewan dalam Bahasa Jawa

Pengertian dan Contoh Cangkriman Wancahan

Cangkriman wancahan adalah jenis cangkriman yang berupa singkatan atau akronim dalam Bahasa Jawa.

Dalam cangkriman wancahan, terdapat penyingkatan kata dalam bahasa Jawa dengan menghilangkan suku kata depannya, sehingga yang dipakai adalah dua suku kata akhir.

Cangkriman jenis ini disebut lebih mudah untuk ditebak atau diterka artinya.

Baca juga: Angka 1 sampai 100 dalam Bahasa Jawa Ngoko dan Kromo serta Filosofinya

Berikut adalah beberapa contoh cangkriman wancahan yang dapat digunakan untuk bermain tebak-tebakan.

1. Teh nasgithel.
Artinya: The panas, legi, lan kenthel.

2. Burnas kopen.
Artinya: bubur panas kokopen.

3. Segara beldhes.
Artinya: Segane pera, sambele pedhes.

4. Rukningbuteng.
Artinya: Jeruk kuning jambu mateng.

5. Kablak ketan.
Artinya: Nangka tiba ning suketan.

6. Tuwan sinyo.
Artinya: Untu kedawan, gusi menyonyo.

7. Tuwok rawan.
Artinya: Untune krowok, rasane ora karuan.

8. Wit Dhuyung.
Artinya: Yen dijiwit aduh biyung.

9. Surles penen.
Artinya: Susur teles pepenen.

10. Pindhang kileng.
Artinya: Sapi neng kendhang, kaki mentheleng.

11. Pindhang kutut
Artinya: Sapi mblandang lukune katut.

12. Yumaherong.
Artinya: Yuyu omahe ngerong.

13. Lutmahendut.
Artinya: Welut omahe lendut.

14. Pak lawa.
Artinya: Tepak ula dawa.

15. Manuk biru.
Artinya: Pamane punuk bibine kuru.

16. Kicak ketan.
Artinya: Kaki macak iket-iketan.

17. Gerbong tulis.
Artinya: Pager kobong watune mendhelis.

18. Buta buri.
Artinya: Tebu ditata mlebu lori.

19. Wiwa wite, lesbo.
Artinya: Uwi dawa wite, tales amba godhonge.

20. Ana manuk ndhase telu.
Artinya: Ana manuk ndase kebuntel wulu.

21. Ling cik tu tu ling ling yu.
Artinya: maling mancik watu, watu nggoling maling mlayu.

22. Pak bomba, pak lawa, pak piyu.
Artinya: Tapak kebo amba, tapak ula dawa, tapak pitik ciyut.

23. Bot ginowo entheng, theng.
Artinya: Klobot ginawa entheng, gentheng ginawa abot.

24. Itik pertis ibu perbeng ijah perlong.
Artinya: Tai pitik memper petis, tai kebo memper ambeng, tai gajah memper golong.

Sumber: 
surakarta.go.idsonora.idadjar.grid.id

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Polemik UKT di UGM dan Pentingnya Mengawal Kebijakan...

Polemik UKT di UGM dan Pentingnya Mengawal Kebijakan...

Yogyakarta
TPA Regional Piyungan Ditutup, Bantul Klaim Siap Mengelola Sampah

TPA Regional Piyungan Ditutup, Bantul Klaim Siap Mengelola Sampah

Yogyakarta
KPU Bantul Tetapkan 45 Nama Caleg Terpilih, Berikut Daftar Namanya

KPU Bantul Tetapkan 45 Nama Caleg Terpilih, Berikut Daftar Namanya

Yogyakarta
Pemkot Yogyakarta Terapkan Strategi Bermain Dakon untuk Antisipasi Penumpukan Sampah

Pemkot Yogyakarta Terapkan Strategi Bermain Dakon untuk Antisipasi Penumpukan Sampah

Yogyakarta
Mahasiswa yang Meninggal Usai Latihan Bela Diri Alami Luka di Usus, Diduga Akibat Tendangan

Mahasiswa yang Meninggal Usai Latihan Bela Diri Alami Luka di Usus, Diduga Akibat Tendangan

Yogyakarta
Rumah di Klaten Terbakar Saat Pemiliknya Shalat Jumat, Diduga Akibat Korsleting 'Charger' HP

Rumah di Klaten Terbakar Saat Pemiliknya Shalat Jumat, Diduga Akibat Korsleting "Charger" HP

Yogyakarta
Penjelasan BPS soal Nangka Muda Jadi Penyumbang Inflasi di Kota Yogyakarta

Penjelasan BPS soal Nangka Muda Jadi Penyumbang Inflasi di Kota Yogyakarta

Yogyakarta
UGM Telusuri Laporan Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah

UGM Telusuri Laporan Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah

Yogyakarta
Ditinggal Nonton Indonesia Vs Irak, Kandang Ternak di Gunung Kidul Hangus Terbakar

Ditinggal Nonton Indonesia Vs Irak, Kandang Ternak di Gunung Kidul Hangus Terbakar

Yogyakarta
Ini 45 Caleg Terpilih di Gunungkidul, Wajib Serahkan LHKPN Sebelum Dilantik

Ini 45 Caleg Terpilih di Gunungkidul, Wajib Serahkan LHKPN Sebelum Dilantik

Yogyakarta
YIA Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Asita Minta Penerbangan Luar Negeri Ditambah

YIA Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Asita Minta Penerbangan Luar Negeri Ditambah

Yogyakarta
Pengukuran Lahan Terdampak Pembangunan Tol Yogyakarta-YIA Mulai Dilakukan

Pengukuran Lahan Terdampak Pembangunan Tol Yogyakarta-YIA Mulai Dilakukan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com