Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menerbangkan Harapan dengan Ratusan Lampion di Langit Bukit Menoreh

Kompas.com - 01/01/2023, 08:15 WIB
Dani Julius Zebua,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

 

Duduk di sisi lain di Kopi Ingkar Janji, terlihat sepasang muda mudi sibuk menulis pada kertas lampion. Keduanya, Lina dan Adi asal Kota Kapanewon Godean, Kabupaten Sleman.

Sejak mendapati kabar di Instagram, mereka merencanakan melewati pergantian tahun sambil menikmati acara menerbangkan lampion.

Lina bahkan sudah menyiapkan spidol permanen untuk menulis doa dan harapannya di sana.

Ia menulis doa agar kesuksesan bisa diraih pada tahun yang baru. Lebih dari itu, keduanya mengharapkan hubungan ini berlanjut hingga jenjang rumah tangga.

“Banyak informasi terkait perayaan di media sosial. Lalu ketemu rencana menerbangkan lampion di IG. Kami pun mau merayakan Happy New Year dengan lampion,” kata Lina.

“Harapannya, ini sudah dua tahun (pacaran). Semoga langgeng,” kata Lina.

Baca juga: Anak Pembuat Gula Merah di Bukit Menoreh Ini Pulang Bawa Medali Emas ASEAN Para Games, Warga Dusun Menyambutnya

Lampion Ratu dan Lina membumbung ke langit bersama ratusan lampion yang sudah lebih dulu mengudara ke langit di atas Bukit Menoreh.

Lampion mereka mengudara mengiring detik-detik pergantian tahun dari 31 Desember 2022 ke 1 Januari 2023.

Manajer Kopi Ingkar Janji, Muhamad Arif Ridho mengungkapkan, pihaknya sengaja menggelar acara ini sebagai perayaan menyambut hadirnya tahun yang baru.

Dipilih menerbangkan lampion lantaran sering dikaitkan dengan menaikkan harapan baik di tahun berikutnya.

Lampion berserakan di langit di atas Bukit Menoreh pada Kalurahan Pendoworejo, Kapanewon Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Pengunjung rumah makan Kopi Ingkar Janji menerbangkan lampion itu untuk menyambut pergantian tahu 31 Desember 2022 – 1 Januari 2022.KOMPAS.COM/DANI JULIUS Lampion berserakan di langit di atas Bukit Menoreh pada Kalurahan Pendoworejo, Kapanewon Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Pengunjung rumah makan Kopi Ingkar Janji menerbangkan lampion itu untuk menyambut pergantian tahu 31 Desember 2022 – 1 Januari 2022.

Resolusi jamak pada kebanyakan orang sebelum pergantian tahun yang baru. Orang menaikkan syukur dan doa untuk kehidupan yang lebih baik di tahun berikutnya.

Karenanya, acara dikemas untuk tetap optimis saat memasuki tahun yang baru.

"Isu adanya krisis dan resesi tahun depan. Kita tetap menyambutnya (optimis) dengan menaikkan doa dan harapan akan hal yang baik," kata Arif.

Baca juga: Banjir Disertai Tanah Longsor Bukit Menoreh di Plampang II, Lima Kepala Keluarga Sempat Mengungsi

Lampion yang diterbangkan terbuat dari kertas yang dibingkai kawat. Lampion diterbangkan dengan bahan bakar parafin.

Ketika bahan bakar menyala, lampion terisi udara dan melayang ke atas.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal KRL Jogja-Solo 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Yogyakarta ke Arah Solo

Jadwal KRL Jogja-Solo 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Yogyakarta ke Arah Solo

Yogyakarta
Hari Jadi Gunungkidul Berubah dari 27 Mei Menjadi 4 Oktober

Hari Jadi Gunungkidul Berubah dari 27 Mei Menjadi 4 Oktober

Yogyakarta
Jadwal KRL Jogja-Solo 1- 31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Tugu, Lempuyangan dan Maguwo

Jadwal KRL Jogja-Solo 1- 31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Tugu, Lempuyangan dan Maguwo

Yogyakarta
Sakit Setelah Latihan Bela Diri, Mahasiswa di Sleman Meninggal

Sakit Setelah Latihan Bela Diri, Mahasiswa di Sleman Meninggal

Yogyakarta
May Day 2024, Buruh Perempuan di Jateng Tuntut Perlindungan dari Negara

May Day 2024, Buruh Perempuan di Jateng Tuntut Perlindungan dari Negara

Yogyakarta
Cerita Buruh DIY yang Tak Bisa Beli Rumah: Gaji Kecil, Harga Hunian Gila-gilaan

Cerita Buruh DIY yang Tak Bisa Beli Rumah: Gaji Kecil, Harga Hunian Gila-gilaan

Yogyakarta
'May Day', Buruh di Yogyakarta Tuntut Perumahan Murah, Subsidi Transportasi, dan soal Pendidikan

"May Day", Buruh di Yogyakarta Tuntut Perumahan Murah, Subsidi Transportasi, dan soal Pendidikan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Yogyakarta
Kronologi Demo Warga di Pendapa Bupati Banjarnegara Ricuh, 12 Orang Luka-luka

Kronologi Demo Warga di Pendapa Bupati Banjarnegara Ricuh, 12 Orang Luka-luka

Yogyakarta
Buka Pendaftaran Pilkada, Demokrat Gunungkidul Ingin Ada Calon Perempuan

Buka Pendaftaran Pilkada, Demokrat Gunungkidul Ingin Ada Calon Perempuan

Yogyakarta
Arti 3 Semboyan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Trilogi yang Dicetuskan Bapak Pendidikan Indonesia

Arti 3 Semboyan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Trilogi yang Dicetuskan Bapak Pendidikan Indonesia

Yogyakarta
Soal Langkah Setelah Pilpres, Mahfud MD: Ya Kita Lihat, Semua Perkembangan Kan Dinamis

Soal Langkah Setelah Pilpres, Mahfud MD: Ya Kita Lihat, Semua Perkembangan Kan Dinamis

Yogyakarta
Soal Tewasnya Brigadir RAT, Mahfud MD: Informasi yang Bisa Dibuka ke Publik Jangan Ditutupi

Soal Tewasnya Brigadir RAT, Mahfud MD: Informasi yang Bisa Dibuka ke Publik Jangan Ditutupi

Yogyakarta
Cerita Perjalanan Karier, Mahfud MD: Ikut Pilpres Kalah, Ya Sudah 'Move On'

Cerita Perjalanan Karier, Mahfud MD: Ikut Pilpres Kalah, Ya Sudah "Move On"

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com