Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Duduk Perkara EO Pesta Paduan Suara Gerejawi Tunggak Rp 11 Miliar ke 61 Hotel DIY

Kompas.com - 29/12/2022, 11:12 WIB
Farid Assifa

Editor

KOMPAS.com - Event organizer masih berutang sebesar Rp 11 miliar ke hotel-hotel di Daerah Istimewa bekas acara Pesta Paduan Suara Gerejawi ke-13 di Yogyakarta.

Acara tersebut digelar pada medio Juni 2022.

Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) DIY Deddy Pranowo Eryono menjelaskan, utang sebesar Rp 11 miliar itu adalah untuk 61 hotel di DIY. Hingga kini, utang tersebut belum juga dibayarkan.

"Ya, betul, masih utang Rp 11 miliar. Total ada 61 hotel," kata Deddy melalui sambungan telepon sebagaimana dikutip Kompas.com, Rabu (28/12/2022).

Baca juga: EO Acara Pesparawi Tunggak Rp 11 Miliar ke 61 Hotel, Pemda DIY Minta Nyicil

Menurut Deddy, pihak EO baru membayar 30 persen ke masing-masing hotel yang merupakan uang muka (down payment). Sementara sisanya masih menunggak.

"Lalu ada tunggakan yang belum terselesaikan dari 61 hotel itu Rp 11 miliar," ungkap Deddy.

Ia menyayangkan pihak EO belum membayar tunggakan Rp 11 miliar. Apalagi, acara itu terbilang besar dan merupakan kegiatan nasional dan diharapkan bisa menjadi penyumbang bagi pengusaha hotel setelah diterpa pandemi Covid-19 selama 2 tahun lebih.

"Event pada Juni itu bisa sebagai penyumbang napas kita setelah 2 setengah tahun pandemi, tetapi malah jadi kepahitan," katanya.

Deddy menegaskan, pihak PHRI tidak akan diam begitu saja terkait masalah ini. Pihaknya melakukan mediasi dengan berbagai pemangku kebijakan, mulai dari Pemerintah DIY, Kemenag DIY hingga Kementerian Pariwisata.

Namun mediasi itu belum membuahkan hasil.

Selain itu, lanjut Deddy, pihaknya sudah memohon kepada PHRI pusat agar menyampaikan persoalan itu ke pemerintah pusat dan Kemenag.

Ia berharap pihak EO segera melunasi tunggakan Rp 11 miliar kepada 61 hotel di DIY. Padahal, kata Deddy, pihak EO sudah berjanji akan melunasinya pada 7 Agustus 2022.

"Kita berharap segera melunasi, karena kita pernah ketemu mediasi ke teman-teman di Jayakarta Hotel, dan menjanjikan hitam di atas putih tanggal 7 Agustus terbayarkan, tetapi sampai saat ini belum terbayarkan," katanya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Pemerintah DIY Kadarmanta Baskara Aji meminta pihak EO dapat segera melunasi tunggakan kepada 61 hotel bekas acara Pesta Paduan Suara Gerejawi.

Pemda DIY juga, kata Kadarmanta, sudah mencoba mencari dan menagi pihak EO. Sebab, pihak EO yang bertanggung jawab atas masalah ini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi hingga Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Pagi hingga Siang Cerah Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Malam Ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Malam Ini Cerah Berawan

Yogyakarta
Dua Nelayan Hilang Kontak di Perairan Gunungkidul, Hasil Pencarian Masih Nihil

Dua Nelayan Hilang Kontak di Perairan Gunungkidul, Hasil Pencarian Masih Nihil

Yogyakarta
Tolak Larangan Study Tour, PHRI DIY: Awasi Kelayakan Kendaraan

Tolak Larangan Study Tour, PHRI DIY: Awasi Kelayakan Kendaraan

Yogyakarta
Jokowi Diminta Tetap Berpolitik Usai Tidak Jadi Presiden, Projo: Rakyat Masih Butuh Bapak

Jokowi Diminta Tetap Berpolitik Usai Tidak Jadi Presiden, Projo: Rakyat Masih Butuh Bapak

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Malam Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Malam Cerah Berawan

Yogyakarta
Bantul dan Yogyakarta Kerja Sama Olah Sampah, Sultan: Semoga UMKM Tumbuh

Bantul dan Yogyakarta Kerja Sama Olah Sampah, Sultan: Semoga UMKM Tumbuh

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok :Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok :Cerah Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Mahasiswa FH UGM Hendak Tabrak Mahasiswa Lain Pakai Mobil, Ini Penyebabnya

Mahasiswa FH UGM Hendak Tabrak Mahasiswa Lain Pakai Mobil, Ini Penyebabnya

Yogyakarta
Duet Kustini-Danang di Pilkada Sleman Masih Terbuka, meski Sama-sama Daftar Bakal Calon Bupati

Duet Kustini-Danang di Pilkada Sleman Masih Terbuka, meski Sama-sama Daftar Bakal Calon Bupati

Yogyakarta
Pemkot Yogyakarta Bakal Kirim Sampah ke Bantul untuk Diolah

Pemkot Yogyakarta Bakal Kirim Sampah ke Bantul untuk Diolah

Yogyakarta
Kantornya Digeruduk Warga Gara-gara Penumpukan Sampah, Ini Respons DLH Yogyakarta

Kantornya Digeruduk Warga Gara-gara Penumpukan Sampah, Ini Respons DLH Yogyakarta

Yogyakarta
Bupati Sleman Kustini Mendaftar Maju Pilkada lewat PDI-P

Bupati Sleman Kustini Mendaftar Maju Pilkada lewat PDI-P

Yogyakarta
Tumpukan Sampah di Depo Pengok Yogyakarta, Ekonomi Warga Terdampak

Tumpukan Sampah di Depo Pengok Yogyakarta, Ekonomi Warga Terdampak

Yogyakarta
Bau Sampah Tercium hingga Radius 1 Km, Warga Kampung Pengok Geruduk Kantor DLH Kota Yogyakarta

Bau Sampah Tercium hingga Radius 1 Km, Warga Kampung Pengok Geruduk Kantor DLH Kota Yogyakarta

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com