Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Shalat Idul Fitri, Jokowi Silaturahmi dengan Sri Sultan HB X di Keraton

Kompas.com - 02/05/2022, 11:15 WIB
Wijaya Kusuma,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo berkunjung ke kediaman Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sri Sultan Hamengkubuwono (HB) X di kompleks Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat.

Kunjunganya ini untuk bersilaturahmi sekaligus mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri kepada Sri Sultan HB X dan keluarga.

Sekitar pukul 9.00 WIB, rombongan Jokowi terlihat keluar dari Istana Kepresidenan Gedung Agung Yogyakarta kemudian menuju ke Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat.

Baca juga: 5 Fakta Istana Kepresidenan Yogyakarta, Tempat Jokowi Shalat Id

Dijumpai usai bersilaturahmi dengan Sri Sultan HB X, Jokowi mengatakan telah mengikuti shalat Idul Fitri di halaman Istana Kepresidenan Gedung Agung Yogyakarta.

"Alhamdulilah, tadi shalat Id di Gedung Agung di Istana. Berjalan dengan baik, semuanya lancar dan Alhamdulillah kita semuanya bisa melaksanakan Idul Fitri tahun ini," ujar Jokowi di Keraton Kilen usai bersilaturahmi dengan Sri Sultan HB X, Senin (2/05/2022).

"Tadi pagi juga kita pantau di semua kota, semua provinsi semuanya berjalan dengan baik, Alhamdulillah," sambung dia.

Jokowi mengaku, kunjungannya ke kediaman Sri Sultan HB X untuk bersilahturami sekaligus mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri.

"Pertama, karena saya Idul Fitri saat ini berada di Yogya, tentu saja pertama kali yang kami kunjungi untuk silaturahmi dan mengaturkan selamat hari raya mohon maaf lahir dan batin kepada Pak Sultan, Ngarso Dalem, beserta Ibu Ratu dan keluarga. Semuanya berjalan dalam suasana yang sangat baik," ucapnya.

Sri Sultan HB X pun menyampaikan, kehadiran Presiden Jokowi dan rombongan pagi tadi hanya untuk silaturahmi dan tidak ada hal-hal penting yang dibicarakan.

"Ya, tadi saya, kita, silaturahmi. Tidak ada hal-hal yang dibicarakan urgent maupun yang penting, (seperti) politik, ekonomi," ungkap Sri Sultan HB X.

Baca juga: Wamenag Ungkap Alasan Jokowi Tak Shalat Id di Masjid Istiqlal

Seperti diberitakan sebelumnya. Presiden Joko Widodo memilih tahun ini berlebaran di Yogyakarta. Presiden Joko Widodo tiba di Yogyakarta pada Sabtu (30/4/2022) siang.

Kemudian pada hari lebaran ini, Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo melaksanakan sholat Idul Fitri di halaman depan Istana Kepresidenan Gedung Agung Yogyakarta.

Sholat Idul Fitri dimulai pukul 6.30 WIB dan selesai pukul 7.00 WIB.

Sebagai imam dan khotib dalam Sholat Idul Fitri di Istana Kepresidenan Gedung Agung Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Dr. H. Masmin Afif M.Ag.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kronologi Demo Warga di Pendapa Bupati Banjarnegara Ricuh, 12 Orang Luka-luka

Kronologi Demo Warga di Pendapa Bupati Banjarnegara Ricuh, 12 Orang Luka-luka

Yogyakarta
Buka Pendaftaran Pilkada, Demokrat Gunungkidul Ingin Ada Calon Perempuan

Buka Pendaftaran Pilkada, Demokrat Gunungkidul Ingin Ada Calon Perempuan

Yogyakarta
Arti 3 Semboyan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Trilogi yang Dicetuskan Bapak Pendidikan Indonesia

Arti 3 Semboyan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Trilogi yang Dicetuskan Bapak Pendidikan Indonesia

Yogyakarta
Soal Langkah Setelah Pilpres, Mahfud MD: Ya Kita Lihat, Semua Perkembangan Kan Dinamis

Soal Langkah Setelah Pilpres, Mahfud MD: Ya Kita Lihat, Semua Perkembangan Kan Dinamis

Yogyakarta
Soal Tewasnya Brigadir RAT, Mahfud MD: Informasi yang Bisa Dibuka ke Publik Jangan Ditutupi

Soal Tewasnya Brigadir RAT, Mahfud MD: Informasi yang Bisa Dibuka ke Publik Jangan Ditutupi

Yogyakarta
Cerita Perjalanan Karier, Mahfud MD: Ikut Pilpres Kalah, Ya Sudah 'Move On'

Cerita Perjalanan Karier, Mahfud MD: Ikut Pilpres Kalah, Ya Sudah "Move On"

Yogyakarta
Bupati dan Wakil Bupati Bantul Resmi Mendaftar ke PDI Perjuangan untuk Maju di Pilkada 2024

Bupati dan Wakil Bupati Bantul Resmi Mendaftar ke PDI Perjuangan untuk Maju di Pilkada 2024

Yogyakarta
Viral, Peziarah Makam Raja Imogiri Ditarik Tarif Rp 500.000, Keraton Yogyakarta Buka Suara

Viral, Peziarah Makam Raja Imogiri Ditarik Tarif Rp 500.000, Keraton Yogyakarta Buka Suara

Yogyakarta
Pejabat ASN yang Terlibat Korupsi RSUD Wonosari Gunungkidul Akhirnya Dipecat

Pejabat ASN yang Terlibat Korupsi RSUD Wonosari Gunungkidul Akhirnya Dipecat

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang Berawan

Yogyakarta
Jasad Bertato Kepala Naga yang Terdampar di Pantai Imorenggo Ternyata Warga Sleman

Jasad Bertato Kepala Naga yang Terdampar di Pantai Imorenggo Ternyata Warga Sleman

Yogyakarta
Kala Raja Yogyakarta Sri Sultan HB X Duduk Lesehan Bareng Suporter Dukung Timnas U23

Kala Raja Yogyakarta Sri Sultan HB X Duduk Lesehan Bareng Suporter Dukung Timnas U23

Yogyakarta
PDI-P Buka Penjaringan Bacawalkot Yogyakarta, Ini Kriterianya...

PDI-P Buka Penjaringan Bacawalkot Yogyakarta, Ini Kriterianya...

Yogyakarta
Jenazah Tanpa Identitas Bertato Kepala Naga Terdampar di Pantai Imorenggo

Jenazah Tanpa Identitas Bertato Kepala Naga Terdampar di Pantai Imorenggo

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com