Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gibran Larang ASN Pemkot Solo Mudik Pakai Mobil Dinas, Bakal "Dikandangkan" Mulai 19 April 2023

Kompas.com - 10/04/2023, 13:28 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, telah menyiapkan surat edaran khusus terkait periode libur lebaran 2023 bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Solo.

Selain itu, dalam surat itu juga akan ditekankan soal penggunaan mobil dinas. Gibran bakal melarang ASN Pemkot Solo menggunakan mobil dinas untuk mudik lebaran.

Gibran mengatakan, mobil-mobil dinas itu nantinya akan disimpan di lokasi yang telah ditentukan.

"Nanti kalau sudah disiapkan SE oleh pak Sekda (Ahyani)," kata Gibran, dikutip dari TribunSolo.com, Senin (10/4/2023).

Gibran menjelaskan, mobil-mobil dinas milik Pemkot Solo bakal "dikandangkan" sejak awal masa cuti lebaran yang dimulai pada 19 April 2023.

Baca juga: Namanya Masuk Daftar Capres Versi Survei LSI, Gibran: Ditanggapi Santai

"Mulai pas libur (mobil-mobil dinas mulai dikandangkan)," ujar Gibran.

"(Pengandangan mobil dinas akan) ada di sini, di masing-masing kantor dinas," sambungnya.

Gibran mengaku tidak khawatir dengan perawatan mobil-mobil tersebut selama masa libur lebaran 2023.

"Gak takut. (Cuma ditinggal) seminggu saja, tidak apa-apa, ya nanti ada yang urus, kan tidak ditinggal setahun, cuma seminggu," ucap Gibran.

Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu juga menyampaikan bahwa pihaknya pun telah menyiapkan sanksi bagi ASN yang tetap membawa mobil dinasnya untuk mudik.

"Ada sanksi. Nanti akan dijelaskan pak Sekda," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul "Gibran Tegas Larang Mobil Dinas untuk Mudik Lebaran 2023, Ngeyel? Ada Sanksi"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arti 3 Semboyan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Trilogi yang Dicetuskan Bapak Pendidikan Indonesia

Arti 3 Semboyan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Trilogi yang Dicetuskan Bapak Pendidikan Indonesia

Yogyakarta
Soal Langkah Setelah Pilpres, Mahfud MD: Ya Kita Lihat, Semua Perkembangan Kan Dinamis

Soal Langkah Setelah Pilpres, Mahfud MD: Ya Kita Lihat, Semua Perkembangan Kan Dinamis

Yogyakarta
Soal Tewasnya Brigadir RAT, Mahfud MD: Informasi yang Bisa Dibuka ke Publik Jangan Ditutupi

Soal Tewasnya Brigadir RAT, Mahfud MD: Informasi yang Bisa Dibuka ke Publik Jangan Ditutupi

Yogyakarta
Cerita Perjalanan Karier, Mahfud MD: Ikut Pilpres Kalah, Ya Sudah 'Move On'

Cerita Perjalanan Karier, Mahfud MD: Ikut Pilpres Kalah, Ya Sudah "Move On"

Yogyakarta
Bupati dan Wakil Bupati Bantul Resmi Mendaftar ke PDI Perjuangan untuk Maju di Pilkada 2024

Bupati dan Wakil Bupati Bantul Resmi Mendaftar ke PDI Perjuangan untuk Maju di Pilkada 2024

Yogyakarta
Viral, Peziarah Makam Raja Imogiri Ditarik Tarif Rp 500.000, Keraton Yogyakarta Buka Suara

Viral, Peziarah Makam Raja Imogiri Ditarik Tarif Rp 500.000, Keraton Yogyakarta Buka Suara

Yogyakarta
Pejabat ASN yang Terlibat Korupsi RSUD Wonosari Gunungkidul Akhirnya Dipecat

Pejabat ASN yang Terlibat Korupsi RSUD Wonosari Gunungkidul Akhirnya Dipecat

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang Berawan

Yogyakarta
Jasad Bertato Kepala Naga yang Terdampar di Pantai Imorenggo Ternyata Warga Sleman

Jasad Bertato Kepala Naga yang Terdampar di Pantai Imorenggo Ternyata Warga Sleman

Yogyakarta
Kala Raja Yogyakarta Sri Sultan HB X Duduk Lesehan Bareng Suporter Dukung Timnas U23

Kala Raja Yogyakarta Sri Sultan HB X Duduk Lesehan Bareng Suporter Dukung Timnas U23

Yogyakarta
PDI-P Buka Penjaringan Bacawalkot Yogyakarta, Ini Kriterianya...

PDI-P Buka Penjaringan Bacawalkot Yogyakarta, Ini Kriterianya...

Yogyakarta
Jenazah Tanpa Identitas Bertato Kepala Naga Terdampar di Pantai Imorenggo

Jenazah Tanpa Identitas Bertato Kepala Naga Terdampar di Pantai Imorenggo

Yogyakarta
Ikut Penjaringan di Golkar, Pj Wali Kota Yogyakarta Segera Dipanggil Pemprov DIY

Ikut Penjaringan di Golkar, Pj Wali Kota Yogyakarta Segera Dipanggil Pemprov DIY

Yogyakarta
Museum Benteng Vredeburg Bakal Miliki 'Coworking Space' dan 'Coffee Shop'

Museum Benteng Vredeburg Bakal Miliki "Coworking Space" dan "Coffee Shop"

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com