Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gunungan Prokes Larung Covid-19, Bentuk Doa dan Usaha agar Covid-19 Segera Usai

Kompas.com - 11/10/2022, 12:15 WIB
Wisang Seto Pangaribowo,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) kembali membagikan masker, hand sanitizer dan perlengkapan protokol kesehatan kepada masyarakat di Teras Malioboro 1.

Uniknya masker dan berbagai macam alat prokes ini dibuat layaknya gunungan dan diperebutkan masyarakat.

Kepala Pelaksana BPBD DIY Biwara Yuswantana menyampaikan, kegiatan kali ini diberi nama gunungan prokes, larung Covid-19 sebagai harapan covid-19 di DIY segera hilang mengingat saat ini kasus virus corona sudah melandai.

Baca juga: Stok Vaksin Covid-19 di Palembang Kosong, Vaksinasi Massal Dihentikan Sementara

"Gunungan Covid ini sebagai simbol, bagaimana gunungan itu adalah doa harapan permohonan kepada Tuhan yang Maha Kuasa ya. Agar tren Covid ini terus melandai," ujarnya ditemui di Teras Malioboro 1, Selasa (11/10/2022).

Ia menambahkan, kasus harian Covid-19 di DIY berkisar antara 20 sampai 30 kasus, dan saat ini aktivitas masyarakat juga sudah mengarah ke pemulihan.

Biwara mengatakan, doa dan permohonan kepada Tuhan dipanjatkan agar masyarakat segera pulih aktivitasnya. Tak hanya doa, isi gunungan juga menggambarkan usaha agar masyarakat tetap menerapkan prokes pada kehidupan sehari-hari.

"Doa dan permohonan itu juga kita landasi dengan satu usaha yang disimbolisasikan oleh ada masker ada hand sanitizer ada hand soap. Upaya-upaya untuk menerapkan protokol kesehatan," ujar dia.

Penerapan protokol kesehatan ke depannya masih sangat relevan untuk diterapkan oleh masyarakat karena, ke depan protokol kesehatan sama dengan pola hidup bersih dan sehat (PHBS).

"Harapannya dengan kegiatan ini, kami mewakili juga Satgas Penanganan Covid-19 dan juga komponen penanggulangan bencana Daerah Istimewa Yogyakarta berharap semoga kasus Covid semakin melandai dan kemudian bisa ilang atau bisa ya dalam simbolisasi acara ini larung covid," kata dia.

Baca juga: UPDATE 10 Oktober: Tambah 48 Kasus Covid-19 di Tangsel, 51 Pasien Sembuh

Larung yang artinya menghanyutkan, menghilangkan digunakan sebagai doa usaha agar covid hilang dari kehidupan sehari-hari.

Disinggung terkait endemi di DI Yogyakarta, pihaknya masih menunggu pernyataan resmi dari pemerintah Indonesia, namun menurut dia saat ini seluruh Indonesia berada di Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 1.

"Artinya kemudian kita sudah harus mulai mempersiapkan itu, tapi cuma kemudian kita tidak boleh lalai dengan masker dan sebagainya yang kita perlukan," ucap dia.

Biwara menambahkan sekarang ini masih banyak ditemukan wisatawan atau masyarakat Yogyakarta yang sudah tidak mengenakan masker saat jalan-jalan di Malioboro.

"Artinya tetap perlu kita ingatkan hal-hal itu. Artinya jangan sampai kemudian dengan pulihnya aktivitas itu pulihnya interaksi masyarakat kita kembali terkena lagi karena lalai dalam menerapkan protokol kesehatan," katanya.

Baca juga: UPDATE Covid-19 di Sulteng, Sultra, Maluku, Malut, Papua, dan Papua Barat 10 Oktober 2022

Ia mengimbau kepada masyarakat agar saat berada di kerumunan tetap menggunakan masker karena tidak mengetahui kondisi dari orang-orang yang berkerumun.

Sementara itu, Kabag Humas dan Protokol Pemerintah DIY Ditya Nanaryo Aji menyampaikan data harian Covid-19 pada 10 Oktober 2022 sebanyak 26 kasus.

"Situasi Covid-19 di DIY Tanggal 10 Oktober 2022 penambahan kasus terkonfirmasi Covid-19 di DIY sebanyak 26 kasus, sehingga total kasus terkonfirmasi menjadi 224.983 kasus," katanya.

Penambahan kasus sembuh sebanyak 33 kasus, sehingga total sembuh menjadi 218.461 Kasus. Penambahan kasus meninggal sebanyak 2 kasus, sehingga total kasus meninggal menjadi 5.941 kasus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

May Day 2024, Buruh Perempuan di Jateng Tuntut Perlindungan dari Negara

May Day 2024, Buruh Perempuan di Jateng Tuntut Perlindungan dari Negara

Yogyakarta
Cerita Buruh DIY yang Tak Bisa Beli Rumah: Gaji Kecil, Harga Hunian Gila-gilaan

Cerita Buruh DIY yang Tak Bisa Beli Rumah: Gaji Kecil, Harga Hunian Gila-gilaan

Yogyakarta
'May Day', Buruh di Yogyakarta Tuntut Perumahan Murah, Subsidi Transportasi, dan soal Pendidikan

"May Day", Buruh di Yogyakarta Tuntut Perumahan Murah, Subsidi Transportasi, dan soal Pendidikan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Malam Berawan

Yogyakarta
Kronologi Demo Warga di Pendapa Bupati Banjarnegara Ricuh, 12 Orang Luka-luka

Kronologi Demo Warga di Pendapa Bupati Banjarnegara Ricuh, 12 Orang Luka-luka

Yogyakarta
Buka Pendaftaran Pilkada, Demokrat Gunungkidul Ingin Ada Calon Perempuan

Buka Pendaftaran Pilkada, Demokrat Gunungkidul Ingin Ada Calon Perempuan

Yogyakarta
Arti 3 Semboyan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Trilogi yang Dicetuskan Bapak Pendidikan Indonesia

Arti 3 Semboyan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Trilogi yang Dicetuskan Bapak Pendidikan Indonesia

Yogyakarta
Soal Langkah Setelah Pilpres, Mahfud MD: Ya Kita Lihat, Semua Perkembangan Kan Dinamis

Soal Langkah Setelah Pilpres, Mahfud MD: Ya Kita Lihat, Semua Perkembangan Kan Dinamis

Yogyakarta
Soal Tewasnya Brigadir RAT, Mahfud MD: Informasi yang Bisa Dibuka ke Publik Jangan Ditutupi

Soal Tewasnya Brigadir RAT, Mahfud MD: Informasi yang Bisa Dibuka ke Publik Jangan Ditutupi

Yogyakarta
Cerita Perjalanan Karier, Mahfud MD: Ikut Pilpres Kalah, Ya Sudah 'Move On'

Cerita Perjalanan Karier, Mahfud MD: Ikut Pilpres Kalah, Ya Sudah "Move On"

Yogyakarta
Bupati dan Wakil Bupati Bantul Resmi Mendaftar ke PDI Perjuangan untuk Maju di Pilkada 2024

Bupati dan Wakil Bupati Bantul Resmi Mendaftar ke PDI Perjuangan untuk Maju di Pilkada 2024

Yogyakarta
Viral, Peziarah Makam Raja Imogiri Ditarik Tarif Rp 500.000, Keraton Yogyakarta Buka Suara

Viral, Peziarah Makam Raja Imogiri Ditarik Tarif Rp 500.000, Keraton Yogyakarta Buka Suara

Yogyakarta
Pejabat ASN yang Terlibat Korupsi RSUD Wonosari Gunungkidul Akhirnya Dipecat

Pejabat ASN yang Terlibat Korupsi RSUD Wonosari Gunungkidul Akhirnya Dipecat

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com