Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Pengendara Motor Berbenturan di Jalan Bantul, 1 Tewas, 2 Luka Berat

Kompas.com - 26/09/2023, 12:19 WIB
Markus Yuwono,
Khairina

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Kecelakaan lalu lintas antara dua sepeda motor terjadi di Jalan Bantul, tepatnya di Padukuhan Dongkelan, Kalurahan Panggungharjo, Kapanewon Sewon, Bantul, DI Yogyakarta, Selasa (26/9/2023).

Akibatnya, seorang pengendara motor tewas dan dua lainnya luka. 

Kasi Humas Polres Bantul Iptu I Nengah Jeffry Prana Widnyana menyampaikan, peristiwa ini bermula saat sepeda motor vario AB 2872 ZJ yang dikendarai Herry Wisantoso (56) yang berboncengan dengan HSC (13), warga Padukuhan Kweni, Kalurahan Panggungharjo, menyeberang dari barat ke timur.

Baca juga: Bersenggolan dengan Bus Saat Pindah Jalur, Pemotor di Bandung Tewas

 

Sesampainya di lokasi, dari arah selatan ke utara melaju sepeda motor Honda Mega Pro AB 5499 NB yang dikendarai Ragil Purnomo (36), warga Padukuhan Jetis, Kalurahan Pendowoharjo, Sewon, Bantul, sekitar pukul 07.00 WIB. 

"Jarak yang sudah dekat sehingga kedua kendaraan berbenturan dan terjadilah kecelakaan lalu lintas," kata Jeffry saat dihubungi melalui telepon, Selasa. 

Dikatakannya, akibat kecelakaan tersebut, Herry meninggal dunia di TKP dan pemboncengnya yakni HSC mengalami cedera kepala sedang. Sementara Ragil mengalami luka cedera kepala berat. 

"Korban kecelakaan langsung dibawa ke RSU Muhammadiyah Bantul untuk mendapatkan penanganan," kata dia. 

Baca juga: Hilang Kendali Saat Melaju Kencang, Pemotor di Makassar Tewas Seruduk Mobil Boks

Jeffry mengatakan, pihak unit Satlantas Polres Bantul masih menyelidiki peristiwa ini. Kedua kendaraan yang mengalami kecelakaan langsung diamankan ke Mapolres Bantul. 

Salah seorang warga di sekitar lokasi kecelakaan, Poniman, mengatakan, dirinya mendengar suara kecelakaan saat berada di rumah. Saat keluar, di depan bengkelnya sudah ada tiga orang yang tergeletak.

"Bapak anak itu naik motor matic, mau mengantar sekolah sepertinya. Jadi dari sisi barat mau menyeberang ke sisi timur," kata Poniman. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Menteri ATR/BPN Berikan Sertifikat Tanah Kasultanan Kepada Sultan HB X

Menteri ATR/BPN Berikan Sertifikat Tanah Kasultanan Kepada Sultan HB X

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca di Yogyakarta Hari Ini, 8 Desember 2023: Pagi Berawan, Sore Hujan

Prakiraan Cuaca di Yogyakarta Hari Ini, 8 Desember 2023: Pagi Berawan, Sore Hujan

Yogyakarta
Warga Yogyakarta Bakar Ogoh-ogoh di Kantor KPU DIY

Warga Yogyakarta Bakar Ogoh-ogoh di Kantor KPU DIY

Yogyakarta
Bertemu Sekjen PSI Raja Juli, Sultan HB X: Saya Enggak Tahu Kalau Sekjen

Bertemu Sekjen PSI Raja Juli, Sultan HB X: Saya Enggak Tahu Kalau Sekjen

Yogyakarta
Lihat Tanahnya Dipatok untuk Jalan Tol, Warga Kulon Progo: Rasanya Kurang Enak

Lihat Tanahnya Dipatok untuk Jalan Tol, Warga Kulon Progo: Rasanya Kurang Enak

Yogyakarta
Ade Armando Kembali Dilaporkan ke Polda DIY

Ade Armando Kembali Dilaporkan ke Polda DIY

Yogyakarta
10 Tukang Curi Tiang Fiber Optik di Kulon Progo, Mengaku untuk Ongkos Pulang ke Jabar

10 Tukang Curi Tiang Fiber Optik di Kulon Progo, Mengaku untuk Ongkos Pulang ke Jabar

Yogyakarta
3 Santri Terseret Ombak di Pantai Parangtritis, Satu Orang Masih Dicari

3 Santri Terseret Ombak di Pantai Parangtritis, Satu Orang Masih Dicari

Yogyakarta
Dinas Kesehatan DIY Minta Fasilitas Kesehatan Waspada Pneumonia Anak

Dinas Kesehatan DIY Minta Fasilitas Kesehatan Waspada Pneumonia Anak

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca di Yogyakarta Hari Ini, 7 Desember 2023: Siang hingga Sore Hujan

Prakiraan Cuaca di Yogyakarta Hari Ini, 7 Desember 2023: Siang hingga Sore Hujan

Yogyakarta
Alami Kedaruratan Saat Libur Nataru, Wisatawan di Yogyakarta Bisa Hubungi Nomor Ini

Alami Kedaruratan Saat Libur Nataru, Wisatawan di Yogyakarta Bisa Hubungi Nomor Ini

Yogyakarta
Buntut Pernyataan Politik Dinasti di Yogyakarta, Ade Armando Dilaporkan ke Polda DIY

Buntut Pernyataan Politik Dinasti di Yogyakarta, Ade Armando Dilaporkan ke Polda DIY

Yogyakarta
KPK Sebut Koruptor Tidak Hanya Melibatkan Suami atau Istri, tapi Juga Anak dan Keluarga Besar

KPK Sebut Koruptor Tidak Hanya Melibatkan Suami atau Istri, tapi Juga Anak dan Keluarga Besar

Yogyakarta
Terapis Pijat Ditangkap Gara-gara Ketahuan Rekam Teman Perempuan Mandi

Terapis Pijat Ditangkap Gara-gara Ketahuan Rekam Teman Perempuan Mandi

Yogyakarta
Honor Naik 2 Kali Lipat, KPU Bantul Ajak Generasi Muda Daftar KPPS

Honor Naik 2 Kali Lipat, KPU Bantul Ajak Generasi Muda Daftar KPPS

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com