KULON PROGO, KOMPAS.com – Pemerintah meminta pemilik atau pengelola meningkatkan pendekatan ke berbagai pihak dan masyarakat sekitarnya, terkait pembangunan Sasana Adhi Rasa Santo Yakobus pada Pedukuhan Degolan, Kalurahan Bumirejo, Kapanewon Lendah, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Dengan begitu, semua pihak bisa saling memahami.
Kepala Kementerian Agama Kulon Progo, M Wahib Jamil mengungkapkan, proses komunikasi terus berlangsung.
“Masih dikomunikasikan, kami belum tahu terkait proses pihak keluarga. Bahwa nanti peruntukannya untuk apa, akan digunakan untuk apa. Yang jelas kami mengharapkan agar dikomunikasikan ke berbagai pihak, sehingga pihak-pihak yang memiliki persepsi memiliki pandangan sama,” kata Wahib di kantor Kepolisian Resor (Polres) Kulon Progo, Jumat (24/3/2023) malam.
Baca juga: Kasus Patung Bunda Maria Ditutup Terpal, Kapolres Kulon Progo Menyebut Keluarga Masih Sosialisasi
Kasus ini menjadi perhatian publik setelah video viral penutupan pada patung Bunda Maria pakai terpal di dalam komplek sasana. Sasana tepat berdampingan dengan komplek kecil makam umum RT 61 Degolan. Kedua komplek dipisah tembok namun terhubung oleh pintu kecil.
Komplek sasana dibangun sebagai rumah doa. Dalam komplek itu terdapat satu rumah cungkup atap limas yang tampak indah. Dalam cungkup terdapat satu makam bernama Maria Siti Khotijah, istri dari pemilik sasana.
Komplek sasana serasa lapang. Kawasannya dilengkapi aula lebar, gazebo, rumah dan area parkir lebar. Terdapat patung malaikat dan Bunda Maria di bagian sisi yang lebih tinggi. Kedua patung ukuran besar itu tetap terlihat kecil dari pinggir jalan raya.
Tepat di seberang pintu gerbang sasana terdapat masjid Al Barokah yang cukup besar. Masjid berada di sisi jalan agak ke bawah.
Wahib mengungkapkan, mendirikan bangunan selalu dilihat dari berbagai aspek, tidak hanya persoalan umat beragama, tapi juga dari sisi tanah, jarak dengan jalan raya, sampai dengan berbagai aspek yang ada di sekitarnya.
Namun, pembangunan tetap mengingat perlunya kerukunan antar umat beragama. “Core-nya kerukunan beragama,” kata Wahib.
Baca juga: Patung Bunda Maria di Kuburan Keluarga Kulon Progo Ditutupi Terpal Biru, Warga: Ada yang Keberatan
Wahib juga mengharapkan penyelenggara dari Katolik untuk terlibat dalam edukasi dan komunikasi ke warga.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.