Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terdampak Pembangunan Jogja Planning Galery, Kantor DPRD DIY Bakal Direlokasi

Kompas.com - 10/01/2023, 10:53 WIB
Wisang Seto Pangaribowo,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) akan membangun Jogja Planning Galery (JPG). Rencananya JPG akan dibangun di kawasan Malioboro, tepatnya di area Teras Malioboro (TM) 2 dan DPRD DIY, termasuk kawasan Jalan Perwakilan.

Kepala Dinas Pekeraan Umum, Perumahan, dan Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) DIY Anna Herbranti menjelaskan tahun ini pembangunan JPG baru tahap pembuatan Deteail Engineering Design (DED).

"Tahun 2023 ini baru DED-nya, nanti perkembangannya. Karena JPG itu kan menggunakan lahan yang digunakan TM 2 dan DPRD Provinsi (termasuk jalan Perwakilan), tentunya pembangunan setelah TM 2 dan DPRD mendapat tempat lain," jelas dia Senin (8/1/2023).

Baca juga: Pemerintah DIY Akan Integrasikan Hotel Ibis, Malioboro Mal, dan Jogja Planning Gallery

Ia menambahkan rencananya DPRD DIY akan direlokasi ke Jalan Kenari Kota Yogyakarta. Sedangkan untuk TM 2 masih belum diketahui pasti lokasi relokasi.

"Misalnya DPRD DIY pindah ke Kenari, dan TM 2 pindah ke tepatnya saya kurang tahu," ujar dia.

JPG nantinya akan memuat berbagai macam informasi seperti Yogyakarta di masa lalu. Lalu juga terdapat ruang khusus yang dapat digunakan oleh seniman memamerkan karyanya.

"Nanti ada informasi Jogja di masa dulu, sekarang, dan masa datang. Ada galeri temporer para seniman bisa masuk (pameran)," jelas dia.

Terkait anggaran dirinya belum bisa membeberkannya karena saat ini baru tahap perancangan DED. Namun dia memastikan untuk sementara sumber pendanaan berasal dari dana keistimewaan.

"Baru mau didesain kok belum ada itu (anggaran). sumber danais saat ini," kata dia.

Sebelumnya, Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sri Sultan Hamengku Buwono X akan segera membongkar kawasan pertokoan Jalan Perwakilan Malioboro yang selama ini menjadi polemik.  Diketahui Jalan Perwakilan juga menjadi area yang terdampak pembangunan JPG. 

Baca juga: Merasa Jadi Korban, Pedagang di Jalan Perwakilan Malioboro Siap Bertemu Sultan HB X

Sultan mengatakan, pembongkaran kawasan ini dapat dilakukan secara cepat dengan mengerahkan buldozer.

"Bongkar bangunan kan cepat, buldozer wes rampung (sudah selesai)," kata dia, Senin (9/1/2023).

Terkait pedagang yang merasa ditipu oleh oknum-oknum tertentu, Sultan tak berkomentar banyak.

"Ya, terserah saja urusannya mereka bukan saya," kata dia.

Kali ini Sultan menutup ruang dialog dengan para pedagang karena keputusan sudah diambil.

"Kan sudah selesai sudah keluar ya sudah,  itu kita bongkar mau dibangun kok. Yang bongkar provinsi," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Masih Banyak Jalan Rusak, Pemkab Gunungkidul Ajukan Perbaikan ke Pemerintah Pusat

Masih Banyak Jalan Rusak, Pemkab Gunungkidul Ajukan Perbaikan ke Pemerintah Pusat

Yogyakarta
YIA Jadi Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng dan DIY, Sultan Harap Penerbangan Ditambah

YIA Jadi Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng dan DIY, Sultan Harap Penerbangan Ditambah

Yogyakarta
Soal Pj Kepala Daerah Maju Pilkada, Sultan: Perlu Dipertimbangkan, 'Rasah Kesusu'

Soal Pj Kepala Daerah Maju Pilkada, Sultan: Perlu Dipertimbangkan, "Rasah Kesusu"

Yogyakarta
Hardiknas, Haedar Nashir: Pendidikan Bukan Pabrik Pencipta Robot

Hardiknas, Haedar Nashir: Pendidikan Bukan Pabrik Pencipta Robot

Yogyakarta
Tarif Pariwisata di Bantul Naik mulai 1 Mei, Sekian Besarannya

Tarif Pariwisata di Bantul Naik mulai 1 Mei, Sekian Besarannya

Yogyakarta
PDI-P Buka Penjaringan untuk Pilkada Yogyakarta, Baru Satu Orang yang Ambil Formulir Pendaftaran

PDI-P Buka Penjaringan untuk Pilkada Yogyakarta, Baru Satu Orang yang Ambil Formulir Pendaftaran

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Buruh Tuntut Rumah Murah, Kepala Disnakertrans DIY: Kami Komunikasikan

Buruh Tuntut Rumah Murah, Kepala Disnakertrans DIY: Kami Komunikasikan

Yogyakarta
Jadwal KRL Jogja-Solo 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Yogyakarta ke Arah Solo

Jadwal KRL Jogja-Solo 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Yogyakarta ke Arah Solo

Yogyakarta
Hari Jadi Gunungkidul Berubah dari 27 Mei Menjadi 4 Oktober

Hari Jadi Gunungkidul Berubah dari 27 Mei Menjadi 4 Oktober

Yogyakarta
Jadwal KRL Jogja-Solo 1- 31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Tugu, Lempuyangan dan Maguwo

Jadwal KRL Jogja-Solo 1- 31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Tugu, Lempuyangan dan Maguwo

Yogyakarta
Sakit Setelah Latihan Bela Diri, Mahasiswa di Sleman Meninggal

Sakit Setelah Latihan Bela Diri, Mahasiswa di Sleman Meninggal

Yogyakarta
May Day 2024, Buruh Perempuan di Jateng Tuntut Perlindungan dari Negara

May Day 2024, Buruh Perempuan di Jateng Tuntut Perlindungan dari Negara

Yogyakarta
Cerita Buruh DIY yang Tak Bisa Beli Rumah: Gaji Kecil, Harga Hunian Gila-gilaan

Cerita Buruh DIY yang Tak Bisa Beli Rumah: Gaji Kecil, Harga Hunian Gila-gilaan

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com