Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemuda Aniaya PSK di Bantul, Pelaku Arahkan Pisau ke Leher Korban

Kompas.com - 20/04/2023, 12:11 WIB
Markus Yuwono,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - AM (20), warga Desa Tegalsari, Kecamatan Bruno, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah mengaku hanya mengancam PSK yang dikencaninya, dan tidak berniat melukai korban. Ancaman ini karena korban pelayananya kurang maksimal.

"Niatnya cuma mengancam, tidak melukai. Tapi jadi rusuh dan kena itu," kata AM kepada wartawan di Polsek Kasihan, Bantul, DI Yogyakarta, Rabu (19/4/2023).

Dikatakannya, pisau yang dibawanya merupakan alat bekerjanya di sebuah supermarket, dan terbawa di tasnya. Ancaman ini karena dirinya merasa kurang puas dengan pelayanan korban.

Baca juga: Merasa Tak Puas dengan Pelayanan yang Didapat, Pemuda Asal Purworejo Aniaya Teman Kencannya

"Kalau mengancam itu tidak sesuai harapan 'kerjanya'," kata AM.

Kasi Humas Polres Bantul Iptu I Nengah Jeffry Prana Widnyana menyampaikan, pelaku memesan korban melalui aplikasi dan disepakati harga Rp 300.000 sekali kencan.

Keduanya lantas bertemu di salah satu kamar Hotel Kalurahan Ngestiharjo, Kapanewon Kasihan, Kabupaten Bantul, Selasa (18/4/2023) dini hari.

Mereka pun melakukan hubungan seksual, dan setelah beberapa saat pelaku mengambil pisau dari bawah tempat tidur. Korban merasakan ada benda yang menusuk di leher sebelah kiri.

Ternyata AM mengancam korban dengan mengarahkan pisau ke leher korban. "Korban yang ketakutan lalu melakukan perlawanan dengan berontak," kata Jeffry.

Pisau mengenai tangan kanan korban, dan terjatuh dari tangan pelaku. Hal itu dimanfaatkan korban berteriak minta tolong dan terdengar oleh petugas hotel.

Jeffry mengatakan, petugas hotel mendobrak pintu, dan mengamankan pelaku, lalu membawanya ke Polsek Kasihan. Atas perbuatannya, AM disangkakan Pasal 351 KUHP tentang penganiayaan.

"Untuk ancaman hukumannya maksimal lima tahun penjara," kata dia.

Diberitakan sebelumnya, seorang pemuda Purworejo ditangkap karena menganiaya PSK yang dikencaninya.

Baca juga: Sakit Hati Diperas, Pria Tikam PSK di Bawah Umur 26 Kali Pakai Pisau Dapur di Pekanbaru

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengunjung Pantai Watulawang Gunungkidul Tewas Terseret Ombak

Pengunjung Pantai Watulawang Gunungkidul Tewas Terseret Ombak

Yogyakarta
Viral, Cahaya Hijau di Langit Yogyakarta

Viral, Cahaya Hijau di Langit Yogyakarta

Yogyakarta
Tuai Kecaman, Pendaki yang Nyalakan 'Flare' di Puncak Gunung Andong Diburu Polisi

Tuai Kecaman, Pendaki yang Nyalakan "Flare" di Puncak Gunung Andong Diburu Polisi

Yogyakarta
Penuhi Nazar karena Prabowo Menang Pemilu, Tiga Warga Gunungkidul Jalan Kaki ke Jakarta

Penuhi Nazar karena Prabowo Menang Pemilu, Tiga Warga Gunungkidul Jalan Kaki ke Jakarta

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjamg Hari

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjamg Hari

Yogyakarta
Museum Mini Sisa Hartaku di Yogyakarta: Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Museum Mini Sisa Hartaku di Yogyakarta: Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Yogyakarta
Enggan Komentar soal Pilkada, Pj Walkot Yogyakarta: Saya Sendiko Dawuh

Enggan Komentar soal Pilkada, Pj Walkot Yogyakarta: Saya Sendiko Dawuh

Yogyakarta
Bus Rombongan Halalbihalal Ditabrak Truk di Kulon Progo, Penumpang: Padahal Sejam Lagi Sampai

Bus Rombongan Halalbihalal Ditabrak Truk di Kulon Progo, Penumpang: Padahal Sejam Lagi Sampai

Yogyakarta
Mobil Rumput Adu Banteng dengan 2 Motor, 1 Orang Tewas

Mobil Rumput Adu Banteng dengan 2 Motor, 1 Orang Tewas

Yogyakarta
Pemerintah DIY Pastikan Ganti Penjabat Bupati Kulon Progo dan Wali Kota Yogyakarta

Pemerintah DIY Pastikan Ganti Penjabat Bupati Kulon Progo dan Wali Kota Yogyakarta

Yogyakarta
Truk Tabrak Bus Rombongan Halalbihalal, 2 Tewas, 10 Luka-luka

Truk Tabrak Bus Rombongan Halalbihalal, 2 Tewas, 10 Luka-luka

Yogyakarta
Anak Amien Rais Ikut Penjaringan Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta Melalui DPC PKB Kota Yogyakarta

Anak Amien Rais Ikut Penjaringan Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta Melalui DPC PKB Kota Yogyakarta

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com