Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisatawan Membeludak Saat Libur Idul Adha, Sampah di Malioboro Meningkat 3 Kali Lipat

Kompas.com - 03/07/2023, 04:57 WIB
Wisang Seto Pangaribowo,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Kawasan Malioboro, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) masih menjadi primadona wisatawan saat libur panjang Idul Adha lalu. Dipindahkannya Pedagang Kaki Lima (PKL) ke Teras Malioboro (TM) 1 dan 2 tak menyurutkan minat wisatawan untuk datang ke sana.

Untuk mencapai Malioboro saat libur panjang memang harus "panjang" sabar, terutama bagi pengendara roda empat. Pasalnya, kemacetan sudah terasa sejak berada di Jalan Mataram Kota Yogyakarta, yang merupakan akses masuk ke Malioboro.

Tidak saja kemacetan, sampah yang menumpuk juga terlihat di kawasan Malioboro. Padahal di sepanjang jalan Malioboro telah disediakan bak sampah. 

Baca juga: Kurangi Sampah Plastik, Warga Kracak Banyumas Pakai Daun Jati untuk Bungkus Daging Kurban

Namun saat berjalan ke selatan, tepatnya setelah pintu gerbang Kantor Gubernur DIY Kompleks Kepatihan, bak sampah tak bisa menampung sampah wisatawan. Kebanyakan sampah yang dibuang merupakan bungkus sate.

Kondisi ini mengganggu pemandangan wisatawan yang berkunjung. 

"Iya, cukup mengganggu semoga petugasnya segera mengambil sampahnya," ujar Herlambang, wisatawan asal Klaten saat ditemui di Malioboro, Minggu (2/7/2023).

Dia mengaku setiap waktu libur sering berkunjung ke Yogyakarta. 

"Kalau ada waktu libur seringnya liburan ke Jogja," kata dia.

Sementara itu, Kepala UPT Kawasan Cagar Budaya Kota Yogyakarta, Ekwanto mengatakan terjadi lonjakan wisatawan saat libur panjang Idul Adha. Meski begitu, dia belum bisa memastikan jumlah kunjungan wisatawan karena masih dalam penghitungan. 

Dia mengakui banyaknya kunjungan wisatawan berdampak pada meningkatnya jumlah sampah di kawasan Malioboro.  Petugas kebersihan pun harus bekerja ekstra pada Sabtu (1/7/2023) malam.

"Kita optimalkan tadinya sehari tiga kali, kita upayakan bisa empat kali (angkut sampah). Karena pengunjung luar biasa membludaknya ini, sehingga Malioboro ya agak dari tadi malam (sabtu malam) luar biasa pengunjung, tapi insyaallah ini sudah bisa teratasi," kata Ekwanto.

Dia pun berharap tak ada penutupan TPS Piyungan Bantul. Pasalnya, jika TPS Piyungan ditutup maka sampah tidak bisa diangkut segera.

"Mudah-mudahan Piyungan tidak ada penutupan. Harapan kami seperti itu, insyaallah ini malem Senin (selesai)," kata dia.

Menurutnya, jumlah sampah saat libur Idul Adha lalu meningkat tiga kali lipat dibanding hari biasa.

Baca juga: Bobol ATM di Yogyakarta, WN Bulgaria Tampung Hasil Kejahatannya Pakai Bak Sampah

"Kemungkinan bisa tiga kali lipat. Biasanya 6-7 ton. Bisa 12-an ton. Untuk personel kebersihan yang ditugaskan setiap kali angkut 8 orang," ucap dia.

Halaman:


Terkini Lainnya

Diare Massal di Gunungkidul, Diduga karena Bakteri E Coli

Diare Massal di Gunungkidul, Diduga karena Bakteri E Coli

Yogyakarta
Maju Pilkada, Mantan Bupati Kulon Progo Ambil Formulir Penjaringan Bacabup di PDI-P

Maju Pilkada, Mantan Bupati Kulon Progo Ambil Formulir Penjaringan Bacabup di PDI-P

Yogyakarta
PAN Gunungkidul Usung Mahmud Ardi sebagai Bakal Calon Wakil Bupati

PAN Gunungkidul Usung Mahmud Ardi sebagai Bakal Calon Wakil Bupati

Yogyakarta
Gibran Janji Kawal Program di Solo Meski Tidak Menjabat Sebagai Wali Kota

Gibran Janji Kawal Program di Solo Meski Tidak Menjabat Sebagai Wali Kota

Yogyakarta
Awal Kemarau, Warga di Gunungkidul Mulai Beli Air Bersih Seharga Rp 170.000

Awal Kemarau, Warga di Gunungkidul Mulai Beli Air Bersih Seharga Rp 170.000

Yogyakarta
Persoalan Sampah di Yogyakarta Ditargetkan Kelar pada Juni 2024, Ini Solusinya...

Persoalan Sampah di Yogyakarta Ditargetkan Kelar pada Juni 2024, Ini Solusinya...

Yogyakarta
PPDB SMP Kota Yogyakarta 2024 Banyak Perubahan, Apa Saja?

PPDB SMP Kota Yogyakarta 2024 Banyak Perubahan, Apa Saja?

Yogyakarta
PPDB DIY, Standar Nilai Jalur Prestasi Diturunkan

PPDB DIY, Standar Nilai Jalur Prestasi Diturunkan

Yogyakarta
Golkar-PKB Koalisi di Pilkada Gunungkidul 2024, Sudah Ada Calon?

Golkar-PKB Koalisi di Pilkada Gunungkidul 2024, Sudah Ada Calon?

Yogyakarta
'Study Tour' Dilarang, GIPI DIY Khawatir Wisatawan Turun jika Pemerintah Tak Tegas

"Study Tour" Dilarang, GIPI DIY Khawatir Wisatawan Turun jika Pemerintah Tak Tegas

Yogyakarta
Jelang Idul Adha, Begini Cara Memilih Sapi Kurban Menurut Pakar UGM

Jelang Idul Adha, Begini Cara Memilih Sapi Kurban Menurut Pakar UGM

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Yogyakarta
Duka Keluarga Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong: Lebaran Kemarin Tak Sempat Pulang...

Duka Keluarga Korban Pesawat Jatuh di BSD Serpong: Lebaran Kemarin Tak Sempat Pulang...

Yogyakarta
Sejumlah Daerah Larang 'Study Tour', Pemda DIY Yakin Tak Pengaruhi Kunjungan Wisata

Sejumlah Daerah Larang "Study Tour", Pemda DIY Yakin Tak Pengaruhi Kunjungan Wisata

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com