Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Dusun "Mati" Puntingan Magelang yang Ditinggalkan Penduduknya, Kini Jadi Konten Horor di Medsos

Kompas.com - 06/09/2022, 12:28 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana,
Khairina

Tim Redaksi

MAGELANG, KOMPAS.com - Dusun Puntingan, terletak di Desa Dlimas, Kecamatan Tegalrejo, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Sejak dua tahun lalu, dusun ini sudah tidak berpenghuni. Hanya menyisakan bangunan-bangunan rumah tak terawat.

Ada dua akses jalan untuk masuk ke dusun ini. Akses pertama, melewati Desa Dlimas. Meski lebih cepat namun kondisi jalan curam dan berkelok. Sedangkan akses kedua, lewat Desa Dawung, lebih landai namun harus memutar agak jauh. 

Baca juga: Cikal Bakal Dusun Sambo di Kaki Gunung Merbabu, Ditemukan oleh Seorang Musafir di Masa Penjajahan Belanda

Beberapa meter sebelum sampai lokasi kedua akses sama-sama harus melewati jalan setapak berbatu dan perkebunan. Di ujung jalan terlihat beberapa bangunan rumah sudah dipenuhi tumbuhan liar. 

Ada sebuah surau atau mushala kecil yang masih terlihat bersih. Surau ini yang masih dipakai warga dari dusun lain yang biasanya bekerja di perkebunan di sekitar Dusun Puntingan.

Kepala Desa Dlimas Saebani menceritakan, sejak sekitar tahun 1985 dusun ini masih dihuni 7-10 kepala keluarga (KK).

Namun satu per satu, mereka pindah ke dusun atau desa lain hingga menyisakan satu keluarga yang masih bertahan di dusun tersebut sampai tahun 2020.

"Penghuni terakhir suami istri. Mereka hanya malam hari di rumah karena siang keduanya bekerja. Pada 2020, suami meninggal dunia. Tinggal istrinya seorang diri yang juga sakit, akhirnya pindah ke rumah anaknya di Dusun Koripan, Desa Dawung," papar Saebani, ditemui akhir pekan ini. 

Baca juga: Mengenal Dusun Sambo di Magelang, yang Mendadak Populer Setelah Kasus Irjen Ferdy Sambo

Sejak saat itu sudah tidak ada warga yang tinggal di Dusun Puntingan. Meski begitu dusun ini masih tercatat secara administrasi di Pemerintah Desa Dlimas. Dahulu masyarakat Dusun Puntingan mayoritas adalah petani.

Dusun terdekat dari dusun ini adalah Dusun Tobanan (Desa Dlimas) dan berbatasan langsung dengan Desa Dawung.

Batas wilayah antardusun masih berupa hamparan ladang dan semak-semak belukar.

Sepanjang yang diketahui Saebani, sebagian besar warga yang pindah karena merantau ke luar daerah. Namun jika melihat kondisi akses jalan dan minimnya fasilitas seperti listrik, wajar jika penduduk Dusun Puntingan lebih memilih pindah dari dusun ini.

"Listrik tidak ada. Sebelumnya warga ambil (menyalurkan) listrik dari Dusun Tobanan. Karena sekarang tidak ada penghuni jadi tidak ada listrik lagi," terang Saebani. 

Sejak ditinggalkan penduduknya, ada beberapa orang yang mencoba datang untuk merekam Dusun Puntingan sebagai konten-konten horor di media sosial.

Saebani sendiri tidak mengetahui apakah ada faktor mistis hingga warga meninggalkan dusun mereka.

"Iya pernah ada, orang yang datang tapi tidak lewat kami (Pemerintah Desa), mereka merekam untuk bikin (konten) YouTube. Saya juga tidak tahu apakah memang ada (mistis) ya, yang jelas setahu kami warga pindah karena ada merantau ke Sumatera, dusun lain, dan sebagainya," terang Saebani. 

Sementara itu, Sakdan seorang perangkat Desa Dlimas menceritakan, di Dusun Puntingan terdapat dua makam, yang disebut makam atas dan makam bawah. Makam atas merupakan kompleks pemakaman umum untuk warga Puntingan dan sekitarnya. 

Sedangkan makam bawah, kata Sakdan, ada makam yang dipercaya adalah makam ulama asal Demak bernama Raden Rahmat dan makam beberapa kerabatnya. Konon Raden Rahmat adalah pejuang pada masa penyebaran agama Islam di wilayah ini.

Maka dari itu, setiap Jumat Kliwon dan Selasa Kliwon, banyak warga dari daerah lain yang berziarah ke makam tersebut.

"Ada warga dari dusun lain, atau juga luar daerah, yang ziarah ke makam Raden Saleh, tiap Jumat Kliwon dan Selasa Kliwon. Di makam bawah juga ada Lingga dan Yoni (struktur candi purba)," ungkap Sakdan. 

Selain itu, tidak jauh dari kompleks perumahan Dusun Puntingan terdapat sumber mata air "Kreo" yang dipercaya bisa membantu menyembuhkan penyakit.

"Ada masyarakat yang percaya mata air Kreo bisa dipakai untuk obat tradisional. Kalau orang sakit, kemudian mandi di mata air itu sebelum subuh, ada yang minum juga," terang Sakdan. 

Meskipun tidak ada penghuninya, namun masih ada beberapa warga dari luar dusun yang bekerja di ladang di Dusun Puntingan.

Mereka masih memanfaatkan mushala di ujung dusun untuk shalat maupun istirahat. Selepas pukul 17.00 WIB mereka akan kembali meninggalkan dusun tersebut.

"Kalau sudah jam 5 sore sudah gelap, kan tidak ada listrik. Warga yang kerja di ladang akan pulang," tambah Sakdan. 

Sementara itu, salah seorang warga Dusun Dawung, Muchtar, menceritakan bahwa penduduk Dusun Puntingan sudah tidak mau kembali ke rumah karena konon kerap diganggu jin atau makhluk-makhluk tak kasat mata. Mereka pun meninggalkan rumah mereka begitu saja.

"Mereka sudah tidak betah, karena konon sering diganggu jin. Suasananya juga mistis. Sudah enggak mau pulang lagi," ucap Muchtar. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Singgih Raharjo Terancam Gagal Penjaringan Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta Melalui Golkar

Singgih Raharjo Terancam Gagal Penjaringan Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta Melalui Golkar

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Yogyakarta
Pelaku UMKM Wajib Urus Sertifikasi Halal Sebelum 18 Oktober, Sanksi Tunggu Regulasi

Pelaku UMKM Wajib Urus Sertifikasi Halal Sebelum 18 Oktober, Sanksi Tunggu Regulasi

Yogyakarta
Kecelakaan Bus Wisatawan di Bantul, Uji KIR Mati Sejak 2020

Kecelakaan Bus Wisatawan di Bantul, Uji KIR Mati Sejak 2020

Yogyakarta
Nyamuk Wolbachia di Kota Yogyakarta Diklaim Turunkan Kasus DBD 77 Persen

Nyamuk Wolbachia di Kota Yogyakarta Diklaim Turunkan Kasus DBD 77 Persen

Yogyakarta
Gempa Pacitan Dirasakan Warga Gunungkidul dan Bantul

Gempa Pacitan Dirasakan Warga Gunungkidul dan Bantul

Yogyakarta
9 Kasus Flu Singapura Ditemukan di Kota Yogyakarta, Ini Imbauan Dinkes

9 Kasus Flu Singapura Ditemukan di Kota Yogyakarta, Ini Imbauan Dinkes

Yogyakarta
Nekat Lewati Jalur Jip Lava Tour Merapi, Mobil Wisatawan Terjebak Satu Jam di Kali Kuning

Nekat Lewati Jalur Jip Lava Tour Merapi, Mobil Wisatawan Terjebak Satu Jam di Kali Kuning

Yogyakarta
Pilkada Yogyakarta, Pj Wali Kota Singgih Raharjo Ambil Formulir Penjaringan Bakal Calon Partai Golkar

Pilkada Yogyakarta, Pj Wali Kota Singgih Raharjo Ambil Formulir Penjaringan Bakal Calon Partai Golkar

Yogyakarta
DPD Golkar Gunungkidul Buka Pendaftaran Pilkada 2024, Siapa Saja yang Sudah Mendaftar?

DPD Golkar Gunungkidul Buka Pendaftaran Pilkada 2024, Siapa Saja yang Sudah Mendaftar?

Yogyakarta
Cerita Warga Sleman Yogyakarta soal Penyebaran Nyamuk Wolbachia, Kasus DBD Turun dan Tidak Merasakan Dampak Negatif

Cerita Warga Sleman Yogyakarta soal Penyebaran Nyamuk Wolbachia, Kasus DBD Turun dan Tidak Merasakan Dampak Negatif

Yogyakarta
Perempuan Asal Kuningan Ditemukan Tewas Mengenaskan di Tepi Rel Kulon Progo

Perempuan Asal Kuningan Ditemukan Tewas Mengenaskan di Tepi Rel Kulon Progo

Yogyakarta
Nyamuk Wolbachia Disebar di Bantul Tahun 2022, Kasus DBD Menurun

Nyamuk Wolbachia Disebar di Bantul Tahun 2022, Kasus DBD Menurun

Yogyakarta
Bertemu Petahana Bupati, PAN dan PKS Jajaki Usung Sunaryanta dalam Pilkada Gunungkidul 2024

Bertemu Petahana Bupati, PAN dan PKS Jajaki Usung Sunaryanta dalam Pilkada Gunungkidul 2024

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com