Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Kali Lebaran Tak Pulang, Mahasiswi Ini Semringah Akhirnya Bisa Mudik Gratis ke Semarang

Kompas.com - 27/04/2022, 16:15 WIB
Muchamad Dafi Yusuf,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Senyum semringah tak disembunyikan dari wajah Layla Fauziah, mahasiswi Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah, saat tiba di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Jawa Tengah (Jateng). 

Ini kali pertama bagi Layla menginjakkan kaki di Semarang setelah tiga kali Lebaran tak mudik. Kali ini, dia bisa mudik ke kampung halamannya dengan transportasi kapal gratis. 

"Sejak 2019 awal pandemi tak bisa mudik. Alhamdulillah tahun ini bisa mudik gratis," katanya saat ditemui di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Rabu (27/4/2022).

Baca juga: Anies Lepas Keberangkatan 11.000 Peserta Mudik Gratis Pemprov DKI dari Terminal Pulogebang

Lebaran tahun ini merupakan kado spesial baginya. Pasalnya, tahun lalu Layla hanya bisa merayakan Hari Raya Idul Fitri melalui layanan video call dengan keluarga.

"Senang karena akhirnya bisa mudik," ucapnya.

Selain itu, dia mengaku dilayani dengan baik saat berlayar dengan transportasi gratis. Menuru dia, ada sejumlah fasilitas di kapal tersebut, seperti kamar dan makan secara gratis.

"Tahun ini alhamdulillah ada mudik gratis ini. Ikut-ikutan mudik juga bisa lebih berhemat," katanya.

Dia berharap fasilitas mudik gratis bisa terus berlanjut. Pasalnya, selain bisa mempersingkat waktu mudik, layanan gratis tersebut juga menghemat biaya.

"Semoga ada terus agar memudahkan masyarakat," harapnya.

Hal senada juga disampaikan Kristi Ayu Diah warga Karanggede, Boyolali. Dia bersyukur bisa mudik secara gratis karena bisa menghemat biaya.

"Kapalnya lumayan enak dan nyaman. Baru tahu ada kapal laut gratis jadi ya pas daftar, dikasih, ya udah senang aja," ucapnya.

Menurut dia, mudik menggunakan kapal jauh lebih menyenangkan daripada mudik menggunakan sepeda motor.

"Lebih aman. Tidak takut kehujanan atau kepanasan, apalagi jalan macet," ucap Kristi yang mudik bersama dua anak dan suaminya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hilang di Sungai Oya Gunungkidul, Siswa SD Dicari Menggunakan Drone

Hilang di Sungai Oya Gunungkidul, Siswa SD Dicari Menggunakan Drone

Yogyakarta
30 Kilogram Bahan Petasan di Bantul Disita, 3 Orang Ditangkap

30 Kilogram Bahan Petasan di Bantul Disita, 3 Orang Ditangkap

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Yogyakarta
Ratusan Hewan di Gunungkidul Divaksinasi Antraks

Ratusan Hewan di Gunungkidul Divaksinasi Antraks

Yogyakarta
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Tengah, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Tengah, 29 Maret 2024

Yogyakarta
Yogyakarta Peringkat Empat Tujuan Mudik Lebaran, Polda DIY Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

Yogyakarta Peringkat Empat Tujuan Mudik Lebaran, Polda DIY Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

Yogyakarta
Kantor Disnakertrans DIY Digeruduk Massa, Didesak soal Penerbitan SE Gubernur untuk THR bagi Ojol dan PRT

Kantor Disnakertrans DIY Digeruduk Massa, Didesak soal Penerbitan SE Gubernur untuk THR bagi Ojol dan PRT

Yogyakarta
Saat Ganjar Pranowo Resmi Ber-KTP Sleman...

Saat Ganjar Pranowo Resmi Ber-KTP Sleman...

Yogyakarta
Jelang Lebaran, Polres Gunungkidul Siapkan Satgas Ganjal Ban

Jelang Lebaran, Polres Gunungkidul Siapkan Satgas Ganjal Ban

Yogyakarta
Analisis Gempa Magnitudo 5,0 di Gunungkidul Hari Ini, Dirasakan hingga Pacitan dan Trenggalek

Analisis Gempa Magnitudo 5,0 di Gunungkidul Hari Ini, Dirasakan hingga Pacitan dan Trenggalek

Yogyakarta
Gempa Magnitudo 5,0 Guncang Gunungkidul, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa Magnitudo 5,0 Guncang Gunungkidul, Tak Berpotensi Tsunami

Yogyakarta
Organda DIY Larang Bus Pasang Klakson Telolet, 'Ngeyel' Bakal Dicopot

Organda DIY Larang Bus Pasang Klakson Telolet, "Ngeyel" Bakal Dicopot

Yogyakarta
Fakta di Balik Fenomena Munculnya Gundukan Lumpur di Grobogan Pascagempa Tuban

Fakta di Balik Fenomena Munculnya Gundukan Lumpur di Grobogan Pascagempa Tuban

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com