Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lokasi Vaksin Booster di Yogyakarta April 2022: Cara Mendaftar, Jadwal, dan Jenis Vaksin

Kompas.com - 02/04/2022, 16:34 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Setelah ditetapkan menjadi syarat perjalanan pada musim mudik lebaran 2022, informasi lokasi vaksin booster di Yogyakarta kini dicari masyarakat.

Berikut beberapa lokasi vaksin booster di Yogyakarta yang melayani pemberian vaksin dosis ketiga.

Baca juga: Lokasi Vaksin Booster di Banyumas April 2022: Jenis Vaksin, Jadwal, dan Cara Mendaftar

1. RS Bethesda Yogyakarta

Cara mendaftar layanan vaksin booster di RS Bethesda Yogyakarta dilakukan dengan datang langsung ke pendaftaran Poliklinik Rawat Jalan maupun melalui aplikasi mobile RS Bethesda.

Jadwal vaksin booster di RS Bethesda Yogyakarta dibuka secara berkala dan diinfokan melalui Instagram @rsbethesdajogja.

Jenis vaksin booster yang digunakan di RS Bethesda Yogyakarta adalah vaksin booster Moderna sesuai ketersediaan vaksin.

Syarat:
- Jarak dari vaksin dosis 2 minimal 3 bulan
- Membawa fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Membawa Kartu / Sertifikat Vaksin ke - 2
- Memiliki tiket vaksin booster dari PeduliLindungi

Baca juga: Lokasi Vaksin Booster di Kediri April 2022, Cara Daftar, Syarat, Jenis Vaksin, dan Jadwal

2. Rumah Sakit Akademik Universitas Gajah Mada (UGM)

Cara mendaftar layanan vaksin booster di Rumah Sakit Akademik Universitas Gajah Mada (RSA UGM) dilakukan secara online melalui aplikasi RSA UGM Online, atau datang langsung ke Depan Laboratorium Kresna Lt. 2 (sayap utara).

Jadwal vaksin booster di RSA UGM dibuka secara berkala dan diinfokan melalui Instagram @rsugm.

Jenis vaksin booster yang digunakan di RSA UGM adalah vaksin booster Moderna sesuai ketersediaan vaksin.

Syarat:
- Berusia 18 tahun keatas
- Telah mendapat vaksin kedua minimal 3 bulan sebelumnya
- Membawa fotokopi KTP/KK
- Membawa kartu vaksin dosis kedua

3. RS Panti Rapih

Cara mendaftar layanan vaksin booster di RS Panti Rapih dilakukan secara langsung di lantai 2 Gedung Rawat Jalan Terpadu Borromeus mulai pukul 07.30-20.00 WIB.

Jadwal vaksin booster di RS Panti Rapih dibuka secara berkala dan diinfokan melalui Instagram @rspantirapihyogyakarta.

Jenis vaksin booster yang digunakan di RS Panti Rapih adalah vaksin booster Moderna sesuai ketersediaan vaksin.

Syarat:
- Berusia 18 tahun keatas
- Telah mendapat vaksin kedua minimal 3 bulan sebelumnya
- Membawa fotokopi KTP dengan prioritas domisili Yogyakarta
- Membawa kartu vaksin dosis kedua
- Memiliki tiket vaksin booster dari PeduliLindungi
- Tertib datang sesuai tanggal/jam vaksin yang sudah ditentukan

Itulah beberapa fasilitas kesehatan di Yogyakarta yang membuka akses vaksin booster bagi masyarakat.

Sementara untuk mengetahui jadwal lokasi vaksin booster di Yogyakarta hari ini, masyarakat disarankan untuk melakukan pengecekan secara berkala.

Layanan di lokasi tersebut tidak hanya diberikan sebagai syarat perjalanan, namun juga sebagai usaha untuk memutus mata rantai penularan virus Covid-19.

Dengan meningkatnya imunitas individu melalui vaksin booster setelah tiga bulan dari vaksin sebelumnya, diharapkan kekebalan komunal akan terbentuk.

Hal ini bermanfaat untuk dapat mencegah penularan virus Covid-19 selama peningkatan mobilitas di musim mudik lebaran 2022, terutama bagi warga Yogyakarta.

Sumber:
Instagram @rsbethesdajogja 
Instagram @rsugm 
Instagram @rspantirapihyogyakarta  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ingin Usung Kader Partai di Pilkada, PDI-P Sleman Panggil Danang Maharsa

Ingin Usung Kader Partai di Pilkada, PDI-P Sleman Panggil Danang Maharsa

Yogyakarta
Banding Dikabulkan, 2 Pelaku Mutilasi Mahasiswa UMY Dijatuhi Pidana Seumur Hidup

Banding Dikabulkan, 2 Pelaku Mutilasi Mahasiswa UMY Dijatuhi Pidana Seumur Hidup

Yogyakarta
PDI-P Lakukan Penjaringan Bakal Calon Bupati Bantul, Ada Nama Soimah Pancawati

PDI-P Lakukan Penjaringan Bakal Calon Bupati Bantul, Ada Nama Soimah Pancawati

Yogyakarta
PAN Kembali Usung Kustini Sri Purnomo di Pilkada Sleman

PAN Kembali Usung Kustini Sri Purnomo di Pilkada Sleman

Yogyakarta
Langkah Pemkot Yogyakarta Hadapi Desentralisasi Sampah

Langkah Pemkot Yogyakarta Hadapi Desentralisasi Sampah

Yogyakarta
Pj Wali Kota Yogyakarta Minta Masyarakat Buang Sampah di Depo Sampah

Pj Wali Kota Yogyakarta Minta Masyarakat Buang Sampah di Depo Sampah

Yogyakarta
KPU Kota Yogyakarta Segera Rekrut PPK dan PPS Pilkada, Sosialisasi Senin Depan

KPU Kota Yogyakarta Segera Rekrut PPK dan PPS Pilkada, Sosialisasi Senin Depan

Yogyakarta
Sempat Langka, Gunungkidul Tambah Stok Elpiji 3 Kilogram, Harga Tembus Rp 25.000

Sempat Langka, Gunungkidul Tambah Stok Elpiji 3 Kilogram, Harga Tembus Rp 25.000

Yogyakarta
Siap Maju Pilkada Yogyakarta, Mantan Wali Kota Heroe Poerwadi Sudah Cari Calon Pendamping

Siap Maju Pilkada Yogyakarta, Mantan Wali Kota Heroe Poerwadi Sudah Cari Calon Pendamping

Yogyakarta
Maju Independen di Pilkada Yogyakarta, Bakal Calon Harus Kantongi 27.000 Dukungan

Maju Independen di Pilkada Yogyakarta, Bakal Calon Harus Kantongi 27.000 Dukungan

Yogyakarta
Eks Direktur Perusahaan yang Jadi DPO Polda Jatim Berstatus Dosen UGM

Eks Direktur Perusahaan yang Jadi DPO Polda Jatim Berstatus Dosen UGM

Yogyakarta
Seorang Perempuan Curi Uang Rp 81 Juta di Bantul, Duitnya Langsung Disetorkan ke Bank

Seorang Perempuan Curi Uang Rp 81 Juta di Bantul, Duitnya Langsung Disetorkan ke Bank

Yogyakarta
Penyebab Terbakarnya Bus Tujuan Pati di Ring Road Barat Yogyakarta, Kerugian Ditaksir Rp 460 Juta

Penyebab Terbakarnya Bus Tujuan Pati di Ring Road Barat Yogyakarta, Kerugian Ditaksir Rp 460 Juta

Yogyakarta
Usai Libur Lebaran, Sampah Menumpuk di Jalanan Yogyakarta

Usai Libur Lebaran, Sampah Menumpuk di Jalanan Yogyakarta

Yogyakarta
Usai Dibuka Fungsional untuk Mudik, Tol Solo-Yogya Kembali Ditutup

Usai Dibuka Fungsional untuk Mudik, Tol Solo-Yogya Kembali Ditutup

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com