Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suami Aniaya Istri di Kulon Progo dengan Pisau dan Palu

Kompas.com - 21/03/2024, 18:27 WIB
Dani Julius Zebua,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

KULON PROGO, KOMPAS.com – RK (41), dianiaya suaminya sendiri, HK (45) menggunakan palu dan pisau.

Kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) ini terjadi di kediaman keduanya yang berada di Padukuhan Grigak, Kalurahan Giripurwo, Kapanewon Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta pada Februari lali.

RK mengalami luka sobek di pelipis akibat senjata tajam dan punggungnya memar akibat benda tumpul.

Kasi Humas Polres Kulon Progo, Iptu Triatmi Noviartuti mengatakan, RK dirawat di Puskesmas Girimulyo I untuk luka berat yang dimilikinya.

Baca juga: Tante di Tapanuli Tengah Aniaya dan Masukkan Keponakan ke Dalam Karung, Pelaku Kini Ditangkap

Novi menjelaskan, KDRT itu terjadi pada 20 Februari 2024, saat RK sedang menyapu rumahnya.

HK tiba-tiba menjambak rambut RK sambil memegang pisau. Pisau tersebut melukai pelipis korban.

HK tidak berhenti melakukan aksinya dan makin menjadi, hingga korban dipukul menggunakan benda tumpul.

Beruntung, RK berhasil melarikan diri ke rumah tetangganya dan meminta tolong untuk diantar ke Puskesmas.

“Untuk mendapat perawatan medis,” kata Novi, Kamis (21/3/2024).

Pada Maret ini, RK melaporkan pperbuatan suaminya ke Polsek Girimulyo. Polisi segera mendatangi rumah korban dan menangkap HK. Polisi masih memeriksa pelaku dan motifnya.

“Pelaku dalam tahanan Polres saat ini,” kata Novi.

Baca juga: Gara-gara Kambing, Pemuda di Kalsel Aniaya Ayah Kandung hingga Tewas

Ini bukan kali pertama HK dilaporkan ke polisi.

Pada pekan terakhir September 2023, pria yang sehari-hari bekerja sebagai satpam ini menganiaya RK dengan tangan kosong. HK bahkan memotong paksa rambut istrinya saat itu.

HK menganiaya berlatar cemburu dan menganggap RK punya pria simpanan. 

Saat itu korban juga melaporkan kekerasan yang dialaminya ke polisi. Kasusnya belum selesai ditangani polisi, tetapi HK kembali berulah dan menganiaya RK hingga luka berat saat ini. 

Ia kembali dilaporkan dan kini diciduk polisi.  

“Dulu mereka saling lapor, yang satu (laporannya) perselingkuhan dan yang satu KDRT yang ada memotong rambut dan penganiayaan. Belum ada kelanjutannya, kemudian ada kejadian baru lagi yang beda degan dulu,” kata Iptu Triatmi. 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, Butet: Kehilangan Sedulur Sinorowedi

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, Butet: Kehilangan Sedulur Sinorowedi

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Yogyakarta
Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Yogyakarta
Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Yogyakarta
Diburu Usai Curi Panci dan Tabung Gas, Residivis Ini Malah Ditemukan di Tahanan

Diburu Usai Curi Panci dan Tabung Gas, Residivis Ini Malah Ditemukan di Tahanan

Yogyakarta
Ada Kades yang Ikut Penjaringan Bacawabup di Partai Golkar, Apdesi Bantul Minta Anggotanya Netral

Ada Kades yang Ikut Penjaringan Bacawabup di Partai Golkar, Apdesi Bantul Minta Anggotanya Netral

Yogyakarta
Komplotan Pencuri di Yogyakarta Ditangkap, Sehari Ganjal 10 Mesin ATM, Uang Rp 150 Juta Disikat

Komplotan Pencuri di Yogyakarta Ditangkap, Sehari Ganjal 10 Mesin ATM, Uang Rp 150 Juta Disikat

Yogyakarta
Jelang Desentralisasi Sampah, Pj Wali Kota: Pembangunan TPST 3R Karangmiri Mundur

Jelang Desentralisasi Sampah, Pj Wali Kota: Pembangunan TPST 3R Karangmiri Mundur

Yogyakarta
Tak Mau 'Snack Lelayu' Terulang Saat Pilkada, Ketua KPU DIY Minta Lebih Teliti

Tak Mau "Snack Lelayu" Terulang Saat Pilkada, Ketua KPU DIY Minta Lebih Teliti

Yogyakarta
Terdapat 3 Sengketa Pemilu, Penetapan Anggota Legislatif di DIY Terancam Mundur

Terdapat 3 Sengketa Pemilu, Penetapan Anggota Legislatif di DIY Terancam Mundur

Yogyakarta
Muncul dalam Penjaringan PDI Perjuangan, Soimah Tidak Bersedia Maju Pilkada

Muncul dalam Penjaringan PDI Perjuangan, Soimah Tidak Bersedia Maju Pilkada

Yogyakarta
Lansia di Kulon Progo Dibacok Residivis yang Cemburu Buta

Lansia di Kulon Progo Dibacok Residivis yang Cemburu Buta

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com