Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gibran Kosongkan Jadwal Blusukan karena Banyak Tamu di Solo

Kompas.com - 04/11/2023, 10:20 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, disebut mengosongkan jadwal blusukannya pada akhir pekan ini karena banyaknya tamu yang datang ke Solo.

Salah satu tamu yang dimaksud adalah Habib Jindan bin Novel yang datang untuk Salat Jumat di Masjid Raya Sheikh Zayed.

"Iya (dikosongkan) karena banyak tamu di Solo, ulama, Habib Jindan, waktu ketemunya di Masjid Raya Sheikh Zayed, habis jumatan," kata Koordinator Relawan Gibran, "Bolone Mase", Kuat Hermawan Santoso, Jumat (3/11/2023), dikutip dari TribunSolo.com.

Meski saat ini Gibran telah menyandang status sebagai bakal calon wakil presiden (Bacawapres), Kuat mengatakan, dia tetaplah Wali Kota Solo yang sudah seharusnya turut menyambut para tamu yang datang.

Apalagi, dia menambahkan, saat ini sedang ada acara Haul ke-112 Habib Ali bin Muhammad Al Habsyi, di Solo, Jawa Tengah (Jateng), yang digelar sejak Rabu (1/11/2023) hingga Minggu (5/11/2023).

Baca juga: Mahfud MD: yang Penting Indonesia Menjadi Lebih Baik Sesudah Pemilu

"Karena ini ada Haul Habib Ali, banyak tokoh datang ke Solo. Selaku wali kota kan tuan rumah. Paling (Gibran) agendanya di sekitar Solo saja," ujar Kuat.

Sementara itu, Direktur Operasional Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Munajat menyampaikan, Gibran tak hanya bertemu dengan Habib Jindan di masjid tersebut.

Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu juga bertemu Habib Ali bin Abdurrahman Alhabsyi atau yang dikenal juga dengan nama Habib Ali Kwitang, serta Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani.

"Kalau tadi tanya-tanya tentang Masjid (Raya Sheikh Zayed), dan tentang pembangunan cultural center," ucap Munajat.

"(Mereka juga memanjatkan) Doa untuk negara tentram damai. Masjidnya bagaimana, kegiatannya bagaimana," imbuhnya.

Baca juga: Wahyuni Kaget Rumah Kontrakannya Digunakan untuk Produksi Narkoba Keripik Pisang

Gibran harus naikkan tingkat pengenalan publik

Pengamat politik, Saiful Mujani menilai, Gibran sekarang perlu menaikkan tingkat pengenalan publik kepadanya agar dapat membantu meningkatkan elektabilitas Bacapres Koalisi Indonesia Maju (KIM), Prabowo Subianto.

Berdasarkan survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) 2-8 Oktober 2023 yang dikutipnya, Saiful menjelaskan, tingkat pengenalan publik terhadap Gibran sudah cukup tinggi, yakni mencapai 71 persen.

Akan tetapi, angka tersebut masih terlalu jauh dengan tingkat pengenalan publik kepada Prabowo yang mencapai 96 persen.

Dengan demikian, menurutnya, Gibran perlu mengejar tingkat pengenalan Prabowo agar mampu meningkatkan elektabilitas keduanya.

“Kalau dia (Gibran) ingin memberi sumbangan (suara), (tingkat) ke-dikenal-annya minimal harus sama dengan Prabowo agar tidak tersubordinasi,” pungkas Saiful dalam keterangannya, Jumat (3/11/2023).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sejarah Benteng Keraton Yogyakarta dan Bagian-bagian Bangunannya

Sejarah Benteng Keraton Yogyakarta dan Bagian-bagian Bangunannya

Yogyakarta
5 Pesan Ketum PP Muhammadiyah Haedar Nashir untuk Jemaah Haji Indonesia

5 Pesan Ketum PP Muhammadiyah Haedar Nashir untuk Jemaah Haji Indonesia

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Melihat Ratusan Mobil Kuno di Magelang, dari VW sampai Buick Riviera

Melihat Ratusan Mobil Kuno di Magelang, dari VW sampai Buick Riviera

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Yogyakarta
Libur Panjang, Jip Wisata Lava Tour Merapi Diserbu Wisatawan

Libur Panjang, Jip Wisata Lava Tour Merapi Diserbu Wisatawan

Yogyakarta
BPBD Kota Yogyakarta Minta Masyarakat Bangun Rumah Tahan Gempa

BPBD Kota Yogyakarta Minta Masyarakat Bangun Rumah Tahan Gempa

Yogyakarta
Sopir Ngantuk Berat, Mobil Muatan Beras Terjun ke Sungai Kulon Progo

Sopir Ngantuk Berat, Mobil Muatan Beras Terjun ke Sungai Kulon Progo

Yogyakarta
Perahu Dihantam Ombak, Nelayan di Gunungkidul Terombang-ambing di Lautan

Perahu Dihantam Ombak, Nelayan di Gunungkidul Terombang-ambing di Lautan

Yogyakarta
Libur Panjang, Persewaan iPhone di Gunungkidul Laris Diburu Anak Muda

Libur Panjang, Persewaan iPhone di Gunungkidul Laris Diburu Anak Muda

Yogyakarta
Sampah Diduga dari Luar Gunungkidul Dibuang Sembarangan di Tengah Hutan

Sampah Diduga dari Luar Gunungkidul Dibuang Sembarangan di Tengah Hutan

Yogyakarta
Wakil Bupati dan Eks Sekda Sleman Berebut Tiket Pilkada dari PDI-P

Wakil Bupati dan Eks Sekda Sleman Berebut Tiket Pilkada dari PDI-P

Yogyakarta
5 Nama Daftar Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta Melalui PDI-P, Siapa Saja?

5 Nama Daftar Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta Melalui PDI-P, Siapa Saja?

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com