Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sapi Kurban Jokowi di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo: 1,042 Ton, Mandi Tiga Kali Sehari

Kompas.com - 28/06/2023, 11:46 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Sapi kurban Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah tiba di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Jawa Tengah (Jateng), pada Selasa (27/6/2023) sekitar pukul 20.25 WIB.

Sapi berjenis limosin itu dikirim dari peternak bernama Sutrisno, warga Desa Kalongan, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, Jateng.

"Sapi ini limosin. Beratnya 1 ton 42 kg, usianya 4 tahun," kata Sutrisno, dikutip dari TribunSolo.com, Rabu (27/6/2023).

Sutrisno mengatakan, sapi dari peternakannya dibeli oleh Presiden Jokowi usai melewati seleksi dan dipilih oleh Sekretariat Negara.

"Ini dari Setpres menghubungi provinsi (Pemprov Jateng). Dari provinsi menyeleksi ternak-ternak yang bagus dan sehat. Dipilih dengan harga yang sesuai," ujar Sutrisno.

Baca juga: Penyebab Kematian Sejumlah Sapi di Laut Balikpapan Sulit Dianalisis, Pemiliknya Masih Misteri

Dia mengaku, Presiden Jokowi bukan kali ini saja membeli sapi ternaknya. Pembelian kali ini merupakan yang ketiga kalinya.

Sapi kontes

Sutrisno menyampaikan, dia tak mengalami kendala saat mengirim sapi tersebut ke Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, sebab hewan ternaknya itu telah jinak.

"Ini sapinya nurut. Sapi kontes ini," ucap Sutrisno.

Meski begitu, menurutnya, sapi ini perlu sering dimandikan karena ia tak tahan dengan hawa panas. Dia bahkan memandikan sapinya itu sebanyak tiga kali sehari.

"Ya dimandikan. Sapinya senang mandi. Sapi ini tidak senang panas," jelasnya.

Baca juga: Sapi Kurban Presiden Jokowi Dijaga 24 jam oleh Warga Tepus Gunungkidul

"Pagi saya mandikan, siang saya mandikan, sore tidak sempat, malam saya mandikan," imbuhnya.

Selain untuk Masjid Raya Sheikh Zayed, Sutrisno juga mengirim sapi kurban pesanan Presiden Jokowi ke lokasi lainnya, yakni Masjid Agung Surakarta, Masjid Al-Wustho Mangkunagaran, Ponpes Al Quraniy Laweyan Solo (Gus Karim), dan Ponpes Mbah Lepo (Mojosongo).

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul "Sapi Kurban Jokowi di Masjid Zayed Punya Penanganan Khusus, Sehari Dimandikan Tiga Kali"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, Butet: Kehilangan Sedulur Sinorowedi

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, Butet: Kehilangan Sedulur Sinorowedi

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Yogyakarta
Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Yogyakarta
Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Yogyakarta
Diburu Usai Curi Panci dan Tabung Gas, Residivis Ini Malah Ditemukan di Tahanan

Diburu Usai Curi Panci dan Tabung Gas, Residivis Ini Malah Ditemukan di Tahanan

Yogyakarta
Ada Kades yang Ikut Penjaringan Bacawabup di Partai Golkar, Apdesi Bantul Minta Anggotanya Netral

Ada Kades yang Ikut Penjaringan Bacawabup di Partai Golkar, Apdesi Bantul Minta Anggotanya Netral

Yogyakarta
Komplotan Pencuri di Yogyakarta Ditangkap, Sehari Ganjal 10 Mesin ATM, Uang Rp 150 Juta Disikat

Komplotan Pencuri di Yogyakarta Ditangkap, Sehari Ganjal 10 Mesin ATM, Uang Rp 150 Juta Disikat

Yogyakarta
Jelang Desentralisasi Sampah, Pj Wali Kota: Pembangunan TPST 3R Karangmiri Mundur

Jelang Desentralisasi Sampah, Pj Wali Kota: Pembangunan TPST 3R Karangmiri Mundur

Yogyakarta
Tak Mau 'Snack Lelayu' Terulang Saat Pilkada, Ketua KPU DIY Minta Lebih Teliti

Tak Mau "Snack Lelayu" Terulang Saat Pilkada, Ketua KPU DIY Minta Lebih Teliti

Yogyakarta
Terdapat 3 Sengketa Pemilu, Penetapan Anggota Legislatif di DIY Terancam Mundur

Terdapat 3 Sengketa Pemilu, Penetapan Anggota Legislatif di DIY Terancam Mundur

Yogyakarta
Muncul dalam Penjaringan PDI Perjuangan, Soimah Tidak Bersedia Maju Pilkada

Muncul dalam Penjaringan PDI Perjuangan, Soimah Tidak Bersedia Maju Pilkada

Yogyakarta
Lansia di Kulon Progo Dibacok Residivis yang Cemburu Buta

Lansia di Kulon Progo Dibacok Residivis yang Cemburu Buta

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com