Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Erina dan Keluarganya Ikuti Gladi Upacara Adat Jawa di Rumahnya

Kompas.com - 07/12/2022, 22:15 WIB
Wijaya Kusuma,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Keluarga Erina Gudono mengikuti gladi prosesi pernikahan adat Jawa mulai dari majang tarup sampai dengan siraman. Gladi ini digelar di kediaman Erina Gudono Purwosari RT 003 RW 059, Sinduadi, Kapanewon Mlati, Kabupaten Sleman.

"Gladi yang kita lakukan sore ini adalah budaya pengantin Jawa, dengan adat Yogyakarta," ujar Owner Wedding Organizer Pengantin Production Wigung Wratsangka usai memimpin gladi di kediaman Erina Gudono, Rabu (7/12/2022).

Wigung menjelaskan gladi diawali dengan upacara adat majang tarup yang terdiri dari upacara memasang bleketepe tuwuhan dan bucalan. Kemudian dilanjutkan dengan upacara adang sepisanan dan cethik ceni.

Baca juga: 5 Titik Ini Jadi Fokus Pengamanan Acara Pernikahan Kaesang dan Erina di Yogyakarta

"Hanya dilakukan apabila mantu pertama kali. Mantu dalam adat Jawa adalah menikahkan anak perempuan yang pertama kali," urainya.

Kemudian dilanjutkan dengan ngracik tirto pamorsih yang terdiri dari tujuh sumber, bunga setaman dan cengkir berwarna hijau.

"Lalu upacara majang pasarean, itu biasa dilakukan di keraton dan bangsawan. Pesarean itu bukan makam, tetapi tempat sare (tempat tidur)," ungkapnya.

Setelah itu dilanjutkan upacara sungkeman. Kemudian upacara langkahan. Upacara ini dilakukan karena Erina Gudono mendahului kedua kakaknya yang belum menikah.

"Setelah langkahan ada sungkem kepada wakil sesepuh dari yang ditunjuk keluarga," ucapnya.

Upacara selanjutnya adalah siraman. Ada tujuh orang yang akan menyirami calon pengantin Erina Gudono.

"Di akhir acara siraman ada upacara yang namanya muloni mengucurkan air klenting untuk wudu kalau muslim. Dilanjutkan mecah pamor atau mecah kendi,"  bebernya.

Kemudian upacara dilanjutkan potong rikmo. Ibu Sofiatun Gudono akan memotong rambut Erina Gudono.

"Potong rikmo yang melakukan ibu, tiga bagian rambut di dahi, di kepala dan di tengkuk. Sebagai simbol tolak bala, menghilangkan segala halangan, rintangan," ucapnya.

Upacara berikutnya adalah Ngerik. Upacara ini diawali dengan Ngratus.

"Ngratus harum itu untuk mengeringkan. Kalau sekarang pakai hair dryer. Kalau dulu pakai ngratus, kering dan harum, digelung kemudian dicorek penunggul, pengapit, penitis dan godeg," ungkapnya.

Baca juga: Pasca-bom Bunuh Diri di Bandung, Pangkogabwilhan II Cek Langsung Kesiapan Pengamanan Pernikahan Kaesang-Erina di Solo

Dari pengamatan Kompas.com tampak keluarga inti Erina Gudono ikut dalam gladi. Erina Gudono juga terlihat ikut dalam gladi untuk prosesi yang berada di dalam rumah.

Diberitakan sebelumnya rangkaian acara pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono di mulai pada tanggal 8 Desember 2022. Acara digelar di kediaman Erina Gudono di Purwosari RT 003 RW 059, Sinduadi, Kapanewon Mlati, Kabupaten Sleman.

Pada 8 Desember 2022 akan dimulai dengan semaan Al Quran dan pengajian. Kemudian pada tanggal 9 Desember 2022 akan digelar siraman. Kedua calon pengantin yakni Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono akan menjalani prosesi siraman ditempat berbeda.

Sedangkan tanggal 10 Desember 2022 akan dilangsungkan prosesi akad nikah di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Ganjar Pindah ke Sleman, Sering Lari Pagi dan Bersepeda

Ganjar Pindah ke Sleman, Sering Lari Pagi dan Bersepeda

Yogyakarta
Hilang di Sungai Oya Gunungkidul, Siswa SD Dicari Menggunakan Drone

Hilang di Sungai Oya Gunungkidul, Siswa SD Dicari Menggunakan Drone

Yogyakarta
30 Kilogram Bahan Petasan di Bantul Disita, 3 Orang Ditangkap

30 Kilogram Bahan Petasan di Bantul Disita, 3 Orang Ditangkap

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Yogyakarta
Ratusan Hewan di Gunungkidul Divaksinasi Antraks

Ratusan Hewan di Gunungkidul Divaksinasi Antraks

Yogyakarta
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Tengah, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Tengah, 29 Maret 2024

Yogyakarta
Yogyakarta Peringkat Empat Tujuan Mudik Lebaran, Polda DIY Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

Yogyakarta Peringkat Empat Tujuan Mudik Lebaran, Polda DIY Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

Yogyakarta
Kantor Disnakertrans DIY Digeruduk Massa, Didesak soal Penerbitan SE Gubernur untuk THR bagi Ojol dan PRT

Kantor Disnakertrans DIY Digeruduk Massa, Didesak soal Penerbitan SE Gubernur untuk THR bagi Ojol dan PRT

Yogyakarta
Saat Ganjar Pranowo Resmi Ber-KTP Sleman...

Saat Ganjar Pranowo Resmi Ber-KTP Sleman...

Yogyakarta
Jelang Lebaran, Polres Gunungkidul Siapkan Satgas Ganjal Ban

Jelang Lebaran, Polres Gunungkidul Siapkan Satgas Ganjal Ban

Yogyakarta
Analisis Gempa Magnitudo 5,0 di Gunungkidul Hari Ini, Dirasakan hingga Pacitan dan Trenggalek

Analisis Gempa Magnitudo 5,0 di Gunungkidul Hari Ini, Dirasakan hingga Pacitan dan Trenggalek

Yogyakarta
Gempa Magnitudo 5,0 Guncang Gunungkidul, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa Magnitudo 5,0 Guncang Gunungkidul, Tak Berpotensi Tsunami

Yogyakarta
Organda DIY Larang Bus Pasang Klakson Telolet, 'Ngeyel' Bakal Dicopot

Organda DIY Larang Bus Pasang Klakson Telolet, "Ngeyel" Bakal Dicopot

Yogyakarta
Fakta di Balik Fenomena Munculnya Gundukan Lumpur di Grobogan Pascagempa Tuban

Fakta di Balik Fenomena Munculnya Gundukan Lumpur di Grobogan Pascagempa Tuban

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com