YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Menko Polhukam Mahfud MD membeberkan soal adanya aliran mencurigakan hingga Rp 300 triliun di Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Pernyataan itu dia sampaikan di hadapan wartawan di Universitas Gadjah Mada Yogyakarta, Rabu (8/3/2023).
Baca juga: Mahfud MD Sebut Ada Pergerakan Uang Mencurigakan di Kemenkeu Senilai Rp 300 Triliun
Mahfud mengatakan, pergerakan uang mencurigakan tersebut mayoritas terjadi di Direktorat Jenderal Pajak (DJP) dan Direktorat Bea Cukai.
"Saya sudah dapat laporan yang pagi tadi, terbaru malah ada pergerakan mencurigakan sebesar Rp 300 triliun di lingkungan Kementerian Keuangan yang sebagian besar ada di Direktorat Jenderal Pajak dan Bea Cukai, itu yang hari ini,"
Mantan Ketua MK ini melanjutkan, dirinya sudah menyerahkan laporan adanya transaksi janggal tersebut ke Kemenkeu, di luar kasus Rafael Alun Trisambodo.
"Kemarin ada 69 orang dengan nilai hanya enggak sampai triliunan, (hanya) ratusan miliar. Sekarang, hari ini, sudah ditemukan lagi kira-kira Rp 300 triliun. Itu harus dilacak. Dan saya sudah sampaikan ke Ibu Sri Mulyani. PPATK juga sudah menyampaikan," tegasnya.
Adapun terkait kasus Rafael Alun, Mahfud MD menuturkan transaksi janggal senilai Rp 500 miliar sudah ditelisik oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
"Iya sudah, sudah pertama KPK sudah mulai menyelisik satu-satu," tandasnya.
Baca juga: PPATK Catat 8.781 Laporan Transaksi Keuangan Mencurigakan
Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma, Editor: Dita Angga Rusiana)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.