Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Longsor di Sentra Tahu Wirobrajan Yogyakarta, 1 Pabrik Tahu Berhenti Produksi

Kompas.com - 16/02/2023, 11:02 WIB
Wisang Seto Pangaribowo,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Longsor di sentra perajin tahu Wirobrajan, Kota Yogyakarta terjadi pada Rabu (15/2/2023) malam. Dua rumah dan satu pabrik tahu terdampak longsor.

Bahkan satu pabrik tahu harus berhenti beroperasi sementara.

"Berhenti dulu. Entah mau dipindah kemana ini, saya juga belum tahu. Selama ini tidak bekerja dulu," kata Ketua RT 035 RW 007, Wirobrajan, Kota Yogyakarta, Poniran, saat ditemui di lokasi Kamis (16/2/2023).

Poniran menyampaikan dua rumah dan satu pabrik tahu yang terdampak longsor merupakan  miliknya. Ia menambahkan talut yang ambrol kurang lebih sepanjang 30 meter dengan ketinggian 5 meter.

Baca juga: Hujan Deras, Sembilan Rumah Tertimbun Tanah Longsor di Wonogiri

"Ada dua (rumah), satu pabrik tahu," imbuh dia.

Dia mengatakan longsor bermula pada Rabu (16/2/2023) malam. Saat itu hujan deras yang terjadi selama kurang lebih 2 hari membuat retakan di talut melebar.

"Retaknya semakin melebar. Akhirnya pas kejadian itu awalnya dari sebelah sana (utara) pojok situ, ada suara-suara pretek-pretek," katanya.

Saat itu dirinya masih memproduksi tahu. Setelah mendengar suara-suara retakan tiba-tiba tembok talut longsor dan beberapa barang hanyut ke Sungai Winongo.

Ia menambahkan, area longsor pada pabrik tahu miliknya sudah tidak digunakan untuk produksi karena telah terlihat retakan.

"Sudah dua hari enggak saya tempati karena memang sudah bengkak, sudah ada pecah-pecah. Sama kemarin saya tengok talutnya dari sebelah timur itu udah bengkak," kata dia.

Beruntung dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa. Hal ini karena peristiwa terjadi pada malam hari dan saat itu sudah tidak ada produksi tahu pada pabriknya.

"Alhamdulillah kalau korban tidak ada. Karena sudah malam dan pas ini sudah tidak dipakai," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Singgih Raharjo Terancam Gagal Penjaringan Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta Melalui Golkar

Singgih Raharjo Terancam Gagal Penjaringan Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta Melalui Golkar

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Yogyakarta
Pelaku UMKM Wajib Urus Sertifikasi Halal Sebelum 18 Oktober, Sanksi Tunggu Regulasi

Pelaku UMKM Wajib Urus Sertifikasi Halal Sebelum 18 Oktober, Sanksi Tunggu Regulasi

Yogyakarta
Kecelakaan Bus Wisatawan di Bantul, Uji KIR Mati Sejak 2020

Kecelakaan Bus Wisatawan di Bantul, Uji KIR Mati Sejak 2020

Yogyakarta
Nyamuk Wolbachia di Kota Yogyakarta Diklaim Turunkan Kasus DBD 77 Persen

Nyamuk Wolbachia di Kota Yogyakarta Diklaim Turunkan Kasus DBD 77 Persen

Yogyakarta
Gempa Pacitan Dirasakan Warga Gunungkidul dan Bantul

Gempa Pacitan Dirasakan Warga Gunungkidul dan Bantul

Yogyakarta
9 Kasus Flu Singapura Ditemukan di Kota Yogyakarta, Ini Imbauan Dinkes

9 Kasus Flu Singapura Ditemukan di Kota Yogyakarta, Ini Imbauan Dinkes

Yogyakarta
Nekat Lewati Jalur Jip Lava Tour Merapi, Mobil Wisatawan Terjebak Satu Jam di Kali Kuning

Nekat Lewati Jalur Jip Lava Tour Merapi, Mobil Wisatawan Terjebak Satu Jam di Kali Kuning

Yogyakarta
Pilkada Yogyakarta, Pj Wali Kota Singgih Raharjo Ambil Formulir Penjaringan Bakal Calon Partai Golkar

Pilkada Yogyakarta, Pj Wali Kota Singgih Raharjo Ambil Formulir Penjaringan Bakal Calon Partai Golkar

Yogyakarta
DPD Golkar Gunungkidul Buka Pendaftaran Pilkada 2024, Siapa Saja yang Sudah Mendaftar?

DPD Golkar Gunungkidul Buka Pendaftaran Pilkada 2024, Siapa Saja yang Sudah Mendaftar?

Yogyakarta
Cerita Warga Sleman Yogyakarta soal Penyebaran Nyamuk Wolbachia, Kasus DBD Turun dan Tidak Merasakan Dampak Negatif

Cerita Warga Sleman Yogyakarta soal Penyebaran Nyamuk Wolbachia, Kasus DBD Turun dan Tidak Merasakan Dampak Negatif

Yogyakarta
Perempuan Asal Kuningan Ditemukan Tewas Mengenaskan di Tepi Rel Kulon Progo

Perempuan Asal Kuningan Ditemukan Tewas Mengenaskan di Tepi Rel Kulon Progo

Yogyakarta
Nyamuk Wolbachia Disebar di Bantul Tahun 2022, Kasus DBD Menurun

Nyamuk Wolbachia Disebar di Bantul Tahun 2022, Kasus DBD Menurun

Yogyakarta
Bertemu Petahana Bupati, PAN dan PKS Jajaki Usung Sunaryanta dalam Pilkada Gunungkidul 2024

Bertemu Petahana Bupati, PAN dan PKS Jajaki Usung Sunaryanta dalam Pilkada Gunungkidul 2024

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com