Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kerangka Manusia Ditemukan Warga di Perkebunan di Borobudur

Kompas.com - 30/08/2022, 08:06 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana,
Khairina

Tim Redaksi

MAGELANG, KOMPAS.com - Sesosok mayat manusia ditemukan warga di perkebunan Dusun Ngadiwinatan 1 Desa Karanganyar, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Senin (29/8/2022).

Namun hingga kini, polisi masih menyelidiki guna mengetahui identitas dan penyebab kematian manusia tersebut.

"Ya betul (penemuan mayat), namun belum diketahui identitasnya," kata Kapolsek Borobudur AKP Marsodik, dikonfirmasi, Senin (29/8/2022) malam.

Baca juga: Sidang Perdana Pembunuhan Pelajar SMP di Magelang Digelar Tertutup

Awal mula, mayat yang sudah berwujud kerangka itu ditemukan oleh warga setempat yang sedang mencari rumput sekitar pukul 16.30 WIB.

Begitu menerima laporan itu, kata Marsodik, tim gabungan terdiri dari Inafis dan tim medis Puskesmas mendatangi tempat kejadian perkara (TKP).

"Setelah sampai di TKP dilakukan pengecekan dan olah TKP kondisi korban dalam keadaan sudah menjadi kerangka," jelasnya.

Baca juga: Dapat Remisi, Napi Terorisme Jaringan JAD di Magelang Bebas Bersyarat

Kerangka itu kemudian dibawa ke RSUD Muntilan Kabupaten Magelang untuk pemeriksaan lebih lanjut. 

Pihaknya mengimbau masyarakat Kabupaten Magelang, khususnya di wilayah Borobudur apabila memiliki anggota keluarganya yang hilang atau belum pulang ke rumah, bisa menghubungi ke Polsek Borobudur dengan membawa data identitas.

Sementara itu, warga yang menemukan, Ari Wibowo, mengungkapkan sore itu dirinya sedang mencari rumput untuk pakan ternaknya. Sampai di lokasi dia melihat benda berwarna putih, disertai bau busuk. Dia sempat mengira benda itu bangkai hewan. 

"Saya lagi ngarit (merumput) untuk makan kambing. Saya lihat putih-putih, saya kira bangkai kambing," kata Ari di lokasi kejadian. 

Dia kemudian memanggil adiknya untuk memastikan benda tersebut. Setelah diketahui bahwa benda itu adalah mayat, mereka langsung melapor ke Polsek Borobudur. 

"Posisi mayat telentang tapi tidak tahu jenis kelaminnya apa," katanya. 

Pihaknya mengimbau kepada warga Kabupaten Magelang khususnya Borobudur yang kehilangan anggota keluarga untuk melapor. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Yogyakarta
Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Yogyakarta
Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Yogyakarta
Diburu Usai Curi Panci dan Tabung Gas, Residivis Ini Malah Ditemukan di Tahanan

Diburu Usai Curi Panci dan Tabung Gas, Residivis Ini Malah Ditemukan di Tahanan

Yogyakarta
Ada Kades yang Ikut Penjaringan Bacawabup di Partai Golkar, Apdesi Bantul Minta Anggotanya Netral

Ada Kades yang Ikut Penjaringan Bacawabup di Partai Golkar, Apdesi Bantul Minta Anggotanya Netral

Yogyakarta
Komplotan Pencuri di Yogyakarta Ditangkap, Sehari Ganjal 10 Mesin ATM, Uang Rp 150 Juta Disikat

Komplotan Pencuri di Yogyakarta Ditangkap, Sehari Ganjal 10 Mesin ATM, Uang Rp 150 Juta Disikat

Yogyakarta
Jelang Desentralisasi Sampah, Pj Wali Kota: Pembangunan TPST 3R Karangmiri Mundur

Jelang Desentralisasi Sampah, Pj Wali Kota: Pembangunan TPST 3R Karangmiri Mundur

Yogyakarta
Tak Mau 'Snack Lelayu' Terulang Saat Pilkada, Ketua KPU DIY Minta Lebih Teliti

Tak Mau "Snack Lelayu" Terulang Saat Pilkada, Ketua KPU DIY Minta Lebih Teliti

Yogyakarta
Terdapat 3 Sengketa Pemilu, Penetapan Anggota Legislatif di DIY Terancam Mundur

Terdapat 3 Sengketa Pemilu, Penetapan Anggota Legislatif di DIY Terancam Mundur

Yogyakarta
Muncul dalam Penjaringan PDI Perjuangan, Soimah Tidak Bersedia Maju Pilkada

Muncul dalam Penjaringan PDI Perjuangan, Soimah Tidak Bersedia Maju Pilkada

Yogyakarta
Lansia di Kulon Progo Dibacok Residivis yang Cemburu Buta

Lansia di Kulon Progo Dibacok Residivis yang Cemburu Buta

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Sedang

Yogyakarta
Pelihara Buaya dari Sekecil Tokek Kini 2 Meter, Pemilik Ngeri dan Serahkan ke BKSDA Yogyakarta

Pelihara Buaya dari Sekecil Tokek Kini 2 Meter, Pemilik Ngeri dan Serahkan ke BKSDA Yogyakarta

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com