Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Pengunjung Pantai Bantul Tersengat Ubur-ubur

Kompas.com - 13/07/2022, 16:04 WIB
Markus Yuwono,
Khairina

Tim Redaksi

YOGYAKARTA,KOMPAS.com- Ubur-ubur yang ditemukan di Gunungkidul akhir pekan lalu juga ditemukan di kawasan Pantai Bantul, DI Yogyakarta.

Akibatnya, 3 wisatawan tersengat ubur-ubur di kawasan Pantai Bantul sementara 16 orang tersengat ubur-ubur di Gunungkidul.

Koordinator SAR Satlinmas Wilayah III Bantul Muhammad Arief Nugraha mengatakan  tiga wisatawan tersengat ubur-ubur beracun saat asyik bermain di pantai, Minggu (10/7/2022).

Baca juga: Musim Ubur-ubur di Pantai Selatan Gunungkidul, 14 Orang Tersengat

Semua korban anak-anak, karena binatang laut berwarna biru keputih -dan terdapat gelembungnya ini justru menjadi mainan bagi anak-anak saat di pantai.

"Ubur-ubur yang bentuknya lucu justru jadi mainan anak-anak yang bermain air di pantai," kata Arief saat dihubungi wartawan Rabu (13/7/2022).

Dikatakannya, peringatan sudah diberikan pada wisatawan tentang munculnya ubur-ubur beracun yang bisa menyebabkan bagian kulit yang tersengat akan terasa, gatal, perih dan panas.

Sejumlah obat-obatan, hingga tabung oksigen sudah disiapkan oleh Tim SAR Satlinmas Pantai Parangtritis mengantisipasi wisatawan yang tersengat ubur-ubur.

"Ambulan selalu siaga jika ada kondisi darurat dan harus membawa wisatawan ke rumah sakit terdekat," kata dia.

"Untuk imbauan sudah kita pasang informasi adanya ubur-ubur beracun termasuk mengingatkan wisatawan melalui pengeras suara," kata Arief

Arief mengatakan, fenomena ini biasanya terjadi Juli hingga September. Untuk saat ini kemunculan sudah selesai libur sekolah.

"Kita waspadai juga karena setiap akhir pekan wisatawan masih memadati Pantai Parangtritis,"kata dia.

Baca juga: Ribuan Ubur-ubur Muncul di Pantai Mayangan Probolinggo, Warga Tak Berani Berendam

Sementara di Kawasan Pantai Gunungkidul, total ada 16 wisatawan yang sudah tersengat ubur-ubur.

"Untuk hari ini (Rabu) tidak ada laporan yang masuk. Ubur-ubur diketahui sejak Sabtu (9/7/2022) kemarin, dan pengunjung diharapkan tidak panik ketika tersengat. Total sudah ada 16 wisatawan," kata Koordinator SAR Satlinmas Wilayah II Gunungkidul Marjono.

Biasanya ubur-ubur tidak sengaja dipegang atau tersentuh wisatawan karena memang bentuknya tipis berwarna biru.

Binatang laut yang tergolong ke dalam kelas Scyphozoa, dengan tubuh berbentuk payung berumbai, bisa menyebabkan gatal di kulit jika tersentuh. Namun jika tidak kuat bisa menyebabkan sesak napas.

"Obat sudah kita siapkan, tabung oksigen juga sudah siap," kata dia.

"Kalau kena (tersengat) langsung dibersihkan dengan air biasa, atau air laut. Yang pasti tentakelnya jangan sampai menempel," kata dia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Langkah Pemkot Yogyakarta Hadapi Desentralisasi Sampah

Langkah Pemkot Yogyakarta Hadapi Desentralisasi Sampah

Yogyakarta
Pj Wali Kota Yogyakarta Minta Masyarakat Buang Sampah di Depo Sampah

Pj Wali Kota Yogyakarta Minta Masyarakat Buang Sampah di Depo Sampah

Yogyakarta
KPU Kota Yogyakarta Segera Rekrut PPK dan PPS Pilkada, Sosialisasi Senin Depan

KPU Kota Yogyakarta Segera Rekrut PPK dan PPS Pilkada, Sosialisasi Senin Depan

Yogyakarta
Sempat Langka, Gunungkidul Tambah Stok Elpiji 3 Kilogram, Harga Tembus Rp 25.000

Sempat Langka, Gunungkidul Tambah Stok Elpiji 3 Kilogram, Harga Tembus Rp 25.000

Yogyakarta
Siap Maju Pilkada Yogyakarta, Mantan Wali Kota Heroe Poerwadi Sudah Cari Calon Pendamping

Siap Maju Pilkada Yogyakarta, Mantan Wali Kota Heroe Poerwadi Sudah Cari Calon Pendamping

Yogyakarta
Maju Independen di Pilkada Yogyakarta, Bakal Calon Harus Kantongi 27.000 Dukungan

Maju Independen di Pilkada Yogyakarta, Bakal Calon Harus Kantongi 27.000 Dukungan

Yogyakarta
Eks Direktur Perusahaan yang Jadi DPO Polda Jatim Berstatus Dosen UGM

Eks Direktur Perusahaan yang Jadi DPO Polda Jatim Berstatus Dosen UGM

Yogyakarta
Seorang Perempuan Curi Uang Rp 81 Juta di Bantul, Duitnya Langsung Disetorkan ke Bank

Seorang Perempuan Curi Uang Rp 81 Juta di Bantul, Duitnya Langsung Disetorkan ke Bank

Yogyakarta
Penyebab Terbakarnya Bus Tujuan Pati di Ring Road Barat Yogyakarta, Kerugian Ditaksir Rp 460 Juta

Penyebab Terbakarnya Bus Tujuan Pati di Ring Road Barat Yogyakarta, Kerugian Ditaksir Rp 460 Juta

Yogyakarta
Usai Libur Lebaran, Sampah Menumpuk di Jalanan Yogyakarta

Usai Libur Lebaran, Sampah Menumpuk di Jalanan Yogyakarta

Yogyakarta
Usai Dibuka Fungsional untuk Mudik, Tol Solo-Yogya Kembali Ditutup

Usai Dibuka Fungsional untuk Mudik, Tol Solo-Yogya Kembali Ditutup

Yogyakarta
Ingin Sampaikan Aspirasi Warga soal Pilkada, Gerindra Sleman Berencana Bertemu Erina Gudono

Ingin Sampaikan Aspirasi Warga soal Pilkada, Gerindra Sleman Berencana Bertemu Erina Gudono

Yogyakarta
Pasar Terban Yogyakarta Direvitalisasi, Pedagang Pindah ke Shelter

Pasar Terban Yogyakarta Direvitalisasi, Pedagang Pindah ke Shelter

Yogyakarta
Bunuh Mantan Pacar karena Cemburu, Pria di Bantul Mengaku Masih Cinta

Bunuh Mantan Pacar karena Cemburu, Pria di Bantul Mengaku Masih Cinta

Yogyakarta
Bawa Bom Molotov, Remaja Belasan Tahun di Bantul Ditangkap

Bawa Bom Molotov, Remaja Belasan Tahun di Bantul Ditangkap

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com