Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Curi Cabai 1 Ons, 2 Pria di Sleman Terancam Hukuman Penjara 3 Bulan

Kompas.com - 22/11/2023, 17:33 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Dua pria berinisial SH (38) dan WY (38) tertangkap basah saat mencuri cabai milik petani di Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), pada Senin (20/11/2023).

Kedua pelaku merupakan warga Kecamatan Manisrenggo, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah (Jateng).

Saat melakukan aksi pencurian, pelaku tidak mengetahui bahwa kebun yang diincarnya tengah ditunggui oleh sang pemilik, SY (36).

Usai menangkap kedua pelaku, pemilik kebun pun langsung membawa mereka ke kantor polisi untuk diproses secara hukum.

Pelaku dijerat tipiring

Setelah melakukan pemeriksaan, kepolisian menetapkan pelaku dijerat tindak pidana ringan (tipiring) karena kerugian yang dialami korban tidak lebih dari Rp 250.000.

Baca juga: Bawaslu Sumenep Copot Baliho Caleg yang Curi Start Kampanye

Di samping itu, polisi telah mengamankan barang bukti berupa cabai seberat 1 ons, karung plastik warna putih, dan motor yang digunakan kedua pelaku untuk menjalankan aksi pencurian.

"Jika harga barang curian itu tidak lebih dari Rp 250 ribu, maka dihukum tipiring maksimal hukuman penjara tiga bulan atau denda Rp 900.000," kata Kapolsek Ngemplak, AKP Arif Subakdo SH, Rabu (22/11/2023), dikutip dari TribunJogja.com.

Ketetapan ini sesuai dengan pasal 362 dan pasal 363 Nomor 4 dan diterangkan dalam pasal 363 Nomor 5.

Kronologi peristiwa

Aksi pencurian ini bermula ketika SH pulang dari Pasar Jambon, Ngemplak, dan melewati kebun cabai milik SY yang tampak lebat.

Sesampainya di rumah, SY segera menceritakan kebun cabai yang dilihatnya kepada temannya, WY.

Baca juga: Diprotes Sering Rem Mendadak, Ojol di Palembang Pukul Kepala Penumpang Pakai Helm

SY dan WY pun berniat mencuri cabai di kebun tersebut. Kemudian, sekitar pukul 20.30 WIB, keduanya mendatangi kebun tersebut menggunakan sepeda motor.

Setelah tiba di lokasi, SY dan WY langsung memetik cabai dan memasukkannya ke karung plastik yang mereka bawa.

Sialnya, setelah beberapa saat, aksi pelaku dipergoki oleh pemilik kebun.

"Pemilik kebun ini sebelumnya menunggui cabainya, tapi karena merasa ngantuk dan akan pulang, dia justru melihat pelaku. Korban kemudian mengawasi sambil menginfokan ke grup WhatsApp keluarga," ujar Arif.

Pelaku pun sempat melarikan diri, namun tertangkap oleh pemilik kebun dibantu tetangganya. Warga yang emosi sempat menghajar pelaku sebelum diserahkan kepada Polsek Ngemplak.

Baca juga: Anies Baswedan Bantah Ada Komunikasi dengan Hasto

"Pelaku mencuri cabai karena faktor ekonomi. Rencananya, cabai hasil curian akan dijual dan hasil penjualan akan digunakan untuk kebutuhan hidup kedua pelaku," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul "Cerita Duo Pencuri Cabai di Sleman Ketangkap Basah Pemilik Kebun, Petik 1 Ons, Dijerat PasalTipiring"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Yogyakarta
Pakai Jasa SPG, Penjual Hewan Kurban di Bantul Berhasil Jual Ratusan Ekor Kambing

Pakai Jasa SPG, Penjual Hewan Kurban di Bantul Berhasil Jual Ratusan Ekor Kambing

Yogyakarta
Diare Massal di Gunungkidul, Diduga karena Bakteri E Coli

Diare Massal di Gunungkidul, Diduga karena Bakteri E Coli

Yogyakarta
Maju Pilkada, Mantan Bupati Kulon Progo Ambil Formulir Penjaringan Bacabup di PDI-P

Maju Pilkada, Mantan Bupati Kulon Progo Ambil Formulir Penjaringan Bacabup di PDI-P

Yogyakarta
PAN Gunungkidul Usung Mahmud Ardi sebagai Bakal Calon Wakil Bupati

PAN Gunungkidul Usung Mahmud Ardi sebagai Bakal Calon Wakil Bupati

Yogyakarta
Gibran Janji Kawal Program di Solo Meski Tidak Menjabat Sebagai Wali Kota

Gibran Janji Kawal Program di Solo Meski Tidak Menjabat Sebagai Wali Kota

Yogyakarta
Awal Kemarau, Warga di Gunungkidul Mulai Beli Air Bersih Seharga Rp 170.000

Awal Kemarau, Warga di Gunungkidul Mulai Beli Air Bersih Seharga Rp 170.000

Yogyakarta
Persoalan Sampah di Yogyakarta Ditargetkan Kelar pada Juni 2024, Ini Solusinya...

Persoalan Sampah di Yogyakarta Ditargetkan Kelar pada Juni 2024, Ini Solusinya...

Yogyakarta
PPDB SMP Kota Yogyakarta 2024 Banyak Perubahan, Apa Saja?

PPDB SMP Kota Yogyakarta 2024 Banyak Perubahan, Apa Saja?

Yogyakarta
PPDB DIY, Standar Nilai Jalur Prestasi Diturunkan

PPDB DIY, Standar Nilai Jalur Prestasi Diturunkan

Yogyakarta
Golkar-PKB Koalisi di Pilkada Gunungkidul 2024, Sudah Ada Calon?

Golkar-PKB Koalisi di Pilkada Gunungkidul 2024, Sudah Ada Calon?

Yogyakarta
'Study Tour' Dilarang, GIPI DIY Khawatir Wisatawan Turun jika Pemerintah Tak Tegas

"Study Tour" Dilarang, GIPI DIY Khawatir Wisatawan Turun jika Pemerintah Tak Tegas

Yogyakarta
Jelang Idul Adha, Begini Cara Memilih Sapi Kurban Menurut Pakar UGM

Jelang Idul Adha, Begini Cara Memilih Sapi Kurban Menurut Pakar UGM

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com