Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Hapal Medan, Truk Boks Kecelakaan di Bukit Bego Bantul, Sopir Tewas

Kompas.com - 18/10/2023, 19:40 WIB
Markus Yuwono,
Khairina

Tim Redaksi

YOGYAKARTA,KOMPAS.com-Sebuah truk boks kecelakaan di Kawasan Bukit Bego, Padukuhan Kedungbuweng, Kalurahan Wukirsari, Imogiri, Bantul, DI Yogyakarta. Rabu (18/10/2023) petang. Akibatnya sopir meninggal dunia, dua orang terluka.

Kapolsek Imogiri Kompol Suharno mengatakan, truk boks B 9305 UXU warga Jakarta Utara, DKI Jakarta, melaju dari Dlingo menuju Imogiri, sekitar pukul 16.00 WIB. 

"Karena baru pertama kali jadi tidak tahu kalau turunan terus di Bukit Bego. Dari keterangan kenek tadi masuknya tiga terus los," kata Suharno saat ditemui di Mapolsek Imogiri, Rabu malam.

Baca juga: KNKT Ungkap Hasil Investigasi Kecelakaan Bus di Bukit Bego, Bantul yang Tewaskan 14 Orang

Dikatakannya, sopir tidak bisa menguasai setir, ban depan membanting ke kanan masuk ke selokan, dan truk boks membawa makanan ringan terbalik menghadap ke atas.

Saat bersamaan muncul sepeda motor AB 3886 QK yang dikendarai Bagas Nugroho, warga Dlingo, Bantul.

"Pengendara sepeda motor terbentur body kendaraan truk boks," kata dia.

Baca juga: Truk Masuk Jurang di Sekitar Bukit Bego Bantul

Sopir truk saat ditolong mengalami luka berat pada bagian kepala, dan kondisi sadar. Namun saat sampai di RSUD Panembahan Senopati Bantul, meninggal dunia.

Untuk kenek luka ringan, dan pengendara sepeda motor mengalami luka sedang dirawat di RS PKU Muhammadiyah Bantul.

Seluruh kendaraan sudah dievakuasi ke Mapolsek Imogiri untuk penyelidikan lebih lanjut. 

Pihaknya mengimbau kepada pengendara untuk berhati-hati saat melintas di Bukit Bego. Sebelum berangkat untuk mengecek kendaraan, dan mematuhi peraturan lalu lintas. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyair Joko Pinurbo Dimakamkan di Sleman, Karyanya Terus Abadi

Penyair Joko Pinurbo Dimakamkan di Sleman, Karyanya Terus Abadi

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Yogyakarta
Gibran Bantah Gabung ke Partai Golkar

Gibran Bantah Gabung ke Partai Golkar

Yogyakarta
Nonton Ruwatan Gelaran Wayang Kulit Bareng Gibran, Apa Kata Yusril?

Nonton Ruwatan Gelaran Wayang Kulit Bareng Gibran, Apa Kata Yusril?

Yogyakarta
Penyair Joko Pinurbo Meninggal, Butet: Kehilangan Sedulur Sinorowedi

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, Butet: Kehilangan Sedulur Sinorowedi

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang Hujan Ringan

Yogyakarta
Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Yogyakarta
Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Ribuan Buruh Jateng Bakal Gelar Demo Saat May Day, Ini Lokasi dan Tuntutannya

Yogyakarta
Diburu Usai Curi Panci dan Tabung Gas, Residivis Ini Malah Ditemukan di Tahanan

Diburu Usai Curi Panci dan Tabung Gas, Residivis Ini Malah Ditemukan di Tahanan

Yogyakarta
Ada Kades yang Ikut Penjaringan Bacawabup di Partai Golkar, Apdesi Bantul Minta Anggotanya Netral

Ada Kades yang Ikut Penjaringan Bacawabup di Partai Golkar, Apdesi Bantul Minta Anggotanya Netral

Yogyakarta
Komplotan Pencuri di Yogyakarta Ditangkap, Sehari Ganjal 10 Mesin ATM, Uang Rp 150 Juta Disikat

Komplotan Pencuri di Yogyakarta Ditangkap, Sehari Ganjal 10 Mesin ATM, Uang Rp 150 Juta Disikat

Yogyakarta
Jelang Desentralisasi Sampah, Pj Wali Kota: Pembangunan TPST 3R Karangmiri Mundur

Jelang Desentralisasi Sampah, Pj Wali Kota: Pembangunan TPST 3R Karangmiri Mundur

Yogyakarta
Tak Mau 'Snack Lelayu' Terulang Saat Pilkada, Ketua KPU DIY Minta Lebih Teliti

Tak Mau "Snack Lelayu" Terulang Saat Pilkada, Ketua KPU DIY Minta Lebih Teliti

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com