Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepucuk Surat Wisatawan Lansia Asal Madiun untuk Polisi di Gunungkidul

Kompas.com - 18/10/2023, 14:55 WIB
Markus Yuwono,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Jajaran Polsek Girisubo, Gunungkidul, DI Yogyakarta, menerima surat ucapan terima kasih oleh wisatawan yang telah dibantunya.

Wisatawan itu dibantu saat mengalami masalah di tanjakan Gedang Klutuk pada Rabu 4 Oktober 2023.

Surat ucapan terima kasih itu dikirimkan oleh warga Madiun bernama Anton Triharto pada 16 Oktober 2023 yang ditujukan untuk Kapolsek Girisubo AKP Agus Supriyanta.

Baca juga: Kisah Polisi di Perbatasan RI – Malaysia Dirikan Kampung Literasi, Berantas Buta Aksara Anak Eks TKI

Surat tersebut diunggah di akun Instagram Polres Gunungkidul. Berikut isi surat tersebut:

 

Sebelumnya saya mewakili para lansia dari Madiun mohon maaf menulis surat kepada Bapak. Yang intinya, sekali lagi mengucapkan banyak terima kasih atas kebaikan dan pertolongan Bapak dan staf yang telah menolong kami para lansia pada saat itu.

Kami mengadakan rekreasi ke Pantai Wediombo tanggal 4 Oktober yang lalu telah mendapatkan pertolongan pada saat bus kami mengalami kerusakan.

Pertolongan yang Bapak berikan bersama staf sangat tidak bisa kami lupakan dan bersama teman-teman.

Oleh sebab itu kami tidak bisa memberikan balasan atas kebaikan bapak. Hanya berdoa semoga Tuhan Allah yang akan membalasnya dengan penuh kebahagiaan.

Bagi Bapak sekeluarga, dengan rasa gembira dari bapak/ibu lansia Madiun, apabila Bapak Agus berkenan menerima oleh-oleh khas Madiun ini sebagai tanda terima kasih.

Selamat bertugas, Tuhan senantiasa memberkati Bapak dan stafnya. Matur nuwun

Kapolsek Girisubo AKP Agus Supriyanta mengatakan, dirinya bersama jajaran rutin melaksanakan patroli saat jam rawan. Dirinya bersama anggota keliling di jalur wisata, hingga perkampungan warga untuk memantau keamanan dan ketertiban masyarakat.

Saat sampai di tanjakan Gedang Klutuk, Kalurahan Jepitu, ada sebuah bus pariwisata yang berhenti. Para penumpang yang sebagian besar lansia itu duduk di pinggir jalan.

"Saat itu ada bus pariwisata dari Madiun, saya tanya ke krunya ternyata ada trouble pada mesin. Saya melihat para penumpang kelelahan ada yang turun dan duduk," kata Agus saat dihubungi Kompas.com melalui telepon Rabu (18/10/2023).

Baca juga: KA Argo Semeru Anjlok di Kulon Progo, Penumpang Cerita Guncangan dan Suara Keras 2 Kali

Agus mengatakan, saat itu kru bus sedang mencari mekanik untuk memperbaiki mesin. Melihat para penumpang terlihat lelah, dirinya menawarkan diri untuk mengangkut penumpang ke rumah warga.

Sebab, saat itu hari menjelang gelap, dan lokasinya tergolong sepi.

Halaman:


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Seorang Pemuda Kuras Tabungan Pensiunan Guru Senilai Rp 74,7 Juta, Modusnya Pura-pura Jadi Pegawai Bank

Seorang Pemuda Kuras Tabungan Pensiunan Guru Senilai Rp 74,7 Juta, Modusnya Pura-pura Jadi Pegawai Bank

Yogyakarta
Penyu Lekang Ditemukan Mati di Bantul, Diduga akibat Makan Sampah Plastik

Penyu Lekang Ditemukan Mati di Bantul, Diduga akibat Makan Sampah Plastik

Yogyakarta
Buang Sampah Sembarangan, Warga Sleman Didenda Rp 1 Juta

Buang Sampah Sembarangan, Warga Sleman Didenda Rp 1 Juta

Yogyakarta
Mau Corat-coret Seragam, 20 Pelajar di Yogyakarta Diciduk Polisi

Mau Corat-coret Seragam, 20 Pelajar di Yogyakarta Diciduk Polisi

Yogyakarta
Pemkab Bantul Keluarkan Tips Memilih Kendaraan untuk 'Study Tour'

Pemkab Bantul Keluarkan Tips Memilih Kendaraan untuk "Study Tour"

Yogyakarta
Kirim Pil Yarindo untuk Anak di Rutan Bantul, Ibu Ini Diamankan

Kirim Pil Yarindo untuk Anak di Rutan Bantul, Ibu Ini Diamankan

Yogyakarta
Pemkot Yogyakarta Upayakan Tambah Volume Pengolahan Sampah di Pihak Swasta

Pemkot Yogyakarta Upayakan Tambah Volume Pengolahan Sampah di Pihak Swasta

Yogyakarta
Jelang Idul Adha, Penjual Kambing di Yogyakarta Siapkan Dokter Pribadi untuk Ternaknya

Jelang Idul Adha, Penjual Kambing di Yogyakarta Siapkan Dokter Pribadi untuk Ternaknya

Yogyakarta
Sekolah di Sleman yang Ingin Gelar 'Study Tour' Harus Izin ke Dinas Pendidikan, Ini Alasannya

Sekolah di Sleman yang Ingin Gelar "Study Tour" Harus Izin ke Dinas Pendidikan, Ini Alasannya

Yogyakarta
Kericuhan Pelajar di Kota Yogyakarta, 6 Sekolah Diserang Gerombolan Siswa dengan Seragam Coret-coret

Kericuhan Pelajar di Kota Yogyakarta, 6 Sekolah Diserang Gerombolan Siswa dengan Seragam Coret-coret

Yogyakarta
DLH Bantul Bingung Tangani Sampah di Jalan Sekitar Gembira Loka, Ini Penyebabnya

DLH Bantul Bingung Tangani Sampah di Jalan Sekitar Gembira Loka, Ini Penyebabnya

Yogyakarta
Cerita Perajin Besi di Gunungkidul Kebanjiran Orderan Jelang Idul Adha

Cerita Perajin Besi di Gunungkidul Kebanjiran Orderan Jelang Idul Adha

Yogyakarta
Soal Tawuran Pelajar di Yogyakarta, Ketum PP Muhammadiyah: Fanatisme Sekolah yang Tinggi

Soal Tawuran Pelajar di Yogyakarta, Ketum PP Muhammadiyah: Fanatisme Sekolah yang Tinggi

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com