Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Syarat Penitipan Kendaran Saat Mudik Lebaran di Halaman Mapolres Kulon Progo

Kompas.com - 03/04/2024, 18:27 WIB
Dani Julius Zebua,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KULON PROGO, KOMPAS.com – Markas Kepolisian Resor Kulon Progo membuka halaman kantornya jadi tempat penitipan kendaraan warga yang mudik dan berlibur pada musim Lebaran 2024. Penitipan ini gratis atau tidak dipungut biaya. 

Mapolres Kulon Progo berada di Jalan Yogyakarta - Wates Kilometer 2, Padukuhan Ngramang, Kalurahan Kedungsari, Kapanewon Pengasih, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Penitipan hanya dibuka sepanjang musim Lebaran, antara 4-16 April 2024.

“Kami membuka penitipan kendaraan, baik itu roda dua maupun empat, di Mapolres Kulon Progo. Gratis tidak dipungut biaya apap un. Silakan warga masyarakat datang menitipkan kendaraannya,” ucap Kapolres Kulon Progo, AKBP Nunuk Setiyowati usai memimpin apel gelar pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Progo 2024 dalam rangka pengamanan masa Idul Fitri 1445 H, Selasa (3/4/2024).

Baca juga: Keluh Petani Demak, Februari Gagal Panen, Kini Gagal Tanam, Kerugian Capai Rp 100 Miliar Lebih


Syarat penitipan kendaraan

Nunuk mengungkapkan, warga cukup datang ke polres sambil membawa kendaraan, mengisi buku tamu di penjagaan, lalu menyerahkan kunci, fotokopi KTP, fotokopi STNK atau BPKB.  

Polisi jaga akan memberikan surat tanda penitipan pada pemilik kendaraan. 

Mengambil kendaraan cukup melapor ke satuan jaga kepolisian. 

“Hanya berlangsung pada masa operasi kepolisian Ketupat Progo, antara 4-16 April 2024,” kata Nunuk.

Baca juga: Asyik Judi, 4 Orang Ditangkap di Jalan Lingkar Salatiga

Inisiatif membuka tempat penitipan kendaraan tersebut imbuhnya, untuk mengantisipasi peluang pencurian di rumah-rumah yang sedang ditinggal penghuninya mudik dan berlibur. Pencurian seperti ini biasanya terjadi di musim libur panjang. 

Karenanya, polisi berharap warga terbantu dengan kegiatan ini.  

“Karena bisa jadi satu keluarga punya lebih satu kendaraan, yang bila ditinggal di rumah berpotensi bisa dicuri atau bisa dimanfaatkan orang tidak bertanggung jawab,” katanya lagi.

Baca juga: Keluh Petani Demak, Februari Gagal Panen, Kini Gagal Tanam, Kerugian Capai Rp 100 Miliar Lebih

Selain membuka penitipan mobil dan motor, Kapolres meminta masyarakat  memberitahukan kegiatan mudik ke polisi Bhabinkamtibmas setempat. Dengan begitu, polisi bisa melakukan patroli berkala ke rumah-rumah yang ditinggalkan.

Penitipan kendaraan salah satu dari upaya polisi menciptakan situasi aman dan nyaman dalam masyarakat semasa musim Lebaran 2024. 

Polres Kulon Progo juga meningkatkan pengamanan lewat pendirian sejumlah pos, seperti pos pengamanan di depan terminal Wates dan depan Pasar Baru Sentolo. Kemudian ada pula pos pelayanan di Temon, depan masjid Nurul Huda.

Ketiga pos itu didukung  delapan pos pantau yang berdiri di berbagai wilayah.

Baca juga: Viral, Video Pria Diduga Pelaku Klitih, Bawa Pistol dan Ditangkap di Sleman, Ini Kata Polisi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kala Raja Yogyakarta Sri Sultan HB X Duduk Lesehan Bareng Suporter Dukung Timnas U23

Kala Raja Yogyakarta Sri Sultan HB X Duduk Lesehan Bareng Suporter Dukung Timnas U23

Yogyakarta
PDI-P Buka Penjaringan Bacawalkot Yogyakarta, Ini Kriterianya...

PDI-P Buka Penjaringan Bacawalkot Yogyakarta, Ini Kriterianya...

Yogyakarta
Jenazah Tanpa Identitas Bertato Kepala Naga Terdampar di Pantai Imorenggo

Jenazah Tanpa Identitas Bertato Kepala Naga Terdampar di Pantai Imorenggo

Yogyakarta
Ikut Penjaringan di Golkar, Pj Wali Kota Yogyakarta Segera Dipanggil Pemprov DIY

Ikut Penjaringan di Golkar, Pj Wali Kota Yogyakarta Segera Dipanggil Pemprov DIY

Yogyakarta
Museum Benteng Vredeburg Bakal Miliki 'Coworking Space' dan 'Coffee Shop'

Museum Benteng Vredeburg Bakal Miliki "Coworking Space" dan "Coffee Shop"

Yogyakarta
Pj Wali Kota Yogyakarta Dilaporkan ke Gubernur DIY dan Mendagri, Ini Penyebabnya

Pj Wali Kota Yogyakarta Dilaporkan ke Gubernur DIY dan Mendagri, Ini Penyebabnya

Yogyakarta
Jelang Laga Indonesia Vs Uzbekistan, Persewaan Proyektor di Gunungkidul Kebanjiran Order

Jelang Laga Indonesia Vs Uzbekistan, Persewaan Proyektor di Gunungkidul Kebanjiran Order

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Yogyakarta
Jatuh ke Jurang Saat Cari Lobster di Gunungkidul, Pria Asal Lampung Tewas

Jatuh ke Jurang Saat Cari Lobster di Gunungkidul, Pria Asal Lampung Tewas

Yogyakarta
Penyair Joko Pinurbo Dimakamkan di Sleman, Karyanya Terus Abadi

Penyair Joko Pinurbo Dimakamkan di Sleman, Karyanya Terus Abadi

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Yogyakarta
Gibran Bantah Gabung ke Partai Golkar

Gibran Bantah Gabung ke Partai Golkar

Yogyakarta
Nonton Ruwatan Gelaran Wayang Kulit Bareng Gibran, Apa Kata Yusril?

Nonton Ruwatan Gelaran Wayang Kulit Bareng Gibran, Apa Kata Yusril?

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com