Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Ganjar Pranowo Pernah Jadi Tukang Ojek di Purworejo

Kompas.com - 21/05/2023, 20:29 WIB
Bayu Apriliano,
Krisiandi

Tim Redaksi

PURWOREJO, KOMPAS.com - Siapa sangka Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, yang juga bakal calon presiden yang diusung sejumlah partai politik, pernah menjadi tukang ojek.

Kisah tentang masa lalunya sebagai seorang tukang ojek itu diungkapkan Ganjar dalam kunjunganya ke Purworejo pada Minggu (21/5/2023).

Ganjar ke Purworejo dalam rangka mendampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau Stasiun Lama Purworejo.

Baca juga: Cerita Ganjar Diancam Megawati Usai Diusung Jadi Capres, Akan Dipukul kalau Tak Layani Masyarakat

Mantan legislator ini bercerita, pernah menjadi tukang ojek dari Kutoarjo hingga kota Purworejo.

Pengalamannya sebagai tukang ojek yang mengantarkan penumpang dari Kutoarjo ke Purworejo saat ditanya sejumlah wartawan di acara tersebut.

"Kenangan saya yang menarik adalah pernah menjadi tukang ojek, lumayan dapat duit," kenang Ganjar.

Ganjar menambahkan, rumahnya yang dekat dengan stasiun Kutoarjo menjadi salah satu alasan ia menjadi tukang ojek.

Pasalnya, dari stasiun Kutoarjo, para penumpang tujuan kota Purworejo banyak yang masih naik ojek kala itu.

Ia menyebutkn, pekerjaannya sebagai tukang ojek hanya dilakukan waktu menjelang Lebaran. Itu karena saat-saat itu lah banyak masyarakat Purworejo dari perantauan mudik ke kota pejuang ini.

"Karena keretanya tidak sampai di Purworejo, kan berhenti di Kutoarjo, nah kita kalau mau lebaran itu Ngojek," kata Ganjar.

Baca juga: Survei SMRC: Ganjar Dinilai Paling Bisa Melanjutkan Program Jokowi, Disusul Prabowo

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Ganjar Pranowo diketahui meninjau Stasiun Lama Purworejo yang telah lama mati. Rencananya, stasiun itu akan di aktifkan kembali untuk menyambungkan Stasiun Kutoarjo dan Purworejo.

Ganjar mengatakan, reaktivasi stasiun itu sudah dihitung dan akan segera dibangun kembali.

Rencananya pada akhir tahun 2023 mendatang stasiun Lama Purworejo akan selesai direaktivasi.

"Saya sudah mengobrol dengan pak menteri, ada dua hal yang akan dikerjakan di Jawa Tengah yaitu groundbreaking terminal dan reaktivasi stasiun Purworejo," kata Ganjar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kendaraan Sampah yang Masuk Gunungkidul dari Luar Daerah Harus Putar Balik

Kendaraan Sampah yang Masuk Gunungkidul dari Luar Daerah Harus Putar Balik

Yogyakarta
Masih Ada Stigma di DIY, Sultan Berharap Perempuan dan Laki-laki Peroleh Pendidikan yang Sama

Masih Ada Stigma di DIY, Sultan Berharap Perempuan dan Laki-laki Peroleh Pendidikan yang Sama

Yogyakarta
Pembuangan Sampah dari Sleman ke Gunungkidul Digunakan untuk Reklamasi Tambang Ilegal

Pembuangan Sampah dari Sleman ke Gunungkidul Digunakan untuk Reklamasi Tambang Ilegal

Yogyakarta
Narapidana Kasus Pencurian Kabur dari Lapas Kelas II B Klaten

Narapidana Kasus Pencurian Kabur dari Lapas Kelas II B Klaten

Yogyakarta
Akui Lakukan Kekerasan Seksual, Dosen UPN Veteran Yogyakarta Buat Surat Pernyataan Permohonan Maaf

Akui Lakukan Kekerasan Seksual, Dosen UPN Veteran Yogyakarta Buat Surat Pernyataan Permohonan Maaf

Yogyakarta
Mahasiswa PTS di Sleman Meninggal Usai Latihan Bela Diri, Ini Penjelasan Pihak Kampus

Mahasiswa PTS di Sleman Meninggal Usai Latihan Bela Diri, Ini Penjelasan Pihak Kampus

Yogyakarta
Sampah dari Sleman Dibuang ke Lahan Bekas Tambang di Gunungkidul, Begini Respons Sultan

Sampah dari Sleman Dibuang ke Lahan Bekas Tambang di Gunungkidul, Begini Respons Sultan

Yogyakarta
Jemaah Haji dari DI Yogyakarta Tetap Berangkat dari Bandara Adi Soemarmo Solo

Jemaah Haji dari DI Yogyakarta Tetap Berangkat dari Bandara Adi Soemarmo Solo

Yogyakarta
KPU Kota Yogyakarta Minta Caleg Terpilih Segera Lapor LHKPN agar Bisa Dilantik

KPU Kota Yogyakarta Minta Caleg Terpilih Segera Lapor LHKPN agar Bisa Dilantik

Yogyakarta
 Sampah dari Sleman Ketahuan Dibuang ke Lahan Bekas Tambang di Gunungkidul

Sampah dari Sleman Ketahuan Dibuang ke Lahan Bekas Tambang di Gunungkidul

Yogyakarta
3 Kera Ekor Panjang Terlihat di Permukiman Warga Sleman, Ini Penjelasan TNGM

3 Kera Ekor Panjang Terlihat di Permukiman Warga Sleman, Ini Penjelasan TNGM

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Yogyakarta
Antisipasi Konvoi Kelulusan, Polres Bantul Siagakan Ratusan Personel, Tindakan Tegas Disiapkan

Antisipasi Konvoi Kelulusan, Polres Bantul Siagakan Ratusan Personel, Tindakan Tegas Disiapkan

Yogyakarta
Sakit, Mantan Bupati Bantul Suharsono Meninggal Dunia

Sakit, Mantan Bupati Bantul Suharsono Meninggal Dunia

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com