Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER YOGYAKARTA] Warga Antre Beli Minyak Goreng Curah | Sekolah di DIY Bersiap PTM 100 Persen

Kompas.com - 25/03/2022, 06:16 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Minyak goreng curah di Kota Yogyakarta mengalami kelangkaan. Warga yang terpaksa mengantre, hanya diperbolehkan membeli maksimal lima liter.

Berita populer lainnya adalah pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). PTM 100 persen akan digelar pada Senin (28/3/2022).

Berikut berita-berita yang populer di Yogyakarta pada Kamis (25/3/2022).

1. Minyak goreng curah langka, pembelian maksimal lima liter

Antrean minyak goreng curah di Kecamatan Mantrijeron, Kota Yogyakarta, Kamis (24/3/2022)KOMPAS.COM/WISANG SETO PANGARIBOWO Antrean minyak goreng curah di Kecamatan Mantrijeron, Kota Yogyakarta, Kamis (24/3/2022)

Kelangkaan minyak goreng curah di Kota Yogyakarta membuat warga hanya bisa membeli maksimal lima liter. Selain itu, untuk mendapatkannya, warga terpaksa mengantre.

Penjual gorengan, Iyah, mengatakan, dirinya harus antre kurang lebih setengah jam untuk mendapatkan minyak goreng curah.

"Antre dapat satu liter Rp 14.000, pembelian dibatasi maksimal 5 liter," ujarnya saat antre di agen minyak goreng curah, Jalan Bantul Gedongkiwo, Kecamatan Mantrijeron, Kota Yogyakarta, Kamis.

Tak hanya warga Kota Yogyakarta saja, warga asal Kabupaten Bantul pun turut mengantre di tempat tersebut.

"Tadi ditelepon sama teman, menanyakan mau minyak goreng tidak? Lalu segera ke sini sejak jam 10.00 sampai jam 11.00 belum dapat sampai pegel punggung saya," ucap Dalmini, seorang penjual gorengan.

Baca selengkapnya: Antrean Minyak Goreng Curah Masih Ditemui di Kota Yogyakarta, Pembeli Maksimal 5 Liter

2. Alasan sekolah di DIY gelar PTM 100 persen

Ilustrasi sekolah tatap muka.KOMPAS.COM/GARRY LOTULUNG Ilustrasi sekolah tatap muka.

Lantaran dianggap telah melewati puncak pandemi Covid-19 varian Omicron, Pemerintah Provinsi DIY bakal mengadakan PTM 100 persen mulai Senin (28/3/2022).

Keputusan PTM 100 persen ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) DIY Didik Wardaya.

"Mulai Senin besok kita sudah bisa tatap muka. Artinya kita persiapkan untuk tatap muka bisa 100 persen bisa dengan kondisi masing masing sekolah," ungkapnya, Kamis.

Alasan lain pembelakuan PTM 100 persen yaitu capaian vaksinasi Covid-19 dosis pertama dan kedua bagi guru dan siswa sudah memenuhi target.

Bahkan, terang Didik, vaksinasi booster di tingkat pendidikan sudah melebihi angka 70 persen.

Baca selengkapnya: Sekolah di DIY Kembali PTM 100 Persen Mulai Senin Depan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

YIA Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Asita Minta Penerbangan Luar Negeri Ditambah

YIA Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Asita Minta Penerbangan Luar Negeri Ditambah

Yogyakarta
Pengukuran Lahan Terdampak Pembangunan Tol Yogyakarta-YIA Mulai Dilakukan

Pengukuran Lahan Terdampak Pembangunan Tol Yogyakarta-YIA Mulai Dilakukan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Dikabarkan Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot di Partai Golkar, Singgih: Siapa yang Bilang?

Dikabarkan Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot di Partai Golkar, Singgih: Siapa yang Bilang?

Yogyakarta
Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Klaten

Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Klaten

Yogyakarta
Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Solo Balapan dan Purwosari

Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Solo Balapan dan Purwosari

Yogyakarta
Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Solo ke Arah Yogyakarta

Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Solo ke Arah Yogyakarta

Yogyakarta
Ditinggal Hajatan, Dua Rumah di Gunungkidul Ludes Terbakar, Termasuk Sertifikat dan 20 Gram Emas

Ditinggal Hajatan, Dua Rumah di Gunungkidul Ludes Terbakar, Termasuk Sertifikat dan 20 Gram Emas

Yogyakarta
Pemkot Yogyakarta Kembali Komunikasi dengan Warga Piyungan untuk Bangun TPST

Pemkot Yogyakarta Kembali Komunikasi dengan Warga Piyungan untuk Bangun TPST

Yogyakarta
Masih Banyak Jalan Rusak, Pemkab Gunungkidul Ajukan Perbaikan ke Pemerintah Pusat

Masih Banyak Jalan Rusak, Pemkab Gunungkidul Ajukan Perbaikan ke Pemerintah Pusat

Yogyakarta
YIA Jadi Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng dan DIY, Sultan Harap Penerbangan Ditambah

YIA Jadi Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng dan DIY, Sultan Harap Penerbangan Ditambah

Yogyakarta
Soal Pj Kepala Daerah Maju Pilkada, Sultan: Perlu Dipertimbangkan, 'Rasah Kesusu'

Soal Pj Kepala Daerah Maju Pilkada, Sultan: Perlu Dipertimbangkan, "Rasah Kesusu"

Yogyakarta
Hardiknas, Haedar Nashir: Pendidikan Bukan Pabrik Pencipta Robot

Hardiknas, Haedar Nashir: Pendidikan Bukan Pabrik Pencipta Robot

Yogyakarta
Tarif Pariwisata di Bantul Naik mulai 1 Mei, Sekian Besarannya

Tarif Pariwisata di Bantul Naik mulai 1 Mei, Sekian Besarannya

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com