Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pamit Cari Makan, Kakek di Sleman Ditemukan Meninggal di Pinggir Sungai

Kompas.com - 01/03/2024, 19:35 WIB
Wijaya Kusuma,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Mayat berjenis kelamin laki-laki ditemukan di Sungai Nyo, Padukuhan Medari Gede, Caturharjo, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Mayat itu ditemukan oleh anak-anak yang hendak mencari ikan di pinggir sungai pada Jumat (1/3/2024). 

 

Saat dikonfirmasi, Kasi Humas Polresta Sleman Iptu Lindawati Wulandari membenarkan adanya penemuan mayat tersebut.

Usai mendapatkan laporan, pihaknya langsung mendatangi lokasi.

"Korban inisial Ach usia 75 tahun alamat Caturharjo, Sleman," ujarnya, Jumat (1/3/2024). 

Baca juga: Seorang Mahasiswi Tewas, Terlibat Kecelakaan Maut di Depan Kampus UIN Walisongo Semarang

Lindawati menyampaikan, dari keterangan keluarga, diketahui korban mengalami masalah dengan penglihatan.

Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban.

"Dari tim medis Puskesmas yang datang ke TPK didampingi tim Inafis Polresta Sleman serta PMI tidak ditemukan tanda penganiayaan," tandasnya. 

Baca juga: Jatuh dari Tebing, Pencari Rumput di Banyumas Ditemukan Tewas


Penyebab kematian korban masih diselidiki

Sementara itu, Kasat Reskrim Polresta Sleman AKP Riski Adrian menuturkan, korban diketahui keluar rumah untuk mencari makan pada Kamis (29/2/2024) sekitar pukul 21.00 WIB.

Namun hingga siang hari, korban tidak juga kembali ke rumah.

Kemudian oleh anak korban dicari namun tidak juga ketemu. 

"Karena biasanya diajak menginap di rumah tetangga maka korban tidak dicari. Tapi sampai siang tidak pulang, kemudian anak korban mencari tetapi tidak ketemu," kata dia. 

Baca juga: Pria di Konawe Tewas Bunuh Diri, Diduga Depresi akibat Penyakit yang Tak Kunjung Sembuh

Pada Jumat (1/3/2024) sekitar pukul 14.15 WIB, beberapa anak yang hendak mencari ikan di sungai kemudian menemukan korban Ach sudah meninggal dunia.

Saat ditemukan korban dalam posisi telungkup di pinggir sungai. 

"Kesimpulan (penyebab kematian), belum berani kami sampaikan. Yang pasti lokasi mayat ditemukan pas di belakang rumahnya," tuturnya. 

Setelah dievakuasi, jenazah korban Ach kemudian dibawa ke RS Bhayangkara Polda DIY untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Baca juga: Hindari Jalan Berlubang, Warga di Demak Tewas Terlindas Truk

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Mahasiswa PTS di Sleman Tewas Usai Latihan Bela Diri, Polisi Sebut Kena Tendangan Sabit

Mahasiswa PTS di Sleman Tewas Usai Latihan Bela Diri, Polisi Sebut Kena Tendangan Sabit

Yogyakarta
Detik-detik Damkar Klaten Evakuasi Anak Sapi Seberat 100 Kg dari Sumur 7 Meter

Detik-detik Damkar Klaten Evakuasi Anak Sapi Seberat 100 Kg dari Sumur 7 Meter

Yogyakarta
Jelang Idul Adha 2024, Peternak Sapi di Sragen Rugi Rp 50 Juta Akibat PMK

Jelang Idul Adha 2024, Peternak Sapi di Sragen Rugi Rp 50 Juta Akibat PMK

Yogyakarta
Pemda DIY Usulkan 2.944 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Formasi Apa Saja?

Pemda DIY Usulkan 2.944 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Formasi Apa Saja?

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Yogyakarta
Seorang Pekerja Tertimpa Bangunan Proyek Revitalisasi Benteng Keraton, Ini Kata Pemda DIY

Seorang Pekerja Tertimpa Bangunan Proyek Revitalisasi Benteng Keraton, Ini Kata Pemda DIY

Yogyakarta
Pemda DIY Segera Buka Kanal Aduan Layanan Publik dan Sampah, Berikut Informasinya

Pemda DIY Segera Buka Kanal Aduan Layanan Publik dan Sampah, Berikut Informasinya

Yogyakarta
Sampah Dibuang di Bekas Tambang Gunungkidul, Bupati Sleman: Bukan dari Jasa Pengangkutan Pemerintah

Sampah Dibuang di Bekas Tambang Gunungkidul, Bupati Sleman: Bukan dari Jasa Pengangkutan Pemerintah

Yogyakarta
Pupuk Harga Murah Dijual Keliling di Gunungkidul, Dinas Periksa Kualitasnya

Pupuk Harga Murah Dijual Keliling di Gunungkidul, Dinas Periksa Kualitasnya

Yogyakarta
Klarifikasi Dosen UPN Veteran Yogyakarta soal Dugaan Kekerasan Seksual

Klarifikasi Dosen UPN Veteran Yogyakarta soal Dugaan Kekerasan Seksual

Yogyakarta
Satu Truk Sampah Dibuang di Pinggir Jalan Imogiri Bantul

Satu Truk Sampah Dibuang di Pinggir Jalan Imogiri Bantul

Yogyakarta
Balon Udara Liar Mendarat di Bantul, Tersangkut di Pohon Sengon dengan Api Menyala

Balon Udara Liar Mendarat di Bantul, Tersangkut di Pohon Sengon dengan Api Menyala

Yogyakarta
Kronologi 1 Pekerja Tewas Tertimpa Atap Cor di Kawasan Kraton Yogyakarta

Kronologi 1 Pekerja Tewas Tertimpa Atap Cor di Kawasan Kraton Yogyakarta

Yogyakarta
Kesaksian Warga Sekitar Rumah Roboh yang Tewaskan Pekerja di Yogyakarta

Kesaksian Warga Sekitar Rumah Roboh yang Tewaskan Pekerja di Yogyakarta

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com