Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Warga Yogyakarta Terima Bantuan Jokowi: Ga Nyangka Bisa Ketemu Presiden

Kompas.com - 30/04/2022, 17:39 WIB
Wijaya Kusuma,
Reni Susanti

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Warga Yogyakarta antusias mengikuti pembagian sembako dari Presiden Joko Widodo. Pembagian sembako dilaksanakan di Istana Kepresidenan Gedung Agung Yogyakarta.

Pantauan Kompas.com, sekitar pukul 15.00 WIB, warga mulai mengantre di luar pintu selatan Istana Kepresidenan Gedung Agung Yogyakarta.

Warga tampak memegang kupon sebagai syarat untuk mendapatkan paket sembako.

Baca juga: Presiden Jokowi Mudik, Akan Shalat Id dan Berlebaran di Yogyakarta

Presiden Joko Widodo (Jokowi) kemudian berjalan kaki menuju lokasi pembagian sembako di halaman sisi selatan Istana Kepresidenan Gedung Agung.

Mengenakan kemeja putih, celana panjang abu-abu gelap, dan sandal jepit berwarna hijau, Jokowi memantau langsung proses pembagian sembako.

Selama proses pembagian sembako, Jokowi terlihat menyapa dan beberapa kali berbincang-bincang dengan warga masyarakat.

"Terima kasih Pak Jokowi atas perhatianya terhadap pedagang kecil seperti saya," ujar Suranto (58) pedagang asongan di Malioboro saat ditemui di depan Istana Kepresidenan Gedung Agung Yogyakarta, Sabtu (30/04/2022).

Baca juga: Dicari, Ibu Asal Banten yang Tertinggal di Tol Tangerang-Merak, Pergi ke Kamar Mandi Saat Terjebak Macet

Suranto mengungkapkan, ia dipanggil Jokowi saat berjalan keluar Istana Kepresidenan Gedung Agung. Pedagang asongan di Malioboro ini pun sempat berbincang dengan sang presiden.

"Iya sempat ditanya kerjanya apa? Saya jualan asongan di Malioboro. Ditanya Sejak kapan? Sejak tahun 85, saya dari Klaten," tuturnya.

Tak hanya sembako, Suranto juga mendapatkan amplop berwarna putih langsung dari Jokowi. Suranto mengaku tidak mengetahui isinya dan akan membukanya saat di rumah.

Pria berusia (58) tahun ini mengaku baru pertama ini bertemu langsung dan bahkan berbincang dengan presiden.

"Baru pertama kali ini, ya tidak menyangka bisa bertemu langsung. Saya terima kasih sekali," ungkapnya.

Sementara itu, Mujiah (64) warga Tegalpanggung, Kecamatan Danurejan, Kota Yogyakarta mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo atas paket sembako.

"Matur sembah nuwun (terima kasih) Pak Jokowi. Sangat membantu, untuk lebaran nanti, terimakasih Pak Jokowi," tuturnya.

Baca juga: Gubernur Aceh Surati Jokowi gara-gara Harga Tiket Pesawat Meroket hingga Rp 9,6 Juta Sekali Jalan

Seperti halnya Suranto, Mujinah juga berkesempatan berbincang dengan Jokowi. Mujinah pun mengaku senang bisa bertemu dengan Presiden Joko Widodo.

"Sampun (sudah bertemu Presiden Joko Widodo), matur sembah nuwun," urainya.

Satu kupon mendapatkan satu tas bertuliskan Bantuan Presiden Republik Indonesia. Isi di dalam tas tersebut antara lain gula, minyak, beras dan biskuit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Yogyakarta
Seorang Pekerja Tertimpa Bangunan Proyek Revitalisasi Benteng Keraton, Ini Kata Pemda DIY

Seorang Pekerja Tertimpa Bangunan Proyek Revitalisasi Benteng Keraton, Ini Kata Pemda DIY

Yogyakarta
Pemda DIY Segera Buka Kanal Aduan Layanan Publik dan Sampah, Berikut Informasinya

Pemda DIY Segera Buka Kanal Aduan Layanan Publik dan Sampah, Berikut Informasinya

Yogyakarta
Sampah Dibuang di Bekas Tambang Gunungkidul, Bupati Sleman: Bukan dari Jasa Pengangkutan Pemerintah

Sampah Dibuang di Bekas Tambang Gunungkidul, Bupati Sleman: Bukan dari Jasa Pengangkutan Pemerintah

Yogyakarta
Pupuk Harga Murah Dijual Keliling di Gunungkidul, Dinas Periksa Kualitasnya

Pupuk Harga Murah Dijual Keliling di Gunungkidul, Dinas Periksa Kualitasnya

Yogyakarta
Klarifikasi Dosen UPN Veteran Yogyakarta soal Dugaan Kekerasan Seksual

Klarifikasi Dosen UPN Veteran Yogyakarta soal Dugaan Kekerasan Seksual

Yogyakarta
Satu Truk Sampah Dibuang di Pinggir Jalan Imogiri Bantul

Satu Truk Sampah Dibuang di Pinggir Jalan Imogiri Bantul

Yogyakarta
Balon Udara Liar Mendarat di Bantul, Tersangkut di Pohon Sengon dengan Api Menyala

Balon Udara Liar Mendarat di Bantul, Tersangkut di Pohon Sengon dengan Api Menyala

Yogyakarta
Kronologi 1 Pekerja Tewas Tertimpa Atap Cor di Kawasan Kraton Yogyakarta

Kronologi 1 Pekerja Tewas Tertimpa Atap Cor di Kawasan Kraton Yogyakarta

Yogyakarta
Kesaksian Warga Sekitar Rumah Roboh yang Tewaskan Pekerja di Yogyakarta

Kesaksian Warga Sekitar Rumah Roboh yang Tewaskan Pekerja di Yogyakarta

Yogyakarta
Dua Pekerja Tertimpa Tembok Saat Bongkar Rumah, Satu Tewas

Dua Pekerja Tertimpa Tembok Saat Bongkar Rumah, Satu Tewas

Yogyakarta
Gempa Magnitudo 5,0 di Pacitan Dirasakan hingga Yogyakarta

Gempa Magnitudo 5,0 di Pacitan Dirasakan hingga Yogyakarta

Yogyakarta
Pacitan Diguncang Gempa Magnitudo 5, Kagetkan Warga Gunungkidul

Pacitan Diguncang Gempa Magnitudo 5, Kagetkan Warga Gunungkidul

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com