Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Pajero Tabrak Warteg di Jalan Kaliurang, Awalnya "Ngebut"

Kompas.com - 11/06/2024, 12:57 WIB
Wijaya Kusuma,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

YOGYAKARTA,KOMPAS.com - Sebuah video mobil Pajero yang menabrak warung tegal (warteg) beredar di media sosial (medsos). Kecelakaan tersebut terjadi di daerah Jalan Kaliurang, Kabupaten Sleman.

Dari video yang diunggah akun @fakta.indo, tampak seorang pria sedang mengepel lantai di bagian dalam warteg. Tak berselang lama, tiba-tiba satu unit mobil menabrak bagian depan warteg. Terlihat bagian depan warteg sampai roboh.

Baca juga: Karyawan BUMN di Medan Tewas Tertimpa Truk Kontainer Tabrak Pembatas Jalan

Dalam unggahan tersebut tertulis bahwa warteg tersebut ditabrak Pajero dan pengemudinya seorang mahasiswa yang diduga mabuk. 

"Warteg Dit4brak Pajero, Pengemudi Seorang Mahasiswa Diduga Mabuk. Sebuah warteg di Jakal, Jogja, dit4brak oleh sebuah Pajero. Menurut pemilik warteg, sopir Pajero tersebut adalah seorang mahasiswa sedang dalam keadaan mabuk saat kejadian. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini," tulis diketerangan unggahan.

Kasat Lantas Polresta Sleman, Kompol Andhies Fitriya Utomo saat dikonfirmasi membenarkan kecelakaan tersebut. Dia mengatakan peristiwa kecelakaan itu terjadi pada Jumat 24 Mei 2024 sekitar pukul 04.30 WIB.

"Tempat kejadianya di Jalan Kaliurang Km 13,5 Dusun Ngangrung, Sukoharjo, Ngaglik, Sleman," ujar Kasat Lantas Polresta Sleman Kompol Andhies Fitriya Utomo, Senin (10/06/2024).

Andhies menyampaikan awalnya mobil Pajero melintas di Jalan Kaliurang. Mobil tersebut melaju dengan kecepatan tinggi ke arah selatan.

"Sesampainya di TKP tiba-tiba oleng ke kiri dan menabrak tiang penerangan lampu. Kemudian menabrak tembok pagar klinik, serta menabrak bangunan cucian mobil dan warteg," ucapnya.

Diungkapkan Andhies, pengemudi mobil Pajero tersebut diketahui berinisial MS usia 22 tahun. Saat kejadian dalam mobil Pajero tersebut juga terdapat tiga orang teman dari MS.

Andhies menuturkan kejadian tersebut tidak menimbulkan korban jiwa. Sedangkan penyebab kecelakaan, masih dalam penyelidikan.

"Masih proses, untuk pelaku juga bersedia bertanggungjawab," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kebakaran di Toko Mebel Kulon Progo, Pemilik: Tumpukan Kayu Mahoni

Kebakaran di Toko Mebel Kulon Progo, Pemilik: Tumpukan Kayu Mahoni

Yogyakarta
6 Bocah Terseret Arus Sungai Progo Saat Cari Ikan, 1 Orang Tewas

6 Bocah Terseret Arus Sungai Progo Saat Cari Ikan, 1 Orang Tewas

Yogyakarta
Sempat Dirawat di RS, Dua Jemaah Haji Asal Bantul Meninggal di Tanah Suci

Sempat Dirawat di RS, Dua Jemaah Haji Asal Bantul Meninggal di Tanah Suci

Yogyakarta
Hari Raya Kurban 2024 dan Temuan Ratusan Cacing Hati di Bantul Yogyakarta

Hari Raya Kurban 2024 dan Temuan Ratusan Cacing Hati di Bantul Yogyakarta

Yogyakarta
Mengamuk, Sapi Jantan di Klaten Ditenangkan dengan Sapi Betina

Mengamuk, Sapi Jantan di Klaten Ditenangkan dengan Sapi Betina

Yogyakarta
Variasi Olahan Daging Kurban, Warga Gunungkidul Serbu Penggilingan Daging

Variasi Olahan Daging Kurban, Warga Gunungkidul Serbu Penggilingan Daging

Yogyakarta
Rumah Terdampak Tambang Urug di Gunungkidul Tidak Direlokasi

Rumah Terdampak Tambang Urug di Gunungkidul Tidak Direlokasi

Yogyakarta
Keraton Yogyakarta Gelar Grebeg Besar Peringati Idul Adha, Warga 'Nyandhong' Gunungan

Keraton Yogyakarta Gelar Grebeg Besar Peringati Idul Adha, Warga "Nyandhong" Gunungan

Yogyakarta
Anggota DPRD Terpilih Asal Papua Meninggal Dunia Setelah Jadi Korban Tabrak Lari di Yogyakarta

Anggota DPRD Terpilih Asal Papua Meninggal Dunia Setelah Jadi Korban Tabrak Lari di Yogyakarta

Yogyakarta
Cerita Pemilik Rumah Terdampak Tambang Urug Tol Gunungkidul, Diliputi Rasa Waswas

Cerita Pemilik Rumah Terdampak Tambang Urug Tol Gunungkidul, Diliputi Rasa Waswas

Yogyakarta
Viral, Video Tambang Mepet Rumah Warga di Gunungkidul, Dikeruk untuk Tol

Viral, Video Tambang Mepet Rumah Warga di Gunungkidul, Dikeruk untuk Tol

Yogyakarta
Kronologi Ambulans Bawa Jenazah Tabrak Truk di Tol Pemalang-Batang, 2 Tewas

Kronologi Ambulans Bawa Jenazah Tabrak Truk di Tol Pemalang-Batang, 2 Tewas

Yogyakarta
Sapi dari Presiden Jokowi Dibagikan untuk 515 Keluarga di 5 Dusun Kulon Progo

Sapi dari Presiden Jokowi Dibagikan untuk 515 Keluarga di 5 Dusun Kulon Progo

Yogyakarta
Terjerat Tali, Sapi untuk Kurban Malah Mati di Gunungkidul

Terjerat Tali, Sapi untuk Kurban Malah Mati di Gunungkidul

Yogyakarta
Geram: Pemain Judi 'Online' Sama dengan Pemakai Narkoba

Geram: Pemain Judi "Online" Sama dengan Pemakai Narkoba

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com