Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KAI Communter Catat Volume Penumpang dari Solo Menuju Yogya Capai 11.000 Per Hari Selama Libur Lebaran

Kompas.com - 13/04/2024, 14:37 WIB
Labib Zamani,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) atau KAI Commuter mencatat volume penumpang dari Solo menuju Yogyakarta mencapai 11.000 penumpang per hari selama libur Lebaran 2024.

Para penumpang itu melalui empat stasiun yakni Stasiun Palur, Stasiun Jebres, Stasiun Solo Balapan dan Stasiun Purwosari.

VP Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba mengatakan, Stasiun Solo Balapan menjadi salah satu tempat naik dan turun penumpang menuju wilayah Yogyakarta.

Baca juga: Penumpang KRL Jabodetabek Capai 9 Juta Orang pada Masa Angkutan Lebaran 2024

"Solo Balapan menjadi volume tertinggi untuk yang daerah Solo. Tetapi daerah empat stasiun seperti Palur, Jebres, Solo Balapan, sampai ke Purwosari itu volumenya sudah 11.000 yang berangkat ke arah Yogya," kata Anne di Stasiun Solo Balapan, Jawa Tengah, Sabtu (13/4/2024).

Pihaknya mengaku menemukan banyak hal baru selama lebaran 2024. Mereka mencatat penumpang yang naik turun di Stasiun Klaten mencapai 2.000 orang.

Bahkan, lanjut dia, jumlah penumpang yang naik turun melalui Stasiun Delanggu pada Lebaran tahun ini ada lebih dari 1.000 penumpang.

"Di Klaten sendiri juga melayani hampir 2.000 penumpang untuk naik dan turun. Dan (stasiun) Delanggu surprise sekali bisa melayani lebih dari 1.000 penumpang." 

"Ini adalah hal-hal baru yang kami temukan selama posko lebaran yang ada di sini," ungkap Anne.

Baca juga: Penumpang KRL Diramal Tembus 16,4 Juta pada Libur Lebaran 2024

Pihaknya memprediksi volume penumpang KRL masih terus tinggi hingga Senin (15/4/2024) karena liburan terakhir lebaran.

"Kami prediksi sampai hari Senin akan tetap volumenya tinggi karena kereta jarak jauh juga tinggi karena ada 'mudik kedua' ya setelah lebaran. Ini ada lagi yang untuk liburan," terang dia.

Pihaknya berkoordinasi dengan Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) untuk mempertahankan 30 perjalanan KRL.

"Jadi kami berkoordinasi juga dengan DJKA mempertahankan 30 perjalanan KRL untuk konekting dengan kereta-kereta jarak jauh juga kereta bandara," jelas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

12 Orang Ikuti Penjaringan Cabup-Cawabup Gerindra Gunungkidul, Siapa Saja Mereka?

12 Orang Ikuti Penjaringan Cabup-Cawabup Gerindra Gunungkidul, Siapa Saja Mereka?

Yogyakarta
Ketua BEM UNY Mengaku Dapat Intimidasi Usai Bertemu Komisi X, Ini Kata Kampus

Ketua BEM UNY Mengaku Dapat Intimidasi Usai Bertemu Komisi X, Ini Kata Kampus

Yogyakarta
Aniaya Anak dan Istri Pakai Golok, Suami di Kudus Diduga Alami Gangguan Jiwa

Aniaya Anak dan Istri Pakai Golok, Suami di Kudus Diduga Alami Gangguan Jiwa

Yogyakarta
Sekolah Negeri dan Swasta Wajib Lapor Disdikpora Kota Yogyakarta untuk 'Study Tour'

Sekolah Negeri dan Swasta Wajib Lapor Disdikpora Kota Yogyakarta untuk "Study Tour"

Yogyakarta
Kronologi Bocah 3 Tahun di Kotagede Alami Luka Bakar 64 Persen Saat Beli Gorengan

Kronologi Bocah 3 Tahun di Kotagede Alami Luka Bakar 64 Persen Saat Beli Gorengan

Yogyakarta
Kenaikan UKT UNY Dikeluhkan BEM,  Kampus: Ditetapkan Sesuai Peraturan

Kenaikan UKT UNY Dikeluhkan BEM, Kampus: Ditetapkan Sesuai Peraturan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Yogyakarta
Pakai Jasa SPG, Penjual Hewan Kurban di Bantul Berhasil Jual Ratusan Ekor Kambing

Pakai Jasa SPG, Penjual Hewan Kurban di Bantul Berhasil Jual Ratusan Ekor Kambing

Yogyakarta
Diare Massal di Gunungkidul, Diduga karena Bakteri E Coli

Diare Massal di Gunungkidul, Diduga karena Bakteri E Coli

Yogyakarta
Maju Pilkada, Mantan Bupati Kulon Progo Ambil Formulir Penjaringan Bacabup di PDI-P

Maju Pilkada, Mantan Bupati Kulon Progo Ambil Formulir Penjaringan Bacabup di PDI-P

Yogyakarta
PAN Gunungkidul Usung Mahmud Ardi sebagai Bakal Calon Wakil Bupati

PAN Gunungkidul Usung Mahmud Ardi sebagai Bakal Calon Wakil Bupati

Yogyakarta
Gibran Janji Kawal Program di Solo Meski Tidak Menjabat Sebagai Wali Kota

Gibran Janji Kawal Program di Solo Meski Tidak Menjabat Sebagai Wali Kota

Yogyakarta
Awal Kemarau, Warga di Gunungkidul Mulai Beli Air Bersih Seharga Rp 170.000

Awal Kemarau, Warga di Gunungkidul Mulai Beli Air Bersih Seharga Rp 170.000

Yogyakarta
Persoalan Sampah di Yogyakarta Ditargetkan Kelar pada Juni 2024, Ini Solusinya...

Persoalan Sampah di Yogyakarta Ditargetkan Kelar pada Juni 2024, Ini Solusinya...

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com