Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hilang Saat Cari Keong di Sungai Progo, Bocah SD Ini Ditemukan Tewas Mengapung

Kompas.com - 01/08/2023, 12:54 WIB
Dani Julius Zebua,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

KULON PROGO, KOMPAS.com –  Setelah satu hari hilang, Gumebyar Manunggaling Cahyo atau Cahyo (11) ditemukan tidak bernyawa di muara sungai Progo, Kalurahan Banaran, Kapanewon Galur, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Pelajar sekolah dasar (SD) asal Pedukuhan Wonopati, Kalurahan Tirtorahayu, Galur itu, ditemukan dalam kondisi terapung 500 meter dari lokasi dinyatakan tenggelam.

“Korban berhasil ditemukan Tim SAR gabungan pukul 08.30 WIB,” kata Pipit Eriyanto, Humas Basarnas Yogyakarta, Selasa (1/8/2023).

Baca juga: Bocah SD Hilang di Muara Sungai Progo Saat Mencari Keong

Cahyo bermain bersama empat teman sebaya di sungai pada Senin (31/7/2023) pukul 16.00 WIB. Mereka sambil mencari keong di pinggir sungai.

Pelajar itu mencari keong terlalu ke tengah lalu hilang di dalam air. Pemancing di sekitaran muara menyaksikan hal itu segera meminta bantuan pada tim rescue di Satlinmas Rescue Istimewa (SRI) Wilayah V Kulon Progo.

Tim SAR gabungan terjun ke lokasi mencari korban sampai pukul 18.00 WIB. Upaya pencarian hari pertama nihil.

Dalam keterangan pers tertulis Basarnas Yogyakarta, pencarian dilanjutkan Selasa ini sejak pagi. Cuaca cerah, sedangkan air sungai terlihat pasang namun cukup tenang di permukaan. Diperkirakan, arus dalam kencang ke arah ke Utara.

Pencarian dilaksanakan dengan cara menyisir dari darat ke arah Utara sejauh 200 meter dan yang ke arah Selatan sejauh 300 meter. Tim SAR lain menggunakan perahu karet.

Pencarian dengan cara menyelam juga masih dilakukan di sekitar lokasi Cahyo hilang.

Tim SAR yang menggunakan perahu karet melihat jasad mengapung. Lokasi jasad berada sekitar 500 meter ke Utara dari titik dinyatakan hilang.

Jasad diangkat dari air. Dipastikan, jasad adalah bocah hilang saat bermain sambil mencari keong di pinggir Sungai Progo.

“Korban dievakuasi langsung ke rumah duka,” kata Pipit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

YIA Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Asita Minta Penerbangan Luar Negeri Ditambah

YIA Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Asita Minta Penerbangan Luar Negeri Ditambah

Yogyakarta
Pengukuran Lahan Terdampak Pembangunan Tol Yogyakarta-YIA Mulai Dilakukan

Pengukuran Lahan Terdampak Pembangunan Tol Yogyakarta-YIA Mulai Dilakukan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Dikabarkan Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot di Partai Golkar, Singgih: Siapa yang Bilang?

Dikabarkan Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot di Partai Golkar, Singgih: Siapa yang Bilang?

Yogyakarta
Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Klaten

Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Klaten

Yogyakarta
Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Solo Balapan dan Purwosari

Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Solo Balapan dan Purwosari

Yogyakarta
Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Solo ke Arah Yogyakarta

Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Solo ke Arah Yogyakarta

Yogyakarta
Ditinggal Hajatan, Dua Rumah di Gunungkidul Ludes Terbakar, Termasuk Sertifikat dan 20 Gram Emas

Ditinggal Hajatan, Dua Rumah di Gunungkidul Ludes Terbakar, Termasuk Sertifikat dan 20 Gram Emas

Yogyakarta
Pemkot Yogyakarta Kembali Komunikasi dengan Warga Piyungan untuk Bangun TPST

Pemkot Yogyakarta Kembali Komunikasi dengan Warga Piyungan untuk Bangun TPST

Yogyakarta
Masih Banyak Jalan Rusak, Pemkab Gunungkidul Ajukan Perbaikan ke Pemerintah Pusat

Masih Banyak Jalan Rusak, Pemkab Gunungkidul Ajukan Perbaikan ke Pemerintah Pusat

Yogyakarta
YIA Jadi Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng dan DIY, Sultan Harap Penerbangan Ditambah

YIA Jadi Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng dan DIY, Sultan Harap Penerbangan Ditambah

Yogyakarta
Soal Pj Kepala Daerah Maju Pilkada, Sultan: Perlu Dipertimbangkan, 'Rasah Kesusu'

Soal Pj Kepala Daerah Maju Pilkada, Sultan: Perlu Dipertimbangkan, "Rasah Kesusu"

Yogyakarta
Hardiknas, Haedar Nashir: Pendidikan Bukan Pabrik Pencipta Robot

Hardiknas, Haedar Nashir: Pendidikan Bukan Pabrik Pencipta Robot

Yogyakarta
Tarif Pariwisata di Bantul Naik mulai 1 Mei, Sekian Besarannya

Tarif Pariwisata di Bantul Naik mulai 1 Mei, Sekian Besarannya

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com