Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vaksinasi Booster Baru 27,44 Persen, Dinkes Kulon Progo: Semakin ke Sini Semakin Sulit

Kompas.com - 19/07/2022, 11:56 WIB
Dani Julius Zebua,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

KULON PROGO, KOMPAS.com – Pemerintah mengakui menemui tantangan berat mendorong vaksinasi tahap tiga atau booster di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Capaian booster baru sampai 27,5 persen dari total 378.177 sasaran hingga 18 Juli 2022.

Pencapaian Kulon Progo masih jauh dari harapan nasional untuk bisa mencapai 50 persen capaian booster sampai akhir Juli 2022 ini.

“Terlalu berat untuk mencapai target (50 persen) di Juli ini,” kata juru bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kulon Progo, TH Baning Rahayujati di ruang kerjanya, Senin (18/7/2022).

Baca juga: Vaksin Booster Terbukti Tingkatkan Kekebalan terhadap Virus Corona, Ini Studinya

Capaian ini diperkirakan terkait mobilitas warga lokal sebagai pelaku perjalanan, yang tidak tinggi. Selain itu, ada penolakan masyarakat karena menganggap dua kali vaksin sudah cukup hingga anggapan bahwa sekali pun vaksin masih bisa terjangkit Covid-19.

Selain itu, masyarakat mulai meyakini mampu mengobati diri sendiri sakit yang diderita.

Karenanya, tidak banyak orang mau menerima dosis tiga. Pemberian vaksin atau penyuntikan per hari juga jadi tidak tinggi seperti di waktu sebelumnya.

Dibandingkan beberapa bulan lalu, vaksinasi bisa 1.500 penyuntikan per hari di April 2022. Kini, penyuntikan berlangsung pada 300-400 sasaran per hari.

Dinas Kesehatan dan jajarannya sejatinya terus membuka sentra vaksin, selain di fasyankes seperti Puskesmas. Jajarannya mengumumkan pos vaksinasi baru tiap tiga hari.

Namun, pos-pos vaksinasi melaporkan peserta yang mau menerima vaksin hanya 15-20 sasaran per hari.

“Semakin ke sini semakin sulit. Tidak mudah menyiapkan dan mengundang masyarakat datang ke pos vaksinasi,” kata Baning.

Walau dirasa sulit, capaian vaksinasi di Kulon Progo berada di kisaran rata-rata nasional.

Sampai 18 Juli 2022, Gugus Tugas melaporkan sebanyak 91,5 persen sasaran telah menerima vaksin tahap pertama. Sebanyak 83,7 persen menerima tahap dua. Sementara, sebanyak 103.782 (27,5 persen) sasaran telah menerima vaksin booster.

Sementara itu, capaian vaksinasi tahap pertama nasional sebanyak 96,98 persen, tahap kedua 87,43 persen dan tahap tiga atau booster 25,51 persen.

Baca juga: Ganjar Minta Vaksinasi Booster di Jateng Rampung dalam 3 Bulan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dikabarkan Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot di Partai Golkar, Singgih: Siapa yang Bilang?

Dikabarkan Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot di Partai Golkar, Singgih: Siapa yang Bilang?

Yogyakarta
Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Klaten

Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Klaten

Yogyakarta
Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Solo Balapan dan Purwosari

Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Solo Balapan dan Purwosari

Yogyakarta
Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Solo ke Arah Yogyakarta

Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Solo ke Arah Yogyakarta

Yogyakarta
Ditinggal Hajatan, Dua Rumah di Gunungkidul Ludes Terbakar, Termasuk Sertifikat dan 20 Gram Emas

Ditinggal Hajatan, Dua Rumah di Gunungkidul Ludes Terbakar, Termasuk Sertifikat dan 20 Gram Emas

Yogyakarta
Pemkot Yogyakarta Kembali Komunikasi dengan Warga Piyungan untuk Bangun TPST

Pemkot Yogyakarta Kembali Komunikasi dengan Warga Piyungan untuk Bangun TPST

Yogyakarta
Masih Banyak Jalan Rusak, Pemkab Gunungkidul Ajukan Perbaikan ke Pemerintah Pusat

Masih Banyak Jalan Rusak, Pemkab Gunungkidul Ajukan Perbaikan ke Pemerintah Pusat

Yogyakarta
YIA Jadi Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng dan DIY, Sultan Harap Penerbangan Ditambah

YIA Jadi Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng dan DIY, Sultan Harap Penerbangan Ditambah

Yogyakarta
Soal Pj Kepala Daerah Maju Pilkada, Sultan: Perlu Dipertimbangkan, 'Rasah Kesusu'

Soal Pj Kepala Daerah Maju Pilkada, Sultan: Perlu Dipertimbangkan, "Rasah Kesusu"

Yogyakarta
Hardiknas, Haedar Nashir: Pendidikan Bukan Pabrik Pencipta Robot

Hardiknas, Haedar Nashir: Pendidikan Bukan Pabrik Pencipta Robot

Yogyakarta
Tarif Pariwisata di Bantul Naik mulai 1 Mei, Sekian Besarannya

Tarif Pariwisata di Bantul Naik mulai 1 Mei, Sekian Besarannya

Yogyakarta
PDI-P Buka Penjaringan untuk Pilkada Yogyakarta, Baru Satu Orang yang Ambil Formulir Pendaftaran

PDI-P Buka Penjaringan untuk Pilkada Yogyakarta, Baru Satu Orang yang Ambil Formulir Pendaftaran

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Buruh Tuntut Rumah Murah, Kepala Disnakertrans DIY: Kami Komunikasikan

Buruh Tuntut Rumah Murah, Kepala Disnakertrans DIY: Kami Komunikasikan

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com