Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ratusan Hektar Sawah di Pati Gagal Panen akibat Diterjang Banjir

Kompas.com - 04/01/2023, 08:57 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

KOMPAS.com - Ratusan hektar sawah di wilayah Pati, Jawa Tengah, gagal panen usai diterjang bencana banjir.

Kepala Dinas Pertanian (Dispertan) Kabupaten Pati Nikentri Meiningrum, mengatakan, setidaknya ada 2.674 hektare sawah terdampak banjir.

Luasan tersebut tersebar di 58 desa di sembilan kecamatan yang ada di Kabupaten Pati.

"Dari lahan yang terkena banjir, yang sudah dinyatakan puso atau gagal panen ada 653 hektare. Karena dari sisi umur tanaman padi, kalau sudah terendam beberapa hari dikhawatirkan akan mati dan tidak bisa berkembang lagi," kata Niken dilansir dari TribunJateng.com, Senin (2/1/2023).

Baca juga: Korban Banjir di Demak Ditemukan Tewas Mengambang dan Masih Mengenakan Mukena

Dia mengaku belum bisa menghitung nominal total kerugian gagal panen akibat banjir.

"Kerugian belum bisa kami hitung karena umur tanaman berbeda-beda. Ada yang seminggu, 30 hari, 70 hari, jadi tingkat kerugiannya berbeda-beda," jelas dia.

Saat ini pihaknya sedang berupaya mengajukan klaim Asuransi Usaha Tani Padi (AUTP) bagi para petani yang sudah dinyatakan gagal panen akibat banjir.

"Memang ada beberapa wilayah yang kami ajukan untuk AUTP, termasuk Desa Banjarsari. Petugas sedang dalam proses mengambil titik koordinat untuk diajukan klaim asuransinya. Nanti akan dicek oleh Jasindo ke lokasi," kata dia.

Banjir mulai surut

Seperti diberitakan sebelumnya, banjir di lima kecamatan di Pati sudah mulai surut.

Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari mengatakan, informasi itu berasal dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat setelah memutakhirkan data terkini hingga pukul 12.00 WIB.

"Kelima kecamatan yang genangannya telah surut berada di Kecamatan Tambakromo, Kayen, Tayu, Margoyoso dan Batangan," kata Abdul Muhari dalam siaran pers, Senin (2/1/2023).

Banjir menerjang sejumlah wilayah di Pati, Sabtu (31/12/2022), pukul 03.00 Wib. Bencana banjir terjadi setelah hujan lebat mengguyur wilayah Pati selama sepekan.

Akibatbta, Sungai Silugonggo yang berada di wilayah Kecamatan Juwana meluap.

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul: Ribuan Hektare Sawah Padi Gagal Panen Akibat Banjir di Pati, Dinas Pertanian Ajukan Klaim Asuransi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sampah Dibuang di Bekas Tambang Gunungkidul, Bupati Sleman: Bukan dari Jasa Pengangkutan Pemerintah

Sampah Dibuang di Bekas Tambang Gunungkidul, Bupati Sleman: Bukan dari Jasa Pengangkutan Pemerintah

Yogyakarta
Pupuk Harga Murah Dijual Keliling di Gunungkidul, Dinas Periksa Kualitasnya

Pupuk Harga Murah Dijual Keliling di Gunungkidul, Dinas Periksa Kualitasnya

Yogyakarta
Klarifikasi Dosen UPN Veteran Yogyakarta soal Dugaan Kekerasan Seksual

Klarifikasi Dosen UPN Veteran Yogyakarta soal Dugaan Kekerasan Seksual

Yogyakarta
Satu Truk Sampah Dibuang di Pinggir Jalan Imogiri Bantul

Satu Truk Sampah Dibuang di Pinggir Jalan Imogiri Bantul

Yogyakarta
Balon Udara Liar Mendarat di Bantul, Tersangkut di Pohon Sengon dengan Api Menyala

Balon Udara Liar Mendarat di Bantul, Tersangkut di Pohon Sengon dengan Api Menyala

Yogyakarta
Kronologi 1 Pekerja Tewas Tertimpa Atap Cor di Kawasan Kraton Yogyakarta

Kronologi 1 Pekerja Tewas Tertimpa Atap Cor di Kawasan Kraton Yogyakarta

Yogyakarta
Kesaksian Warga Sekitar Rumah Roboh yang Tewaskan Pekerja di Yogyakarta

Kesaksian Warga Sekitar Rumah Roboh yang Tewaskan Pekerja di Yogyakarta

Yogyakarta
Dua Pekerja Tertimpa Tembok Saat Bongkar Rumah, Satu Tewas

Dua Pekerja Tertimpa Tembok Saat Bongkar Rumah, Satu Tewas

Yogyakarta
Gempa Magnitudo 5,0 di Pacitan Dirasakan hingga Yogyakarta

Gempa Magnitudo 5,0 di Pacitan Dirasakan hingga Yogyakarta

Yogyakarta
Pacitan Diguncang Gempa Magnitudo 5, Kagetkan Warga Gunungkidul

Pacitan Diguncang Gempa Magnitudo 5, Kagetkan Warga Gunungkidul

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Yogyakarta
Kendaraan Sampah yang Masuk Gunungkidul dari Luar Daerah Harus Putar Balik

Kendaraan Sampah yang Masuk Gunungkidul dari Luar Daerah Harus Putar Balik

Yogyakarta
Masih Ada Stigma di DIY, Sultan Berharap Perempuan dan Laki-laki Peroleh Pendidikan yang Sama

Masih Ada Stigma di DIY, Sultan Berharap Perempuan dan Laki-laki Peroleh Pendidikan yang Sama

Yogyakarta
Pembuangan Sampah dari Sleman ke Gunungkidul Digunakan untuk Reklamasi Tambang Ilegal

Pembuangan Sampah dari Sleman ke Gunungkidul Digunakan untuk Reklamasi Tambang Ilegal

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com