Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER YOGYAKARTA] Polisi Tangkap 2 Anggota Geng | Semua Pekerja di Gunungkidul Berpotensi Dapat BSU

Kompas.com - 08/04/2022, 03:53 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Dua pemuda anggota geng di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) ditangkap polisi. Petugas juga menyita senjata tajam pelaku.

Berita lainnya, semua pekerja di Gunungkidul, DIY, berpotensi mendapatkan bantuan subsidi upah (BSU) pada 2022.

Berikut berita-berita yang populer di Yogyakarta pada Kamis (7/4/2022).

1. Anggota geng beserta senjata tajamnya ditangkap di Kulon Progo

Polisi tunjukkan dua pemuda pemilik senjata tajam identik aksi kekerasan jalanan di Kabupaten Kulon Progo, Daera Istimewa Yogyakarta. Senjata tajam yang ditemukan polisi berupa clurit 60 Cm, clurit 50 Cm , gergaji sisir 70 Cm, juga pedang 70 Cm.KOMPAS.COM/DANI JULIUS Polisi tunjukkan dua pemuda pemilik senjata tajam identik aksi kekerasan jalanan di Kabupaten Kulon Progo, Daera Istimewa Yogyakarta. Senjata tajam yang ditemukan polisi berupa clurit 60 Cm, clurit 50 Cm , gergaji sisir 70 Cm, juga pedang 70 Cm.

Petugas Kepolisian Resor (Polres) Kulon Progo menangkap dua pemuda berinisial JAS (21) dan RWP (18). Keduanya merupakan warga Kapanewon (Kecamatan) Panjatan, Kulon Progo.

Dari penangkapan itu, polisi menyita senjata tajam yang identik dengan aksi kekerasan jalanan, yakni celurit 60 sentimeter dan 50 sentimeter, gergaji sisir 70 sentimeter, serta pedang 70 sentimeter.

Kapolres Kulon Progo AKBP Muharomah Fajarini mengatakan, penangkapan anggota geng tersebut berawal saat polisi merazia sebuah ruko di Pedukuhan Tambak, Kalurahan Triharjo, Rabu (6/4/2022), pukul 10.30 WIB.

Berdasarkan informasi yang diperoleh polisi, ruko tersebut kerap didatangi anggota geng.

“Ini upaya kita mencegah kekerasan jalanan di Kulon Progo,” ujarnya, Kamis.

Baca selengkapnya: Polisi Tangkap Dua Pemuda Tanggung Anggota Geng Pemilik Celurit, Gergaji Sisir dan Pedang

2. Semua pekerja di Gunungkidul berpotensi dapat BSU, ini sebabnya

ilustrasi uang.. ilustrasi uang.

Para pekerja di Gunungkidul berpotensi mendapat bantuan dari pemerintah pusat melalui BSU pada 2022.

Kabar tersebut disampaikan Budi Hartono selaku Staf Hubungan Industrial, Bidang Tenaga Kerja, Dinas Perindustrian, Koperasi, UKM, dan Tenaga Kerja Gunungkidul.

Menurut Budi, munculnya peluang itu berdasar pada syarat penerima BSU, yakni pekerja dengan upah minimum regional (UMR) di bawah Rp 3,5 juta.

Adapun UMR di Gunungkidul pada 2022 ditetapkan sebesar sekitar Rp 1,9 juta.

Meski demikian, ada syarat lain untuk memperoleh BSU, yakni aktif sebagai anggota Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Tenaga Kerja (BPJS-TK).

"Data penerima BSU Gunungkidul sendiri seluruhnya ada di BPJS-TK, nanti dari sana yang mengajukan ke Kemnaker," ucapnya, Kamis.

Baca selengkapnya: UMR DI Yogyakarta di Bawah Rp 3,5 Juta, Semua Pekerja di Gunungkidul Berpotensi Dapat BSU

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPU Bantul Tetapkan 45 Nama Caleg Terpilih, Berikut Daftar Namanya

KPU Bantul Tetapkan 45 Nama Caleg Terpilih, Berikut Daftar Namanya

Yogyakarta
Pemkot Yogyakarta Terapkan Strategi Bermain Dakon untuk Antisipasi Penumpukan Sampah

Pemkot Yogyakarta Terapkan Strategi Bermain Dakon untuk Antisipasi Penumpukan Sampah

Yogyakarta
Mahasiswa yang Meninggal Usai Latihan Bela Diri Alami Luka di Usus, Diduga Akibat Tendangan

Mahasiswa yang Meninggal Usai Latihan Bela Diri Alami Luka di Usus, Diduga Akibat Tendangan

Yogyakarta
Rumah di Klaten Terbakar Saat Pemiliknya Shalat Jumat, Diduga Akibat Korsleting 'Charger' HP

Rumah di Klaten Terbakar Saat Pemiliknya Shalat Jumat, Diduga Akibat Korsleting "Charger" HP

Yogyakarta
Penjelasan BPS soal Nangka Muda Jadi Penyumbang Inflasi di Kota Yogyakarta

Penjelasan BPS soal Nangka Muda Jadi Penyumbang Inflasi di Kota Yogyakarta

Yogyakarta
UGM Telusuri Laporan Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah

UGM Telusuri Laporan Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah

Yogyakarta
Ditinggal Nonton Indonesia Vs Irak, Kandang Ternak di Gunung Kidul Hangus Terbakar

Ditinggal Nonton Indonesia Vs Irak, Kandang Ternak di Gunung Kidul Hangus Terbakar

Yogyakarta
Ini 45 Caleg Terpilih di Gunungkidul, Wajib Serahkan LHKPN Sebelum Dilantik

Ini 45 Caleg Terpilih di Gunungkidul, Wajib Serahkan LHKPN Sebelum Dilantik

Yogyakarta
YIA Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Asita Minta Penerbangan Luar Negeri Ditambah

YIA Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Asita Minta Penerbangan Luar Negeri Ditambah

Yogyakarta
Pengukuran Lahan Terdampak Pembangunan Tol Yogyakarta-YIA Mulai Dilakukan

Pengukuran Lahan Terdampak Pembangunan Tol Yogyakarta-YIA Mulai Dilakukan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Dikabarkan Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot di Partai Golkar, Singgih: Siapa yang Bilang?

Dikabarkan Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot di Partai Golkar, Singgih: Siapa yang Bilang?

Yogyakarta
Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Klaten

Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Klaten

Yogyakarta
Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Solo Balapan dan Purwosari

Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Solo Balapan dan Purwosari

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com