Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sapi Kurban di Prambanan Berontak dan Terjun ke Jurang

Kompas.com - 17/06/2024, 14:42 WIB
Wijaya Kusuma,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Seekor sapi kurban lepas dan terjatuh ke jurang di Nglengkong, Sambirejo, Kapanewon Prambanan, Kabupaten Sleman, Senin (17/6/2024).

Tali pengikat sapi putus dan hewan kurban tersebut lepas saat akan dilakukan pemotongan. 

Baca juga: Daging Sapi vs Kambing, Mana yang Lebih Rendah Lemak?

Kapolsek Prambanan Kompol Suranto membenarkan kejadian tersebut. 

"Itu kejadianya di Padukuhan Nglengkong, Sambirejo, Prambanan. Kejadiannya tadi sekitar jam 09.00 WIB," ujar Kompol Suranto saat dihubungi, Senin (17/06/2024). 

Masuk ke jurang

Suranto menjelaskan, peristiwa tersebut bermula saat sapi akan dibaringkan saat akan dipotong.

Namun tiba-tiba sapi itu berontak dan mengakibatkan tali pengikatnya putus.

Baca juga: Sapi Lepas Seruduk Dua Bocah di Sleman, Satu Korban Dibawa ke RS

"Kan kalau mau dipotong (sapi) dijatuhkan, namun saat dijatuhkan sapinya berontak. Kemudian tali ditarik oleh para warga dan talinya putus," ucapnya. 

Setelah tali putus, sapi tersebut lepas dan lari ke arah jurang yang berada di depan lokasi pemotongan. Selanjutnya sapi kurban tersebut terjatuh ke jurang. 

"Tali putus, nah di depan lokasi pemotongan itu tebing, nah lonjat ke tebing jatuh sekitar 5 meter," tuturnya. 

Baca juga: Berontak Saat Hendak Disembelih, Sapi Kurban Lepas dan Terjebak di Selokan

Ditarik

Kejadian tersebut lantas dilaporkan warga ke Polsek Prambanan dan petugas pemadam kebakaran. Mereka kemudian menaikkan tubuh sapi itu.

"Kami ke TKP, kemudian sama Damkar dilakukan evakuasi ditarik ke atas," ungkapnya. 

Suranto mengungkap, proses evakuasi sapi memakan waktu sekitar 15 menit. Sapi berhasil dievakuasi dalam kondisi hidup. 

"Evakuasi nggak terlalu lama, sekitar 15 menit. Saat ini (sapi) sudah disembelih," pungkas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Korban Pelecehan Payudara Melawan dan Berteriak, Pelaku Ditangkap

Korban Pelecehan Payudara Melawan dan Berteriak, Pelaku Ditangkap

Yogyakarta
Cegah Kerusakan Lingkungan, Jalur Liar Motor Trail di Lereng Merapi Ditutup Portal

Cegah Kerusakan Lingkungan, Jalur Liar Motor Trail di Lereng Merapi Ditutup Portal

Yogyakarta
4 Lokasi Tambang di Gunungkidul Ditutup Sementara

4 Lokasi Tambang di Gunungkidul Ditutup Sementara

Yogyakarta
Tak Sesuai Prosedur, Pengumpulan Uang Sumbangan di Salah Satu MI Negeri Kota Yogya Diulang

Tak Sesuai Prosedur, Pengumpulan Uang Sumbangan di Salah Satu MI Negeri Kota Yogya Diulang

Yogyakarta
923 Ton Sampah Menumpuk di Sleman, Pemda DIY Turun Tangan

923 Ton Sampah Menumpuk di Sleman, Pemda DIY Turun Tangan

Yogyakarta
Kurs Dollar AS Menguat, Ukuran Tahu di Yogyakarta Mengecil

Kurs Dollar AS Menguat, Ukuran Tahu di Yogyakarta Mengecil

Yogyakarta
Gara-gara Terganggu Pesta Miras, Senior Aniaya Junior hingga Tewas di Asrama Yogyakarta

Gara-gara Terganggu Pesta Miras, Senior Aniaya Junior hingga Tewas di Asrama Yogyakarta

Yogyakarta
Keributan di Depan Klinik Kecantikan Yogyakarta, 2 Orang Ditetapkan Tersangka

Keributan di Depan Klinik Kecantikan Yogyakarta, 2 Orang Ditetapkan Tersangka

Yogyakarta
Dua Motor Tabrak Minibus di Kulon Progo, Satu Pelajar Tewas

Dua Motor Tabrak Minibus di Kulon Progo, Satu Pelajar Tewas

Yogyakarta
Sutedjo Mantap Pensiun dari Dunia Politik, Batal Maju Pilkada Kulon Progo

Sutedjo Mantap Pensiun dari Dunia Politik, Batal Maju Pilkada Kulon Progo

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah Berawan

Yogyakarta
Kandang Ternak Milik Warga di Kebumen Ludes Terbakar, Kerugian Rp 30 Juta

Kandang Ternak Milik Warga di Kebumen Ludes Terbakar, Kerugian Rp 30 Juta

Yogyakarta
Keluhan PPDB SMP di Gunungkidul, Sebagian Mengenai Afirmasi dan 'Upload' Berkas Pendaftaran

Keluhan PPDB SMP di Gunungkidul, Sebagian Mengenai Afirmasi dan "Upload" Berkas Pendaftaran

Yogyakarta
Update Kasus Penemuan Jenazah Perempuan dengan Tangan Terikat di Bantul, Korban Pergi sejak Idul Adha

Update Kasus Penemuan Jenazah Perempuan dengan Tangan Terikat di Bantul, Korban Pergi sejak Idul Adha

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com