Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selama Ramadhan, Jam Kerja ASN Gunungkidul Berkurang, Bupati: Pelayanan Harus Optimal

Kompas.com - 23/03/2023, 18:58 WIB
Markus Yuwono,
Khairina

Tim Redaksi

 

YOGYAKARTA,KOMPAS.com- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunungkidul, DI Yogyakarta, telah menerbitkan edaran terkait jam kerja aparatur sipil negara (ASN) selama bulan Ramadhan. Terkait buka bersama pejabat, masih menunggu edaran dari Pemda DIY

Surat edaran nomor 200.1.4.3/2323 tentang ketentuan pelaksanaan jam kerja pegawai selama bulan suci Ramadhan 1444H yang ditandatangani Bupati Gunungkidul Sunaryanta 21 Maret 2023 lalu.

Dalam edaran, Sunaryanta mengatakan, penyesuaian lama kerja bagi ASN yang melaksanakan 5 hari kerja dan 6 hari kerja.

Baca juga: Jokowi Larang ASN Buka Puasa Bersama, Pj Wali Kota Yogyakarta: Saya Belum Baca, tetapi...

Adapun ASN 5 hari kerja jam kerja pada Senin-Kamis mulai pukul 07.30 WIB hingga 15.15 WIB serta istirahat pukul 11.45 WIB - 12.15 WIB. Khusus Jumat jam kerja pukul 07.30 WIB - 11.00 WIB.

ASN dengan 6 hari kerja, jam kerja Senin-Kamis mulai pukul 07.30 WIB hingga 13.30 WIB. Jumat pukul 07.30 WIB - 11.00 WIB, dan Sabtu pukul 07.30 WIB - 12.30 WIB.

"Jumlah jam kerja selama bulan Ramadhan menjadi 32,5 jam per minggu," kata Sunaryanta dikutip Kamis (23/3/2023).

Baca juga: ASN di Padang Hanya Bekerja 6,5 Jam Selama Ramadhan 1444 Hijriah

Pihaknya meminta Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pun diminta mengatur jam kerja untuk pelayanan tertentu. Sunaryanta meminta kepada ASN untuk pelayanan masyarakat tetap paling utama.

"Pelayanan publik harus dipastikan tetap optimal selama Ramadhan," kata dia.

Sekretaris Daerah Gunungkidul Sri Suhartanta mengatakan, pihaknya masih menunggu terkait edaran buka puasa bersama, dari pemda DIY.

"Yang baru terbit soal jam kerja ASN selama bulan puasa," kata Sri. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

KPU Bantul Tetapkan 45 Nama Caleg Terpilih, Berikut Daftar Namanya

KPU Bantul Tetapkan 45 Nama Caleg Terpilih, Berikut Daftar Namanya

Yogyakarta
Pemkot Yogyakarta Terapkan Strategi Bermain Dakon untuk Antisipasi Penumpukan Sampah

Pemkot Yogyakarta Terapkan Strategi Bermain Dakon untuk Antisipasi Penumpukan Sampah

Yogyakarta
Mahasiswa yang Meninggal Usai Latihan Bela Diri Alami Luka di Usus, Diduga Akibat Tendangan

Mahasiswa yang Meninggal Usai Latihan Bela Diri Alami Luka di Usus, Diduga Akibat Tendangan

Yogyakarta
Rumah di Klaten Terbakar Saat Pemiliknya Shalat Jumat, Diduga Akibat Korsleting 'Charger' HP

Rumah di Klaten Terbakar Saat Pemiliknya Shalat Jumat, Diduga Akibat Korsleting "Charger" HP

Yogyakarta
Penjelasan BPS soal Nangka Muda Jadi Penyumbang Inflasi di Kota Yogyakarta

Penjelasan BPS soal Nangka Muda Jadi Penyumbang Inflasi di Kota Yogyakarta

Yogyakarta
UGM Telusuri Laporan Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah

UGM Telusuri Laporan Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah

Yogyakarta
Ditinggal Nonton Indonesia Vs Irak, Kandang Ternak di Gunung Kidul Hangus Terbakar

Ditinggal Nonton Indonesia Vs Irak, Kandang Ternak di Gunung Kidul Hangus Terbakar

Yogyakarta
Ini 45 Caleg Terpilih di Gunungkidul, Wajib Serahkan LHKPN Sebelum Dilantik

Ini 45 Caleg Terpilih di Gunungkidul, Wajib Serahkan LHKPN Sebelum Dilantik

Yogyakarta
YIA Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Asita Minta Penerbangan Luar Negeri Ditambah

YIA Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Asita Minta Penerbangan Luar Negeri Ditambah

Yogyakarta
Pengukuran Lahan Terdampak Pembangunan Tol Yogyakarta-YIA Mulai Dilakukan

Pengukuran Lahan Terdampak Pembangunan Tol Yogyakarta-YIA Mulai Dilakukan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Yogyakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Yogyakarta
Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Solo Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Berawan Sepanjang Hari

Yogyakarta
Dikabarkan Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot di Partai Golkar, Singgih: Siapa yang Bilang?

Dikabarkan Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot di Partai Golkar, Singgih: Siapa yang Bilang?

Yogyakarta
Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Klaten

Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Klaten

Yogyakarta
Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Solo Balapan dan Purwosari

Jadwal KRL Solo-Jogja 1-31 Mei 2024, Berangkat dari Stasiun Solo Balapan dan Purwosari

Yogyakarta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com