Salin Artikel

Senangnya Warga Yogyakarta Dapat Sembako dari Presiden Jokowi di Gedung Agung

Warga masyarakat tampak antusias mengantre di depan pintu sisi selatan gerbang utama kompleks Istana Kepresidenan Gedung Agung Yogyakarta sekitar pukul 15.30 WIB.

Setelah itu satu per satu warga berjalan masuk dengan tertib. Tampak Presiden Jokowi mengenakan kemeja putih dan celana panjang hitam menyaksikan proses penyerahan bantuan paket sembako kepada warga masyarakat.

Sang cucu, Jan Ethes terlihat menaiki sepeda berhenti di samping Presiden Jokowi.

Warga pun sempat memanggil nama Presiden Jokowi yang sedang menyaksikan penyerahan bantuan paket sembako. Presiden Jokowi pun membalas dengan tersenyum sembari melambaikan tangan.

Salah satu warga Wastini mengaku senang mendapatkan bantuan peket sembako dari Presiden Joko Widodo.

"Senang mendapat sembako dari Pak Jokowi. Alhamdulilah, dapat rezeki dari Pak Jokowi," ujar Wastini di depan kompleks Istana Kepresidenan Agung Agung Yogyakarta, Jumat (24/05/2024).

Wastini yang sehari-hari berprofesi sebagai pedagang mengucapkan terima kasih kepada Presiden Jokowi. 

"Ini isinya ada beras, biskuit, gula, ada teh. Terima kasih Pak Jokowi, semoga Pak Jokowi selalu diberikan kesehatan," tuturnya.

Sementara itu, salah satu warga lainya yang sehari-hari mengamen di Malioboro, Jafar Nur menyampaikan datang mengantre bersama dengan rekan-rekanya.

Jafar yang merupakan tuna netra ini pun mengaku senang karena diperhatikan oleh Presiden Jokowi

"Ya senang mendapat sembako. Senang kita diperhatikan oleh Pak Presiden Jokowi," tutur Jafar Nur.

Diakui Jafar, penghasilanya sebagai pengamen tidak menentu. Sehingga paket sembako ini dapat untuk memenuhi kebutuhan hidup.

"Tadi saya tidak sempat bersalaman. Saya berterimakasih kepada Pak Jokowi, harapanya Pak Jokowi diberikan kesehatan terus," tuturnya.

https://yogyakarta.kompas.com/read/2024/05/24/193548878/senangnya-warga-yogyakarta-dapat-sembako-dari-presiden-jokowi-di-gedung

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke