Salin Artikel

PDI-P Kulon Progo Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Pekan Depan

“Pendaftaran itu baru akan kita mulai per 1-31 Mei 2024, dengan sosialisasi tahapan Pemilukada pada 28 April nanti,” kata Aris Syarifudin, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPC PDIP Kulon Progo, Rabu (24/4/2024).

Tidak seperti beberapa partai lain, PDI-P Kulon Progo tidak buru-buru menjaring kandidat. Menurut Aris, ini hal biasa dalam upaya menggodok calon pemimpin terbaik ke depan melalui partainya.

Walau begitu, sejumlah nama sudah mendekat ke Bappilu PDIP Kulon Progo. Di antaranya, empat kader internal dan tiga orang eksternal partai.

Sejumlah nama itu, Ketua DPC PDIP Kulon Progo Fajar Gegana, Ketua DPRD Kulon Progo Akhid Nuryati, anggota DPRD DIY Novida Kartika, anggota DPRD Kulon Progo Yuliantoro.

Sedangkan dari luar partai, ada nama Budi Gunawan yang merupakan berlatar pengusaha, Ketua PCNU Luqman Arifin dan Direktur PDAM Jumantoro.

“Kemarin sudah ada yang ambil formulir, Mas Novida,” kata Aris.

Selain penjaringan terbuka nanti, partainya juga akan mendengarkan usulan dari tingkat ranting dan anak cabang. Harapan mereka pada calon pemimpin sangat diperhatikan.

Suara kader dari bawah bakal muncul di musyawarah anak cabang dalam waktu dekat.

“Musancab untuk mendengar suara dari teman-teman struktural di bawah. Meminta usulan dan masukan di ranting dan anak cabang,” kata Aris.

Aris mengungkapkan, partainya membuka koalisi dengan semua partai untuk mengusung pasangan calon nantinya. 

Diketahui, PDI-P jawara pada Pemilu 2024 Kulon Progo dengan 96.000 suara. PDIP memiliki 13 kursi di DPRD Kulon Progo dan tiga kursi di DPRD DIY.

https://yogyakarta.kompas.com/read/2024/04/24/231043578/pdi-p-kulon-progo-buka-pendaftaran-bakal-calon-bupati-dan-wakil-bupati

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke