Salin Artikel

Wisatawan Asal Hungaria Diselamatkan Saat Terseret Ombak Pantai Gunungkidul

YOGYAKARTA,KOMPAS.com - Seorang wisatawan asing asal Hungaria, terseret ombak di Pantai Ngandong, Sidoharjo, Kapanewon Tepus, Gunungkidul, DI Yogyakarta, Selasa (12/3/2024).

Wisatawan itu berhasil diselamatkan setelah mengapung beberapa saat di kawasan pantai.

Sekretaris Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah Operasi II Pantai Baron, Surisdiyanto menyampaikan, peristiwa itu bermula saat KE (43) wisatawan asal Hungaria, bermain air di Pantai Ngandong.

WNA berjenis kelamin perempuan ini bermain di jalur keluar masuk kapal, sekitar pukul 14.20 WIB.

"Petugas berulang kali memberikan imbauan agar tidak bermain air terlalu ke tengah, dan gelombang sedang tinggi tidak dihiraukan korban," kata Suris saat dihubungi melalui telepon Selasa petang.

Saat ombak besar korban terhantam dan terbawa arus ke tengah. Korban sempat terombang ambing di lautan beberapa saat sebelum petugas datang menyelamatkan.

Petugas menggunakan pelampung, dan mengajak menepi korban.

"Tadi korban dievakuasi dan menepi di Pantai Somandeng, sekitar 2 km dari lokasi," kata Suris.

Suris mengatakan korban mengalami sesak nafas dan lemas, diduga karena terlalu banyak minum air laut. Korban kemudian dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

"Korban dirujuk ke RSUD Saptosari untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut," kata dia.

Koordinator Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah Operasi II Pantai Baron, Marjono mengimbau kepada wisatawan untuk mematuhi larangan petugas. Jangan sampai menjadi korban terseret gelombang.

"Berkunjung ke Pantai Gunungkidul itu aman, asal mematuhi imbauan petugas," kata dia. (K125-17)

https://yogyakarta.kompas.com/read/2024/03/12/223200678/wisatawan-asal-hungaria-diselamatkan-saat-terseret-ombak-pantai

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke