Salin Artikel

Soal Rencana Pertemuan dengan Megawati, Sultan: Saya Pasif

Terkait rencana tersebut, Sultan mengatakan dirinya belum ada komunikasi lebih lanjut dengan pihak PDI-P.

"Belum, saya kan pasif saja. Seperti yang saya nyatakan kemarin," ujarnya saat ditemui seusai menerima undangan pencoblosan dari KPU Kota Yogyakarta, di Keraton Kilen, Selasa (13/2/2024).

Sultan bersedia bertemu dengan Megawati jika sudah ada komunikasi. Selain itu, waktunya setelah tanggal 14 Februari 2024.

"Ya setelah tanggal 14 enggak ada masalah, silakan saja," kata dia.

Dikutip dari Kompas.id, rencana pertemuan kedua tokoh tersebut disampaikan oleh Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto pada Senin (12/2/2024) malam.

”Dengan melihat kesejarahan Ibu Megawati Soekarnoputri dan Sri Sultan HB X, terutama kedua pemimpin tersebut sama-sama sebagai tokoh reformasi yang dikenal konsisten, kami sedang mengatur pertemuan di antara kedua tokoh penanda tangan Deklarasi Ciganjur tersebut,” kata Hasto.

”Pertemuan di antara kedua pemimpin tersebut sudah kami rencanakan, tetapi hal tersebut tidak terkait dengan permintaan Presiden Jokowi,” ucapnya.

https://yogyakarta.kompas.com/read/2024/02/13/114532078/soal-rencana-pertemuan-dengan-megawati-sultan-saya-pasif

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke