Salin Artikel

Pabrik Tahu Meledak di Gunungkidul, Tutup Ketel Melayang hingga Ratusan Meter

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Diduga kran ketel uap lupa ditutup, pabrik tahu meledak di Padukuhan Karangasem, Kalurahan Mulo, Kapanewon Wonosari, Kabupaten Gunungkidul, DI Yogyakarta. Senin (12/2/2024) malam.

Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa meledaknya pabrik milik Sugiyono ini.

Salah seorang anggota TRC BPBD Gunungkidul Waseso mengatakan, dari informasi yang diperolehnya, kejadian ini bermula saat pabrik itu sedang produksi tahu sekitar pukul 18.30 WIB.

Tidak ada tanda ketel akan meledak, tetapi tiba-tiba terjadi ledakan.

Bahkan tutup ketel uap tahu berbentuk lingkaran dari baja mental hingga radius sekitar 300 an meter.

"Ledakan terjadi karena keran ketel itu lupa dibuka," kata Waseso ditemui wartawan di lokasi Senin malam.

Dikatakannya saat ledakan ada dua orang pekerja. Beruntung tidak ada korban jiwa maupun terluka.

Akibat kejadian tersebut, dari laporan pemilik ditaksir kerugian mencapai Rp 37 juta. Selain alat produksi, rumah yang dipakai juga mengalami kerusakan.

Warga, Petugas BPBD Gunungkidul, Bhabinkamtibmas dan Babinsa juga tampak berada di lokasi untuk membantunya membersihkan lokasi.

"Korban jiwa tidak ada. Korban luka juga tidak ada," kata Waseso. 

https://yogyakarta.kompas.com/read/2024/02/12/233158978/pabrik-tahu-meledak-di-gunungkidul-tutup-ketel-melayang-hingga-ratusan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke