Salin Artikel

Pujian Presiden Jokowi untuk Komitmen NU Menjaga Keutuhan NKRI

Di awal pidatonya, Presiden Jokowi mengatakan, atas nama pemerintah, bangsa, dan negara mengucapkan selamat Harlah yang ke-101 kepada seluruh keluarga besar Nahdlatul Ulama (NU). 

"Sekaligus terimakasih atas komitmen NU dalam membela dan menjaga keutuhan NKRI," ujar Presiden Joko Widodo dalam sambutanya.

Pujian Jokowi untuk kontribusi NU

Presiden Jokowi mengungkapkan, kontribusi NU sangatlah luar biasa dalam menjaga keutuhan NKRI, menjaga Pancasila, dan menjaga Bhinneka Tunggal Ika. 

Sikap toleran bangsa Indonesia, ajaran moderat dalam beragama yang menjadi inspirasi dunia adalah berkat komitmen dan kerja keras para kiai dan nyai, juga para santri di seluruh tanah air Indonesia. 

Jokowi meminta agar Nahdlatul Ulama terus berkontribusi untuk kemajuan Negara Republik Indonesia. 

"Untuk itu kami menyampaikan terima kasih dan terus mohon kontribusi Nahdlatul Ulama untuk keutuhan sekaligus kemajuan NKRI yang kita cintai ini," pungkasnya. 

Perlu diketahui, dalam acara peringatan Harlah ke-101 NU di Kampus UNU Yogyakarta tersebut dihadiri oleh Ketua Umum PB NU Yahya Cholil Staquf dan sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju.

Di antaranya yakni Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo, dan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.

Hadir pula Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, serta Gubernur DIY Sri Sultan HB X.

https://yogyakarta.kompas.com/read/2024/01/31/165527678/pujian-presiden-jokowi-untuk-komitmen-nu-menjaga-keutuhan-nkri

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke