Salin Artikel

Blusukan di Pasar Kajen Pekalongan, Ganjar: Aspirasinya Ternyata Masih Sama

KOMPAS.com - Calon Presiden (Capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo, blusukan di Pasar Kajen, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah (Jateng), pada Selasa (16/1/2024).

Ganjar yang tiba dengan mengendarai Vespa berwarna merah sempat berdialog dan menerima keluhan dari para pedagang pasar tersebut.

"Aspirasinya ternyata masih sama, kenapa harga beras tidak turun-turun? Iya, beras, gula, tomat hari ini yang (harganya) naik. Kalau kita lihat (harga) cabai, (harga cabai) rawitnya masih agak tinggi tapi cabai hijaunya sudah turun sampai Rp 10.000 per kilonya," kata Ganjar, dikutip dari TribunJateng.com.

Menurutnya, dengan kondisi tersebut, Pemerintah Daerah (Pemda) akan melakukan evaluasi bersama tim pengendali inflasi daerah.

Nantinya, dia menjelaskan, Pemda akan mengintervensi, misalnya dengan mencari sumber lain untuk keperluan operasional pasar.

"Ini memang butuh intervensi cepat-cepat," ujar Ganjar.

Ganjar mengatakan, harga beras dari Bulog sebenarnya sudah cukup baik meski minimal pembelian sebanyak 5 Kg.

"Operasi dari Bulog memang dibutuhkan agar masyarakat bisa mendapatkan kenyamanan dengan harga beras murah," ucap Ganjar.

"Rata-rata, mereka (pedagang) menyampaikan, 'harga turunin Pak', itu teriakan yang paling keras," ungkapnya.

Ganjar menilai, operasi pasar perlu dilakukan jika harga bahan pokok tidak turun selama enam bulan.

"Menurut saya operasinya mesti masif, dan kami berharap betul itu dilakukan segera, karena kalau tidak pasti inflasinya akan tinggi," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul "Ganjar Pranowo Blusukan ke Pasar Kajen Dengar Aspirasi: Berasnya Nggak Turun-Turun"

https://yogyakarta.kompas.com/read/2024/01/16/200019278/blusukan-di-pasar-kajen-pekalongan-ganjar-aspirasinya-ternyata-masih-sama

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke