Salin Artikel

4 Santri Asal Cirebon Terseret Arus Palung Parangtritis, Berhasil Diselamatkan

YOGYAKARTA, KOMPAS.com- Petugas Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah Operasi III Pantai Parangtritis Bantul, DI Yogyakarta, menyelamatkan empat orang wisatawan yang terseret ombak di Pantai Parangtritis, Rabu (29/11/2023).

Koordinator Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah Operasi III Pantai Parangtritis, M. Arif Nugraha mengatakan, empat wisatawan itu merupakan anggota dari rombongan pondok pesantren Panguragan, Cirebon.

Rombongan pondok pesantren ini tiba di Pantai Parangtritis sekitar pukul 14.00 WIB.

Setibanya di pantai, anak-anak dari rombongan pondok pesantren tersebut langsung bermain di air, termasuk empat santri berinisial SA (17), ZH (17), FN (15), dan IS (15).

Arif berkata, sebelumnya petugas meminta keempat anak tersebut untuk tidak bermain di kawasan palung laut.

"Korban sudah diingatkan untuk tidak bermain air mengingat lokasi tersebut merupakan area palung laut," kata Arif saat dihubungi wartawan melalui telepon Rabu (29/11/2023).

Arif melanjutkan, imbauan petugas tidak dihiraukan. Keempatnya tetap bermain air dan terlalu ke tengah palung hingga akhirnya terseret arus.

Beruntung, keempat orang ini berhasil diselamatkan.

"Keempat korban berhasil diselamatkan oleh petugas jaga Satlinmas Rescue yang berada di lokasi," kata dia.

Arif berharap wisatawan selalu mengikuti imbauan petugas di lapangan. Hal ini untuk mencegah terjadinya kecelakaan laut. 

https://yogyakarta.kompas.com/read/2023/11/29/193733578/4-santri-asal-cirebon-terseret-arus-palung-parangtritis-berhasil

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke