Salin Artikel

Pantai Watu Lumbung di Gunung Kidul: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

KOMPAS.com - Pantai Watu Lumbung terletak di Desa Balong, Kecamatan Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta.

Pantai Watu Lumbung memiliki pemandangan bebatuan yang tersebar di sepanjang pantai.

Pantai tersebut menjadi salah satu obyek wisata untuk mengisi liburan bersama keluarga.

Pantai Watu Lumbung

Daya Tarik Pantai Watu Lumbung

Pantai Watu Lumbung menawarkan keindahan batu karang yang menjorok ke tangah laut. Dari kejauhan, batu karang tersebut mirip pulau kecil.

Pantai Watu Lumbung memiliki bentuk seperti tanjung dengan tebing yang curam. Pemandangan tersebut membuat pantai terlihat eksotis

Kawasan pantai mempunyai pasir putih di bibir pantai. Namun pada saat pasang, pantai akan tertutup dan hanya menyisakan karang saja.

Ciri khas Pantai Watu Lumbung adalah adanya dua batu besar di tengah pantai. Batu yang besar berbentuk mirip lumbung padi, sedangkan batu satunya disebut Watu Semar.

Aktivitas Pantai Watu Lumbung

Ada beragam aktivitas di Pantai Watu Lumbung yang dapat dilakukan oleh pengunjunng, yaitu:

  • Foto-foto

Pantai Watu Lumbung memiliki karang yang indah. Jangan lewatkan untuk mengbadikan spot foto alami yang instagramable ini.

Terlebih, ada pemandangan laut biru yang dihiasi dengan bebatuan.

Salah satu spot foto menarik lainnya adalah batu berlubang dengan pemandangan bebatuan karang, dan pepohonan hijau yang mengagumkan.

  • Menikmati sunset

Jangan lewatkan untuk menikmati panorama matahari tenggelam dengan sinar jingganya.

  • Menyusuri karang

Pengunjung juga dapat menyusuri karang untuk melihat hewan laut dan ikan-kan kecil. Bahkan, ikan-ikan tersebut juga dapat ditangkap.

  • Berkemah

Pengunjung dapat berkemah dengan mendirikan tenda di area puncak bukit. Pemandangan dari ketinggian terlihat sangat menawan.

Asal-usul Nama Pantai Watu Lumbung

Karang-karang yang terdapat di Pantai Watu Lumbung dahulu akibat letusan Gunung Merapi.

Hingga, ada batu karang yang terdapat di tengah pantai.

Masyarakat menyebutnya Watu Lumbung, karena bentuknya menyerupai lumbung sebagai tempat menyimpan padi.

Karang yang mirip lumbung merupakan karang yang paling besar di pantai tersebut.

Kemudian, masyarakat sekitar menyebut pantai dengan nama Pantai Watu Lumbung.

Harga Tiket Masuk Pantai Watu Lumbung

Bagi pengunjung yang ingin menikmati keindahan pantai akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp 5.000 perorang.

Tarif parkir kendaraan sebesar Rp 3.000 untuk sepeda motor dan Rp 5.000 untuk mobil

Harga dapat berubah sewaktu-waktu.

Rute Pantai Watu Lumbung

Jarak tempuh Pantai Watu Lumbung dari Yogyakarta sekitar 74,4 kilometer dengan waktu tempuh kurang lebih dua jam.

Arah perjalanan dari Kota Yogyakarta menuju ke arah Wonosari kemudian ke selatan menuju Bintaos.

Perjalanan menyusuri Jalan Tepus, ada pertigaan ke Pantai Selatan Jawa, ambil jalur kiri menuju Pantai Wedi Ombo.

Arahkan perjalanan lurus terus mengikuti jalan, pengunjung akan menemukan Pantai Watu Lumbung yang terletak sebelum Pantai Wedi Ombo.

Penulis: Lenny Septiani | Editor: Anggara Wikan Prasetya

Sumber:

www.tribunnewswiki.com dan travel.kompas.com

https://yogyakarta.kompas.com/read/2023/11/01/232626978/pantai-watu-lumbung-di-gunung-kidul-daya-tarik-harga-tiket-dan-rute

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke