Salin Artikel

Pondasi Lantai Selokan Mataram Sempat Bocor, Air Genangi kolam dan Satu Rumah Warga di Sleman

Kepala Bidang Logistik dan Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sleman, Bambang Kuntoro mengatakan, peristiwa pondasi lantai Selokan Mataram mengalami kebocoran terjadi pada Minggu (22/10/2023).

"Info awal dari warga setempat sekitar pukul 02.30 WIB," ujar Bambang Kuntoro, Minggu (22/10/2023).

Bambang menyampaikan lantai bocor saat air selokan Mataram mengalir. Kebocoran diduga karena adanya pengerukan di sebelah pondasi untuk pembangunan jalan tol.

"Penyebabnya adanya pengerukan di sebelah pondasi untuk pembangunan tiang pancang tol terlalu mepet dengan pondasi (Selokan Mataram), sehingga memicu kebocoran pada lantai selokan," ucapnya.

Bocornya pondasi lantai menyebabkan air mengalir keluar dari Selokan Mataram. Dari data BPBD Sleman, ada satu rumah warga yang tergenang air. Selain itu beberapa kolam ikan milik warga juga tergenangi air.

"Rumah di sebelah selatan tergenangi air luapan dan sudah di terkondisi," urainya.

Bambang mengungkapkan penanganan sementara dengan menutup lantai selokan yang bocor menggunakan karung-karung berisikan pasir.

"Info dari petugas pengairan untuk sementara selokan akan dimatikan kembali untuk perbaikan pengecoran pondasi yang jebol," pungkasnya.

https://yogyakarta.kompas.com/read/2023/10/22/161529278/pondasi-lantai-selokan-mataram-sempat-bocor-air-genangi-kolam-dan-satu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke